Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Delano Ladan (Kanan) Saat Bermain di Klub Top OSS (instagram.com/delano_ladan)

Geliat naturalisasi timnas Indonesia kembali bergejolak. Kali ini seorang pesepakbola berdarah Belanda menyatakan ingin membela skuad garuda. Melansir dari kanal berita suara.com, pemain yang dimaksud adalah Delano Ladan. Pemain yang kini bermain di kasta kedua Liga Belanda bersama klub Top OSS mengaku memiliki darah Indonesia seperti yang dikutip dari akun Instagram @futboll.indonesiaa.

Kabar ini tentunya merupakan sebuah angin segar bagi timnas Indonesia yang dalam beberapa tahun terakhir memang gencar mencari pemain-pemain diaspora untuk dinaturalisasi dan membela timnas Indonesia. Apalagi Delano Ladan merupakan pemain yang berposisi sebagai winger yang mampu merangkap seorang striker. Tentunya posisinya memang dibutuhkan di lini serang skuad garuda jelang Piala Asia di tahun 2024 nanti.

Pernah Membela Tim Junior Feyenoord Rotterdam

Delano Ladan Saat Membela Feyenoord U-21. (instagram.com/delano_ladan)

Pemain yang masih berusia 23 tahun ini diketahui pernah membela beberapa tim di Liga Belanda. Melansir dari data yang dipublikasikan di situs transfermarkt.co.id, pemain bertinggi badan 177 cm tersebut pernah membela ADO Den Haag dari tahun 2017-2019. Kemudian dia sempat pula membela tim kasta kedua Liga Belanda, SC Cambuur di tahun 2019-2021.

Dia juga pernah membela Feyenoord U-21 yang berlaga di Liga U-21 Eredivisie. Bersama Feyenoord, Delano Ladan sukses mencatatkan 12 penampilan dan mencetak 8 gol di musim 2021-2022. Kini, pemain yang kerap kali mengisi posisi sayap tersebut direkrut oleh klub Top OSS yang berkompetisi di Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda dan sejauh ini sudah mengemas 15 penampilan.

Belum Dilirik oleh Shin Tae-Yong

Delano Ladan (Kiri) Saat Bermain di Eerste Divisie (instagram.com/delano_ladan)

Rumor keinginan Delano Ladan yang ingin membela timnas Indonesia tentunya cukup ramai diperbincangkan oleh netizen dalam beberapa hari terakhir. Akan tetapi, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-Yong belum memberikan komentar apa pun mengenai keinginan pemain yang pernah membela timnas U-17 Belanda tersebut untuk membela skuad garuda.

Sejatinya posisi Delano Ladan memang cukup diperlukan di lini serang mengingat para penyerang timnas Indonesia yang saat ini dirasa kurang begitu tajam. Belum lagi satu-satunya pemain berposisi sebagai penyerang yang merupakan pemain keturunan hanyalah Rafael Struick yang juga merupakan punggawa timnas Indonesia U-23. Tentunya apabila keinginan Delano Ladan yang ingin membela timnas Indonesia terwujud, diharapkan sang pemain juga dapat memberikan kontribusi yang sepadan terhadap skuad garuda.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

zahir zahir