Big Match akan tersaji pada babak keempat Piala FA di mana dua klub raksasa Inggris yakni Manchester City dan Arsenal akan saling berjibaku meraih kemenangan untuk lolos ke babak 16 besar.
Laga ini akan diseleggarakan di Etihad Stadium, Manchester dan dapat pecinta sepakbola Indonesia saksikan pada Sabtu (28/1/2023) dinihari mulai pukul 03.00 WIB.
Kedua tim dalam performa yang bagus menjadikan laga ini bakal berlangsung sengit. Walau bertindak sebagai tim tamu, Arsenal punya tren yang lebih baik dengan tidak mengalami kekalahan dalam 5 laga terakhir dengan raihan 4 kemenangan dan sekali imbang.
BACA JUGA: 5 Fakta Jeonnam Dragons, Klub Baru Asnawi Mangkualam di Korea Selatan
Sementara sang tuan rumah, Manchester City juga tengah dalam posisi siap tempur usai menggulung Wolverhampton dengan skor telak 3-0.
Untuk lebih mengetahui tentang laga panas yang akan berlangsung dini hari besok, berikut ini adalah prediksi lineup dan skor laga Manchester City vs Arsenal:
1. Prediksi lineup
Manchester City diprediksi turun dengan formasi bertipikal menyerang 4-3-3. Dalam formasi ini, trio penyerang andalan City yakni Mahrez, Haaland, dan Alvarez kembali menjadi juru gedor tim berjuluk The Citizen ini.
City tak perlu khawatir soal mencetak gol karena Haaland dalam performa impresif usai mencetak hattrick saat melawan Wolves. Para penyerang City akan disokong oleh para gelandang kreatif seperti Bernardo Silva, Rodri, dan Kevin de Bruyne.
Sementara itu, Arsenal besar kemungkinan bakal turun dengan formasi 4-3-2-1. Eddie Nketiah akan menjadi ujung tombak Meriam London dan diharapkan dapat meneruskan performa impresifnya seperti saat mencetak 2 gol ke gawang Manchester United.
Nketiah akan menerima suplai bola dari para gelandang macam Bukayo Saka, Martin Odegaard, dan Gabriel Martinelli.
Susunan pemain
Manchester City : Ortega; Walker, Dias, Akanji, Ake; Silva, Rodri, De Bruyne; Mahrez, Haaland, Alvarez
Arsenal : Turner; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Xhaka, Partey; Saka, Odegaard, Martinelli; Nketiah
BACA JUGA: Hala Madrid! Ini 4 Catatan Menarik Usai Real Madrid Bungkam Rival Sekota
2. Prediksi skor
Manchester City tentu ingin memanfaatkan status tuan rumah pada laga ini untuk meraih kemenangan. Oleh karena itu, tim asuhan Pep Guardiola diprediksi akan memulai inisiatif penyerangan terlebih dahulu sementara sang lawan Arsenal akan lebih banyak menunggu di area mereka.
Menit-menit awal laga juga krusial bagi kedua tim. Bila Manchester City mampu mencetak gol dengan cepat maka Haaland cs bisa mengatur tempo laga untuk menjaga atau menambah keunggulan.
Namun jika Arsenal dapat menahan City di menit-menit awal, Arsenal justru bisa melancarkan serangan balasan yang bakal mengancam pertahanan City.
Mengenai skor laga, Manchester City diprediksi dapat memenangkan laga dengan skor 2-1 sehingga dapat melaju ke babak 16 besar Piala FA.
Beberapa alasannya adalah selain bermain di kandang sendiri, The Citizen juga dipastikan lebih bernafsu untuk menjadi pemenang demi menjaga asa untuk mendapat gelar musim ini karena di Premier League mereka cukup kesulitan mengejar Arsenal.
Itu tadi adalah prediksi dari laga Piala FA antara Manchester City vs Arsenal. Bagaimana dengan prediksimu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tundukkan Bahrain, Timnas Indonesia Pecahkan Rekor Asia Tenggara di Ronde 3
-
Optimis ke Piala Dunia 2026, Ini Potensi Lawan Timnas Indonesia di Ronde Keempat
-
Pratama Arhan Main di K-League, Ini Rangkingnya di Jajaran Liga Top Asia
-
Rekap Tim Asia Tenggara di Pekan Perdana Piala Asia 2023, Thailand Menang!
-
Ini Pemain Indonesia yang Masuk dalam Daftar Unggulan di Malaysia Open 2024
Artikel Terkait
-
Tendang Real Madrid, Mikel Arteta Pede Arsenal Lawan PSG di Semifinal
-
Real Madrid Gagal Remontada dari Arsenal, Carlo Ancelotti Bahas Masa Lalu
-
Bak Lawakan Stand Up Comedy: Jangankan Lawan Arsenal, MU Lawan Justin Hubner Cs Juga Tak Menang
-
Rekrutan Anyar PSSI Bertemu Pep Guardiola, Puji Suasana Kota Manchester
-
Real Madrid vs Arsenal: Carlo Ancelotti Jawab Spekulasi Pemecatannya Jika Tersingkir
Hobi
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
Terkini
-
Review Sinners: Bukan Film Soal Vampir Doang
-
Raih Nobel Sastra 2024, Han Kang Siap Rilis Buku Baru 'Light and Thread'
-
Produksi Serial Prekuel Pacific Rim Dilanjutkan dan Tayang di Prime Video
-
Novel Petualangan ke Tiga Negara: Perjalanan Edukasi yang Sarat Pengetahuan
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?