Menjelang guliran FIFA match day bulan Juni 2023, negara-negara anggota FIFA mulai mencari lawan tanding masing-masing. Pun demikian halnya dengan negara-negara yang terletak di kawasan Asia Tenggara, mereka mulai mencari lawan yang bisa dijadikan untuk sparring partner di bulan Juni mendatang.
Namun, maraknya negara yang mencari lawan uji coba yang seimbang atau representatif, membuat negara-negara di kawasan ini mendapatkan beragam lawan yang tersebar di berbagai level dan kelas dalam persepakbolaan dunia.
Seperti Timnas Indonesia, mereka mendapatkan dua lawan yang memiliki value sangat bagus jika dibandingkan dengan kondisi peringkat skuat merah putih saat ini. Induk sepak bola Indonesia, PSSI telah merilis bahwa pada periode FIFA match day bulan Juni 2023 ini, mereka mendapatkan dua lawan yang tangguh, yakni Palestina dan Argentina untuk tanggal 14 serta 19 Juni mendarang.
Berbeda dengan Indonesia, sang negara tetangga, Malaysia justru mengalami downgrade lawan yang akan dihadapi. Pasca mendapatkan pembatalan laga uji coba melawan Yaman, induk sepak bola Malaysia alias FAM langsung bergerak cepat untuk mengamankan dua negara yang didapuk untuk menjadi lawan uji coba, yakni Kepulauan Solomon dan Papua Nugini.
Tak hanya Malaysia saja yang mendapatkan lawan kurang bagus pada FIFA match day kali ini. Raksasa Asia Tenggara lainnya, yakni Thailand juga hanya akan menghadapi negara semenjana di FIFA match day bulan Juni. Dua negara asal Asia Timur, Taiwan dan Hongkong akan menjadi lawan Pasukan Gajah Perang untuk mengisi agenda uji coba bulan Juni ini.
Sama halnya dengan Thailand, Vietnam yang juga merupakan tim kuat Asean juga akan mengadapi Hongkong di bulan uji coba ini. Namun bedanya, The Golden Dragon akan menghadapi satu tim yang lebih berkualitas, yakni Suriah di laga kedua nanti.
Satu negara yang cukup mengejutkan dalam memilih lawan tanding di bulan Juni ini adalah Myanmar. Dalam dua laga uji coba yang akan dijalani, Myanmar akan menghadapi Tim Merah Asia Timur, China dan Macau dalam agenda dua laga FIFA match day bulan Juni ini.
Jika dilihat dari lawan-lawan yang akan dihadapi oleh negara-negara di kawasan Asean, Timnas Indonesia dapat dikatakan mendapatkan lawan yang paling top ya untuk periode FIFA match day bulan Juni 2023 ini!
Daftar Lawan Negara-negara Asean di Laga Uji Coba Bulan Juni 2023.
1. Indonesia: Palestina dan Argentina.
2. Thailand: Taiwan dan Hongkong.
3. Vietnam: Hongkong dan Suriah.
4. Malaysia: Kepulauan Solomon dan Papua Nugini.
5. Filipina: Nepal dan Taiwan.
6. Singapura: Papua Nugini dan Kepulauan Solomon.
7. Myanmar: China dan Macau
Baca Juga
-
Bukan Cuma Milik Indonesia, Catatan Kemenangan Timnas U-17 Juga Jadi Rekor Regional
-
Bikin Bangga! Ini 3 Rekor yang Dicatatkan oleh Indonesia Pasca Kalahkan Honduras
-
Piala Dunia U-17, Garuda Muda dan Nova Arianto yang Mulai Ikuti Label History Maker sang Mentor
-
Piala Dunia U-17 dan Kado Hari Pahlawan dari Skuat Garuda Muda di Laga Perpisahan
-
Bukan Sekadar Sepekan, Ada Kulminasi Latihan Keras di Balik Eksekusi Dingin Evandra Florasta!
Artikel Terkait
-
Jadi Public Enemy Suporter Indonesia, Bek Timnas Vietnam Malah Merapat ke Klub Liga 1?
-
Tak Bikin Status 'Lucu', Ini Respon Elegan Alfeandra Dewangga Usai Tak Dipanggil Shin Tae-yong
-
5 Pelatih Jerman yang Pernah Berkarier di Indonesia, Ada Eks Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Argentina: Jordi Amat Dipercaya bisa Hentikan Gocekan Lionel Messi?
Hobi
-
Bukan Cuma Milik Indonesia, Catatan Kemenangan Timnas U-17 Juga Jadi Rekor Regional
-
Bikin Bangga! Ini 3 Rekor yang Dicatatkan oleh Indonesia Pasca Kalahkan Honduras
-
Piala Dunia U-17, Garuda Muda dan Nova Arianto yang Mulai Ikuti Label History Maker sang Mentor
-
Piala Dunia U-17 dan Kado Hari Pahlawan dari Skuat Garuda Muda di Laga Perpisahan
-
Bukan Sekadar Sepekan, Ada Kulminasi Latihan Keras di Balik Eksekusi Dingin Evandra Florasta!
Terkini
-
4 Ide OOTD Boyish ala Park Yoo Na, Cocok untuk Look Tomboy nan Stylish!
-
Dari Chic sampai Street Style, 4 OOTD Yunjin LE SSERAFIM yang Anti Gagal!
-
Satu-Satunya Artis K-Pop, Jennie Jadi Headliner di '2026 Mad Cool Festival'
-
4 Hydrating Toner Korea untuk Lembapkan Kulit Kering dan Redakan Kemerahan
-
Fahmi Bo Mulai Pulih, Ucapan Terima Kasih untuk Raffi Ahmad Bikin Haru!