Jelang laga kualifikasi Piala Asia U-23 kontra Chinese Taipei atau Taiwan, timnas Indonesia U-23 targetkan kemenangan. Laga yang dijadwalkan digelar pada Sabtu (9/9/2023) di Stadion Manahan, Solo ini akan menjadi laga perdana bagi timnas Indonesia U-23 di fase grup K ajang kualifikasi Piala Asia U-23.
Timnas Indonesia U-23 berada di grup K bersama Turkmenistan dan Chinese Taipei. Di laga perdana grup K kemarin, Turkmenistan sukses mencukur Chinese Taipei dengan skor telak 0-4.
Laga yang digelar pada Rabu (6/9/2023) kemarin tersebut menjadi laga perdana bagi Chinese Taipei dan Turkmenistan di ajang kualifikasi.
Kemenangan telak 0-4 Turkmenistan atas Chinese Taipei membuat negara pecahan Uni Soviet tersebut kini memimpin klasemen sementara grup K.
Seluruh Pemain Timnas U-23 Telah Bergabung ke Dalam Skuad
Jelang laga kontra Chinese Taipei pada akhirp pekan ini, seluruh pemain yang dipanggil membela timnas Indonesia dikabarkan telah datang di pemusatan latihan di Solo.
Dilansir dari situs pssi.org, beberapa pemain yang merumput di Eropa seperti Elkan Baggott, Ivar Jenner, Rafael Struick dan Marselino Ferdinan dikabarkan telah bergabung dengan timnas Indonesia U-23 pada Kamis (7/9/2023) kemarin.
Beberapa pemain yang merumput di liga-liga Eropa tersebut memang baru saja bergabung dengan timnas Indonesia karena harus menyelesaikan laga terakhirnya di liga masing-masing.
Pemanggilan nama-nama pemain yang merumput di kompetisi Eropa tersebut tentunya diharapkan dapat memberikan kekuatan tambahan bagi timnas Indonesia U-23 di ajang kualifikasi Piala Asia.
Seperti yang diketahui, pihak federasi menargetkan timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-23 yang akan digelar pada tahun 2024 mendatang.
Indonesia sendiri belum pernah sekalipun lolos ke fase putaran final kompetisi tersebut sejak Piala Asia U-23 diadakan pada tahun 2011 lalu. Hal ini membuat pihak federasi menargetkan timnas U-23 untuk lolos pertama kalinya ke ajang ini.
Timnas Indonesia Mengusung Target Wajib Menang Kontra Chinese Taipei
Jelang laga kontra Chinese Taipei sabtu nanti, timnas Indonesia menargetkan kemenangan guna dapat lolos otomatis ke ajang Piala Asia U-23.
Hal ini karena regulasi kualifikasi yang hanya memberikan tiket lolos putaran final kepada juara grup dari masing-masing 11 grup di ajang kualifikasi ini. sedangkan, 4 tiket sisanya akan diperebutkan oleh 4 tim dengan predikat runner-up terbaik.
Kemenangan 0-4 Turkmenistan atas Chinese Taipei di laga perdana grup K tentunya membuat timnas Indonesia U-23 mau tidak mau harus memperoleh kemenangan pula di laga kontra Chinese Taipei jika ingin menjaga asah lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-23.
Terlebih lagi, di laga terakhir kontra Turkmenistan yang dijadwalkan digelar pada 12 September 2023 akan menjadi laga hidup mati bagi skuad asuhan pelatih Shin Tae-Yong.
Indonesia sendiri memiliki rekor yang cukup baik saat bertemu dengan Chinese Taipei U-23. Pada pertemuan terakhir di ajang Asian Games 2018 di Jakarta, timnas Indonesia U-23 sukses mencukur Chinese Taipei dengan skor telak 4-0. Hasil tersebut tentunya dapat menjadi modal semangat bagi skuad timnas U-23 jelang laga menghadapi Chinese Taipei.
Tag
Baca Juga
-
Hadapi Korea Selatan, Timnas Indonesia U-17 Wajib Raih Minimal 1 Poin
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
-
Piala Asia U-17: Media Vietnam Kritik Postur Tubuh Skuad Timnas Indonesia
-
Tampil Gacor di Timnas Indonesia, Ole Romeny Sebut Ada Andil dari Patrick Kluivert
-
Resmi! PSSI Umumkan Skuad Timnas Indonesia Untuk Piala Asia U-17 2025
Artikel Terkait
-
Sandy Walsh Tuntut Main Penuh, Yokohama Marinos Dalam Bahaya, Kok Bisa?
-
Kata AFC dan Media Asing Soal Ole Romeny Pecundangi Striker Inter Milan
-
Sederet Keistimewaan Tristan Gooijer: Pantas Bikin PSSI Kepincut
-
Sepak Terjang Yaman U-17, Bisa Jadi Lawan Terberat Timnas Indonesia di Piala Asia U-17 2025
-
Ekspor Bisa Turun dan Berujung Badai PHK, Hanif Dhakiri: Tarif AS Alarm Serius, Pemerintah Harus...
Hobi
-
Hadapi Korea Selatan, Timnas Indonesia U-17 Wajib Raih Minimal 1 Poin
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
Terkini
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?
-
First Impression Series 'Leap Day': Saat Ulang Tahun Jadi Kutukan Mematikan