Sebuah kejutan terjadi di laga perdana gelaran Piala AFF 2022. Kemboja yang menjamu Filipina di kandang, berhasil memenangi laga melawan tim yang berstatus semifinalis pada empat kali penyelenggaraan tersebut. Pada laga yang dimainkan di Morodok Techo National Stadium tersebut, Kamboja yang dibesut oleh Keisuke Honda, berhasil mempecundangi sang lawan dengan skor tipis 3-2.
Kamboja yang bertanding di depan pendukung sendiri, unggul dua gol dalam rentang waktu yang relatif singkat. Menit ke 16 Reung Bunheing berhasil menjaringkan gol pertama bagi Kamboja, sebelum kemudian digandakan oleh Orn Chanpolin empat menit berselang.
Filipina sejatinya sempat bangkit pada pertandingan tersebut, bahkan mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui gol Kenshiro Daniels pada menit ke 41 dan menit ke 55.
BACA JUGA: Psikolog Lita Gading Siap Bantu Usut Kasus eks Petinggi OVO yang Siksa Anak-Istri
Namun sayangnya, hasil imbang tersebut hanya bertahan empat menit, karena Reung Bunheing kembali mencetak gol keduanya dan mengantarkan keunggulan 3-2 bagi tuan rumah hingga akhir pertandingan.
Kemenangan Kamboja yang sebelumnya tak begitu diunggulkan tentu mengundang sebuah kekhawatiran tersendiri bagi timnas Indonesia. Pasalnya, skuat Garuda yang akan turun gelanggang pada tanggal 23 Desember 2022 mendatang, akan meladeni tantangan dari anak asuh Keisuke Honda di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Jika skuat Garuda tak hati-hati atau bahkan over confidence menghadapi sang lawan, mereka bisa saja tergelincir seperti halnya yang dialami oleh Filipina.
Raihan kemenangan yang didapatkan oleh Kamboja membuat mereka kini mengantongi 3 poin dan memiliki bekal yang baik untuk melawat ke Indonesia. Menghadapi Indonesia di kandang sendiri, tentu bukan sebuah hal yang mudah, mengingat selain selama ini lebih inferior kala melawan skuat Merah Putih, mereka juga akan berlaga di depan para pendukung timnas Indonesia yang telah diperbolehkan untuk memberikan dukungan secara langsung.
BACA JUGA: Skuad 'Lemah' Thailand Tetap Pede Libas Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Disadur dari laman affmitsubishielectriccup.com, Kamboja berada di grup A gelaran Piala AFF Mitsubishi Electric Cup tahun 2022 ini. Negara yang telah tampil 9 kali di gelaran Piala AFF tersebut berada satu grup dengan Timnas Indonesia, Thailand, Filipina dan Brunei Darussalam. Hingga keikutertaan kesembilan ini, Kamboja belum pernah sekalipun mampu lolos ke babak semifinal, dan selalu mengakhiri turnamen hanya di fase penyisihan grup saja.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Jika Elkan Baggott Comeback, Tentu Gerald Vanenburg Tak Perlu Pusingkan Pertahanan Timnas U-23
-
Elkan Baggott dan Rasa Nasionalismenya yang Tak Pernah Padam kepada Indonesia
-
Berdasarkan Aturan AFC, Bagaimana Kans Indonesia Jadi Host Ronde Ke-4 Kualifikasi Piala Dunia?
-
Meski Gagal Juara di Musim Debutnya, Pratama Arhan Sudah Bergabung dengan Klub yang Tepat
-
Ciro Alves Naturalisasi, tapi Dua Hal Ini Bisa Hambat Dirinya untuk Bersaing di Skuat Garuda
Artikel Terkait
-
Legenda Timmas Belanda Doakan Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Singgung Permainan Lawan Bahrain
-
Media Asing Keluarkan Rayuan Maut ke Denny Landzaat: Willem II Bisa Lirik Sosok Sudah Dikenal Lama
-
3 Alasan Mengapa Nathan Tjoe-A-On Bisa Pindah ke Oxford United Musim Depan
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Melaju ke Semifinal usai Ungguli Thailand 3-1
-
Jika Elkan Baggott Comeback, Tentu Gerald Vanenburg Tak Perlu Pusingkan Pertahanan Timnas U-23
Hobi
-
3 Alasan Mengapa Nathan Tjoe-A-On Bisa Pindah ke Oxford United Musim Depan
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Melaju ke Semifinal usai Ungguli Thailand 3-1
-
Jika Elkan Baggott Comeback, Tentu Gerald Vanenburg Tak Perlu Pusingkan Pertahanan Timnas U-23
-
Pecat Carlos Pena di Penghujung Musim, Manajemen Persija Salah Langkah?
-
Elkan Baggott dan Rasa Nasionalismenya yang Tak Pernah Padam kepada Indonesia
Terkini
-
Dari Manis Jadi Pahit: Esensi Lagu TXT 'Good Boy Gone Bad' dan Trauma Cinta
-
Kwon Eunbi Tampil Misterius di Pertemuan Pertama Lewat Lagu Hello Stranger
-
Demi si Dia! TXT Belajar Bahasa Cinta di Single Terbaru 'Love Language'
-
5 Drama Korea Ini Terpilih Tayang di Canneseries 2025, Simak Sinopsisnya
-
RUU Polri: Kebebasan Ruang Digital Terancam? Revisi Kontroversial yang Bikin Warganet Resah!