Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia mengeluh perihal cedera pemain yang melanda anak asuhnya menjelang final Piala AFF U-23 2023 melawan Vietnam.
"Kami akhirnya mencapai final, tapi kesulitannya saat ini adalah banyak pemain saya yang cedera," ucap Shin Tae-yong.
Curhatan Shin Tae-yong tersebut rupanya sampai ke telinga pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan. Ia oun menanggapi soal keluhan Shin Tae-yong yang akan melawan timnya pada Sabtu ini (26/08/203).
Keluhan tersebut direspons oleh Hoang Anh Tuan di sesi jumpa pers pralaga pada Jumat (25/8/2023). Menurutnya, tak ada masalah dengan kondisi pemain Timnas Indonesia.
“Setiap tim punya 11 pemain di lapangan dan setidaknya 5 pemain cadangan. Oleh sebab itu, kehilangan banyak pemain seharusnya tak jadi masalah bagi Indonesia,” urai Hoang Anh Tuan dilansir dari laman resmi VFF.
Hoang Anh Tuan menyampaikan bahwa dirinya siap apabila hanya diberikan pemain 16 atau 17 orang saja.
"Itu tak akan jadi masalah sepanjang para pemain mereka memang bagus. Untuk timnas U-23 Vietnam, saya tak melihat ada masalah jika seandainya hanya tersedia 16 atau 17 pemain," tegasnya.
Final Piala AFF U-23 2023 antara Vietnam vs Timnas Indonesia akan digelar di Rayong Provincial Stadium, Thailand, pada Sabtu (26/8/2023) pukul 20.00 WIB.
Baca Juga
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
Artikel Terkait
-
Belum Telat, Patrick Kluivert Wajib Peritahkan Thom Haye cs Waspada Pemain China Ini
-
Pelatih Blackpool: Akan Ada Pembicaraan Serius dengan Elkan Baggott
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
Selamat Tinggal Jordi Amat
Hobi
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
Kevin Diks Terancam Absen, 3 Pemain Ini Bisa Gantikan Posisinya di Timnas
-
Saddil Ramdani Habis Kontrak, Kembali ke Liga 1 Indonesia atau Cari Liga Lain Terlebih Dulu?
-
Polemik Timnas Putri Indonesia: Ada Indikasi Ketidakadilan di Federasi?
Terkini
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Kentongan Pukul Sepuluh dan Langkah Awal Menuju Kampus Tangguh Bencana di UMJ
-
AFF Cup U-23 2025: 3 Nama Eks-timnas U-20 yang Layak Main di Ajang Tersebut