Tidak menunggu lama, MotoGP Jerman 2023 akan dilangsungkan sepekan pasca MotoGP Italia yakni pada hari Minggu (18/6/2023) nanti di Sirkuit Sachsenring, Jerman.
Seperti biasa, rangkaian MotoGP Jerman nanti akan diawali dengan sesi latihan, lalu latihan bebas, kualifikasi, sprint race, WUP, serta sesi balap utama yang akan diikuti oleh pembalap kelas MotoE, Moto3, Moto2, dan MotoGP.
Sirkuit yang bernama lengkap Liqui Moly Motorrad Grand Prix Deutschland ini memiliki panjang 3,7 kilometer dan lebar 12 meter, selain itu dalam sirkuit ini juga ada 7 tikungan ke kiri, 3 tikungan ke kanan, serta 700 meter trek lurus.
Menilik GP Jerman sebelumnya, Fabio Quartararo adalah pemenang di tahun 2022. Sementara Marc Marquez masih menjadi pemegang kasta tertinggi dimana ia sudah meraih 8 kali kemenangan dan 7 kali pole position di sirkuit ini.
Jika dibandingkan dengan musim ini dimana Quartararo tampil tidak terlalu kompetitif, kemungkinan gelar juaranya di musim lalu bisa dipatahkan oleh rider lain.
Sementara Marquez, ia masih tampil dengan ambisi untuk menang. Meskipun ambisi tersebut tak jarang membuatnya apes sendiri, Marquez bisa dijadikan sebagai salah satu kandidat juara di GP Jerman kali ini, tentu jika ia mampu mengontrol diri agar membalap lebih tenang.
Selebihnya, MotoGP bukan suatu hal yang bisa diprediksi dari sebuah kertas, melainkan hal apapun bisa terjadi di lintasan balap nanti. Sejak penampilan Marquez menurun, podium 1 MotoGP menjadi lebih berwarna.
Akankah hal tersebut terjadi di GP Jerman Minggu besok? Kita lihat saja dulu dari serangkaian sesi GP Jerman 2023.
Melansir dari laman resmi MotoGP, berikut adalah jadwal MotoGP Jerman selengkapnya (dalam WIB).
Jumat (16/6/2023)
P1 MotoE:13.25 - 13.45
P1 Moto3: 14.00 - 14.35
P1 Moto2: 14.50 - 15.30
P1 MotoGP: 15.45 - 16.30
P2 MotoE: 17.25 - 17.45
P2 Moto3: 18.15 - 18.50
P2 Moto2: 19.05 - 19.50
P2 MotoGP: 20.00 - 21.00
Q1 MotoE: 22.00 - 22.10
Q2 MotoE: 22.20 - 22.30
Sabtu (17/6/2023)
P3 Moto2: 13.40 - 14.10
P3 Moto3: 14.25 - 14.55
FP MotoGP: 15.10 - 15.40
Q1 MotoGP: 15.50 - 16.05
Q2 MotoGP: 16.15 - 16.30
Race 1 MotoE: 17.15
Q1 Moto3: 17.50 - 18.05
Q2 Moto3: 18.15 - 18.30
Q1 Moto2: 18.45 - 19.00
Q2 Moto2: 19.10 - 19.25
Sprint Race MotoGP: 20.00
Race 2 MotoE: 21.10
Minggu (18/6/2023)
WUP MotoGP: 14.45 - 14.55
Race Moto3: 16.00
Race Moto2: 17.15
Race MotoGP: 19.00
Itu tadi jadwal MotoGP German dari sesi latihan hingga balap utama, sudah siap melihat pembalap jagoanmu beraksi di lintasan?
Baca Juga
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Pakai Motor GP23, Marc Marquez Tidak Minta Tambahan Aneh-Aneh ke Ducati
-
Bakal Tinggalkan Ducati, Jorge Martin Tak Pernah Berpikir untuk Kembali
-
Casey Stoner: Ducati Bisa Lakukan Apa Saja untuk Pertahankan Gelar Juara
-
Pindah ke Yamaha, Jack Miller Terinspirasi oleh Lorenzo dan Rossi
Artikel Terkait
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Pakai Motor GP23, Marc Marquez Tidak Minta Tambahan Aneh-Aneh ke Ducati
-
Bakal Tinggalkan Ducati, Jorge Martin Tak Pernah Berpikir untuk Kembali
-
Casey Stoner: Ducati Bisa Lakukan Apa Saja untuk Pertahankan Gelar Juara
-
Pindah ke Yamaha, Jack Miller Terinspirasi oleh Lorenzo dan Rossi
Hobi
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Indonesia vs Jepang: Mustahil Skuad Garuda Raih 3 Poin di Kandang?
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Punya Jejak Kontroversial, Ini Sosok Wasit yang Pimpin Laga Indonesia vs Jepang
-
Egy Maulana Masih Berhasrat Main di Luar Negeri, Usia Jadi Penyebab Utama?
Terkini
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Jadi Cameo, Ini Detail Karakter Jang Hee Jin di Drama Jeongnyeon Episode 11
-
Ujian Nasional dan Tantangan Integritas Pendidikan Indonesia