Pada lanjutan pekan ke-12 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persik Kediri akan menjamu tamunya, Persija Jakarta di Stadion Brawijaya Kediri. Laga yang dijadwalkan digelar pada Minggu (17/09/2023) malam nanti ini akan menjadi laga yang cukup krusial bagi Persija Jakarta yang tengah dalam kondisi kurang baik karena belum mampu meraih kemenangan dalam 5 laga terakhir di kompetisi BRI Liga 1 musim ini.
Persija Jakarta Berusaha Bangkit Usai 5 Laga Tanpa Kemenangan
Dalam 5 laga terakhir, Persija Jakarta seakan-akan dijauhi oleh hasil kemenangan di BRI Liga 1 musim ini. Melansir dari situs ligaindonesiabaru.com, tim berjuluk “Macan Kemayoran” tersebut hanya mampu meraih 2 poin dari 5 laga terakhirnya di liga. Bahkan, saat menjamu Persib Bandung di pekan ke-11 kemarin, Persija Jakarta hanya mampu bermain imbang 1-1 di depan ribuan suporternya.
Rentetan hasil minor tersebut tentunya membuat klub asal Ibukota ini kini terjerembab di peringkat ke-12 klasemen sementara. Gagal meraih poin penuh dalam 5 laga terakhir tentunya membuat pelatih Persija, Thomas Doll harus memutar otak guna mengakhiri rentetan hasil buruk yang diterima oleh timnya.
Laga melawan tuan rumah, Persik Kediri akhir pekan nanti diharapkan dapat menjadi titik balik kebangkitan Persija dan sukses meraih 3 poin di kandang lawan. Namun, Persija Jakarta kemungkinan tidak akan diperkuat oleh 3 pemainnya yang mendapatkan pemanggilan dari timnas Indonesia untuk ajang Asian Games di Hangzhou, Cina.
Ketiga pemain tersebut adalah Rizky Ridho, Doni Tri dan Syahrian Abimanyu. Absennya ketiga pemain tersebut memang memberikan ketimpangan di kedalaman skuad Persija. Belum lagi Rizky Ridho dan Syahrian Abimanyu merupakan 2 pemain yang selalu tampil reguler bersama Persija musim ini. Kondisi ini membuat pemain Persija yang tersedia dalam laga kontra Persik Kediri nanti akan berjuang cukup keras guna meraih kemenangan.
“Kami berlatih keras dan penuh fokus seperti biasanya walaupun beberapa pemain sedang tidak ada di sini karena harus membela Tim Nasional. Di sini pun kami mempunyai persiapan sendiri untuk laga selanjutnya.”, ujar gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos seperti yang dikutip dari lama resmi klub Persija (persija.id).
Di sisi lain, Persik Kediri juga tengah memerlukan hasil kemenangan usai dalam 3 laga terakhir belum pernah meraih kemenangan. Melansir dari laman resmi klub Persik (persikfc.id), tentunya momen laga kandang melawan Persija dapat menjadi momentum kebangkitan Persik sekaligus dapat meraih 3 poin guna merangsek keluar dari posisis papan bawah klasemen sementara.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Masuk Radar John Herdman, Gelandang Madura United Jordy Wehrmann Siap Jadi WNI?
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
-
Jumpa Bulgaria di FIFA Series 2026, Bagaimana Peluang Indonesia Raih Kemenangan?
-
Pulih dari Cedera, Shayne Pattynama Dirumorkan Merapat ke Liga Indonesia?
Artikel Terkait
-
Takluk dari PSM Makassar, Barito Putera Gagal Pangkas Jarak Klasemen
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil Timnas Indonesia U-24 Asian Games 2022, Ini Respons Thomas Doll
-
Prediksi Persis Solo vs PSIS Semarang, Derbi Jateng di BRI Liga 1 2023/2024 Malam Ini
-
Hasil BRI Liga 1: Agung Mannan Kartu Merah, Dewa United Nyaris Dipecundangi Bhayangkara FC di Kandang Sendiri
-
Hasil BRI Liga 1: RANS Nusantara Pecundangi Bali United 2-1 di Kapten I Wayan Dipta
Hobi
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis