Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil menangkan laga sengit melawan wakil unggulan Hongkong, Ng Ka Long Angus di Australian Open 2023.
Ginting melakoni pertandingan rubber game selama 64 menit lamanya melawan Ng Ka Long Angus dan menang dengan skor 21-18, 18-21, 21-12 pada Rabu (2/8/2023) sore.
SATHIO GROUP Australian Open 2023 sendiri merupakan salah satu ajang kejuaraan BWF World Tour dengan kelas Super 500. Perolehan ribuan poin dan juga hadiah total sebesar $420.000 tentunya menjadi target bagi para pebulutangkis dunia, tak luput juga Anthony Sinisuka Ginting.
Melansir informasi resmi Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melalui aplikasi Badminton4u, saat ini Ginting merupakan tunggal putra terbaik Indonesia yang menduduki peringkat 2 dunia.
Usai terhenti di babak 32 besar Japan Open 2023 pekan lalu, pertandingan Australian Open 2023 sangat penting untuk diperjuangkan oleh Ginting.
Sore ini, Ginting berhasil menunjukkan penampilan terbaiknya melawan Ng Ka Long Angus. Pada gim satu dan dua, baik Ginting maupung Ng Ka Long saling mengejar poin demi poin dan pertandingan pun berlangsung sengit.
Tetap fokus dan bermain ulet, Ginting berhasil mengubah pola permainan di gim penentuan. Ini yang membuatnya berhasil memenangkan gim ketiga dengan skor 21-12 sekaligus memastikan keberlanjutan langkahnya ke babak 16 besar Australian Open 2023.
Dengan hasil ini, maka 3 wakil Indonesia di sektor tunggal putra dengan formasi lengkap berhasil mengamankan tiket menuju babak selanjutnya.
Sebelumnya, Jonatan Christie berhasil memenangkan laga melawan wakil Jepang, Kento Momota. Kemudian Shesar Hiren Rhustavito berhasil menaklukkan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen.
Pada babak 16 besar Australian Open 2023 yang digelar Kamis (3/8/2023) besok, Ginting akan berhadapan dengan tunggal putra wakil India yaitu Kiran George.
Selain Ginting, masih ada 13 wakil Indonesia lainnya dari berbagai sektor yang akan berlaga untuk babak 16 besar Australian Open 2023. Yuk dukung terus para atlet Indonesia!
Siaran langsung pertandingan akan tersedia di berbagai kanal mulai dari iNews TV, MNCTV, aplikasi RCTI+ dan juga YouTube resmi BWF yaitu BWF TV. Untuk mengetahui jadwal lengkap para wakil Indonesia di Australian Open 2023 ikuti langsung di tournament software BWF, aplikasi Badminton4u dan media sosial resmi milik PBSI.
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Hotma Sitompul Beragama Apa? Disebut Pernah Menikah Secara Islam, Tapi Anaknya Tak Diakui
-
Jumlah Anak Hotma Sitompul, dari Istri Kedua hingga Sosok yang Tidak Diakui Puluhan Tahun
-
Riwayat Rumah Tangga Hotma Sitompul, dari Rosmawanty Ginting Hingga Desiree Tarigan
-
Berapa Honor Lyodra Sekali Manggung? Disentil Denny Chasmala Soal Izin Lagu
-
Beda Reaksi Lyodra dan Andien Usai Dikeluhkan Denny Chasmala Soal Izin Lagu Ciptaannya
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance