
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dijadwalkan turun bertanding untuk ajang kejuaraan Australian Open 2023. Ginting akan menghadapi wakil unggulan Hongkong, Ng Ka Long Angus di babak awal.
SATHIO GROUP Australian Open 2023 merupakan salah satu kejuaraan BWF World Tour Super 500. Memperebutkan total hadiah sebesar $420.000, Australian Open 2023 akan segera bergulir mulai Selasa (1/8) hingga Minggu (6/8) di State Sports Centre, Sydney, Australia.
Berdasarkan informasi resmi Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) di aplikasi Badminton4u, sebelumnya Ginting dan juga Ng Ka Long Angus telah bertemu sebanyak 13 kali di pergelaran pertandingan bulutangkis internasional. Catatan head to head saat ini 6-7, dimana keunggulan diraih oleh wakil Hongkong, Ng Ka Long Angus.
Berikut ini merupakan rekor pertemuan antara Ginting dan juga Ng Ka Long Angus dilansir dari Badminton4u:
- Babak 64 besar YONEX SUNRISE Indonesia Open 2013, Ng Ka Long Angus menang rubber game dengan skor 19-21, 21-19 dan 13-21
- Babak 32 besar SCG Thailand Open 2015, Ng Ka Long menang straight game dengan skor 12-21 dan 19-21
- Group Stage Happening Hyderabad Badminton Asia Team Championships 2016, Gintig menang ketat straight game dengan skor 25-23 dan 21-14
- Semifinal Victor Far East Malaysia Masters 2017, Ng Ka Long menang dengan skor 18-21 dan 15-21
- Babak 16 besar Victor Korea Open 2017, Ginting menang straight game dengan skor 21-18, 21-18
- Babak 32 besar TAHOE China Open 2017, Ng Ka Long Angus menang dengan skor 20-22 dan 18-21
- Babak 32 besar DAIHATSU YONEX Japan Open 2018, Ginting menang dengan skor 21-14 dan 21-15
- Babak 32 besar YONEX All England Open Badminton Championships 2019, Ng Ka Long menang rubber game dengan skor 18-21, 21-13 dan 11-21
- Babak 32 besar Badminton Asia Championships 2019, Ng Ka Long Angus menang dengan SKOR 18-21, 21-18 DAN 23-25
- Babak 32 besar Fuzhou China Open 2023, Ng Ka Long menang dengan skor 18-21 dan 9-21
- Babak 32 besar YONEX-SUNRISE Hong Kong Open 2019, Ginting menang rubber game dengan skor 21-16, 17-21 dan 21-11
- Babak 32 besar PETRONAS Malaysia Open 2023, Ginting menang rubber game dengan skor 17-21, 21-18 dan 21-12
- Babak 32 besar KFF Singapore Open 2023, Ginting menang dengan skor 21-15 dan 24-22
Secara peringkat, Anthony Sinisuka Ginting merupakan tunggal putra terbaik Indonesia yang saat ini menempati peringkat dua dunia. Sedangkan Ng Ka Long Angus berada di peringkat 15 dunia.
Lalu, apakah Ginting mampu untuk menyamakan catatan head to head dengan menaklukkan Ng Ka Long Angus di Australian Open 2023? Yuk ikuti keseruan pertandingan Australian Open 2023 melalui siaran langsung yang tersedia di iNews TV, MNCTV, aplikasi RCTI+ dan kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
-
Anthony Ginting Ditarik Mundur dari BAC 2025 dan Ajukan Protected Ranking
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Anthony Ginting Mundur dari All England 2025, Persiapan Belum Maksimal
-
7 Atlet Tunggal Putra Indonesia yang Pernah Juarai Indonesia Masters
Hobi
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Pratama Arhan, Bangkok United dan Kans Ciptakan Memori Manis pada Musim Perdananya
-
Dilepas JDT, Ini 2 Alasan Jordi Amat Harus Terima Pinangan Klub Liga 1 Indonesia
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian
-
Berlatar Tahun 1997, 4 Poster Karakter Pemeran Utama Film Korea Big Deal