Fans klub Bali United melayangkan kritik kepada pihak manajemen klub tersebut lantaran tidak ada satu pun pemain yang dipanggil oleh Shin Tae Yong untuk membela Timnas Indonesia.
Saat ini Timnas Indonesia sedang bersiap untuk pertandingan di event FIFA Matchday pada bulan September ini, di mana anak asuh Shin Tae Yong ini akan menghadapi Timnas Turkmenistan.
Melansir dari Suara.com, diketahui pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, tidak memanggil satu pun pemain dari klub Bali United.
Bahkan pemain muda berbakat dari klub itu, yakni Kadek Arel yang pernah ikut bermain di Timnas Indonesia U23 dalam saat Piala AFF U23 di Thailand kemarin juga tidak dipanggil lagi.
BACA JUGA: Ditargetkan Lolos, Mampukah Timnas Indonesia U-23 Memenuhi Ekspektasi Tersebut?
Padahal di ajang-ajang sebelumnya, ada beberapa pemain Bali United yang dipercaya Shin Tae Yong untuk bergabung di Timnas Indonesia. Diantaranya Yabes Roni (Sayap Kiri), Ilija Spasojevic (Striker) dan Ricky Fajrin (Bek).
Nasib berbeda justru dialami oleh para mantan pemain Bali United yang sudah tidak dipakai lagi oleh pelatih Stefano Cugurra Teco.
Nama-nama seperti Aji Kusuma (penyerang/ Persija Jakarta), Nadeo Argawinata (kiper/ Borneo FC) dan Stefano Jantje Lilipaly (sayap kanan/ Borneo FC) malah masuk ke daftar 24 pemain yang tengah disiapkan Shin Tae Yong untuk FIFA Matchday nanti.
Hal ini tentu memantik kekecewaan di kalangan fans klub yang berjuluk Serdadu Tridatu itu. Mereka pun membanjiri kolom komentar akun Instagram Bali United dengan kritikan kepada pihak manajemen.
BACA JUGA: Jelang Hadapi Persib Bandung, Persija Jakarta Fokus Benahi Koordinasi Lini Belakang
"Merasa puas melihat pemain muda yang dibuang dan tidak dapat jam terbang kembali bersinar dan menampilkan permainannya," tulis akun @pergitidak.
"Pemain mudanya pada dijual malah gacor semua. Irfan Jauhari, Arapenta, dll. Nadeo juga keluar malah gacor dan dipanggil timnas lagi. Beli pemain muda Taufik Hidayat sama Tegar sama sekali gak dikasih kesempatan gimana mau berkembang. Kemarin Made Tito tampil bagus gak ada buat blunder, cetak goal juga, eehh malah gak dikasih kesempatan lagi, belum lagi Gede Mahendra. Dah lahh... Dah cukup bektubek," tulis akun @anjar_64v1n.
Timnas Indonesia akan menjamu Turkmenistan pada 8 September 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Pertandingan ini masih dalam rangkaian event FIFA Matchday.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berhasil Bawa Johor DT Menang, Jordi Amat Tampilkan Permainan Kelas Dunia
-
Bek Timnas Jordi Amat Optimis Indonesia Bisa Masuk 100 Besar Peringkat FIFA
-
Marselino Ferdinan Absen dari KMSK Deinze, Ada Tugas Negara di Timnas Indonesia U-23
-
PSIS Semarang Lepas Ridho Syuhada, Dipinjam Klub Liga 2 PSMS Medan
-
One Piece Live Action Munculkan Kapten Smoker, Pertanda Lanjut Season 2?
Artikel Terkait
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Yaman: Skor Akhir 0-0, Garuda Muda Tanpa Kemenangan di Piala Asia U-20 2025
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Nomor Tak Lazim Sandy Walsh di Debut Bersama Yokohama Marinos
-
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Yaman di Babak Pertama, Lini Depan Masih Buntu
Hobi
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
-
Madura United Dianggap Tim yang Berbahaya, Persib Bandung Ketar-ketir?
-
Piala Asia U-20: Timnas Indonesia dan Yaman Jalani Pertarungan Pelipur Lara
-
Persik Kediri Bidik Kemenangan di Bali, Badai Cedera Tak Jadi Penghalang?
-
PSS Sleman Rekrut Pieter Huistra, Tugas Berat Menanti Eks Pelatih Borneo FC
Terkini
-
7 Karakter Penting dalam Drama China Blossom, Siapa Favoritmu?
-
Tak Sekadar Tontonan, Ternyata Penulis Bisa Banyak Belajar dari Drama Korea
-
Buku She and Her Cat:Ketika Seekor Kucing Menceritakan Kehidupan Pemiliknya
-
H-5 Debut, Hearts2Hearts Ungkap Daya Tarik Single Debut The Chase
-
J-Hope BTS dan IVE Dikonfirmasi Tampil di Festival Lollapalooza Berlin 2025