Alternative Universe? Pasti masih banyak dari kalian yang mungkin belum tahu dengan istilah itu. Namun, mungkin juga banyak yang sudah familiar dengan Alternative Universe, apalagi anak k-popers pengguna aktif aplikasi ‘X’. Alternative Universe (AU) secara bahasa berarti alam semesta alternatif. Istilah ini digunakan untuk menyebut cerita fiksi di ‘X’ yang dibuat oleh author.
AU tuh apa sih? Di mana kita bisa menemukan AU? Yuk cari tahu!
Definisi AU
Alternative Universe (AU) adalah dunia hipotetis yang terletak di dimensi ruang dan waktu yang berbeda dengan dunia nyata, terdiri dari alam semesta yang diketahui dan dialami oleh manusia. Nah untuk konteks cerita fiksi, AU biasa ditemukan di akun-akun aplikasi ‘X’ (Twitter). Semisal, di beberapa akun fandom NCT (NCTzen), mereka menampilkan thread yang berisi cerita fiksi dengan cast member NCT.
Alur cerita yang beragam dan cast idol yang menjadi tokoh AU diberi nama lokal untuk membuat pembaca tertarik dan penasaran untuk membaca sampai tamat.
Alternative Universe merupakan cerita yang bergenre fan fiction, nah untuk peminat fan fiction atau yang lagi pengen nyari bacaan menarik, ada 8 jenis fan fiction yang bisa jadi pilihan sesuai yang kamu pengen.
1. Angst
Angst merupakan genre dengan alur cerita yang bikin termehek-mehek alias bercucuran air mata dan menguras emosi. Karakter utama dalam cerita bergenre angst akan dibuat mengalami penderitaan yang menyakitkan karena sebuah tragedi yang terjadi.
2. Alternative Universe
Alternative Universe (AU) adalah jenis cerita yang menyajikan seorang selebritas atau idol dalam dunia nyata dalam dunia yang berbeda dari dunia asli.
3. Crossover
Menyajikan karakter (cast) dari beberapa fandom dalam satu cerita.
4. Soulmates
Mengambil latar setiap orang di dunia hanya memiliki satu cinta sejati.
5. Time travel
Karakter dalam cerita diceritakan kembali ke masa lalu dengan suatu tujuan.
6. Fluff
Alur cerita dibuat bahagia, ceria, dan menyenangkan. Biasanya disajikan dengan konflik yang sederhana dan hanya berfokus pada cerita yang bahagia.
7. Songfic
Menyisipkan lirik lagu dalam bagian ceritanya. Namun harus diperhatikan karena dapat melanggar hak cipta atas lagu yang disisipkan.
8. Hurt-comfort
Tokoh dalam cerita mendapat rasa nyaman dari tokoh lain dalam cerita setelah mendapatkan tragedi traumatis.
Setelah tau beberapa jenis dari fan fiction. Berikut beberapa rekomendasi Alternative Universe dari yang sudah penulis baca lewat aplikasi ‘X’ nih, yuk lihat!
1. Dirgantara dan kepulangannya by @1998ur_
AU ini bercerita dimana seorang lelaki bernama Dirgantara menyembunyikan penyakitnya selama bertahun-tahun dari teman-teman dan seorang wanita yang teramat ia cinta dan sayangi. Dirgantara adalah seorang laki-laki yang merindukan peluk dan sayang seorang ibu. Namun dengan tidak punya hati, sang ibu enggan untuk memberikan kasih sayangnya pada Aga.
2. Bunda, aku ga suka dipukul… by @1998ur
Bercerita tentang Aji yang selalu mendapatkan pukulan dan cacian dari sang bunda, sampai akhirnya ia tak sanggup untuk menahan semua beban dan tragedi yang dihadapinya, ia memilih pulang kepelukan Tuhan.
3. Jendral & Jevano by @shiningjaemz
AU ini menceritakan kisah sepasang anak kembar laki-laki. Jendral yang sangat berbeda sifat dengan Jevano. Jendral memiliki watak keras kepala dan juga suka berbuat semaunya namun sangat menyayangi dan nurut kepada sang saudara kembar. Berkebalikan dengan Jendral, Jevano merupakan anak yang sangat kalem dan jauh dari kata bandel. Terdapat plotwist yang akan membuat kalian heran dan tidak sangka bahwa ceritanya ternyata seperti itu.
Ketiga AU tersebut memang berakhir tragis dan mungkin kalian akan menganggapnya sad ending. Namun, akhir ceritanya merupakan gambaran kisah yang masuk akal terjadi di kehidupan nyata.
Bagi saya, membaca cerita yang berakhir sedih atau alur ceritanya sebagian besar tragis atau menyakitkan, membuat saya mendapatkan pengalaman serta rasa yang saya butuhkan. Dengan kata lain, ini untuk mengeluarkan emosi yang saya tahan. Setelahnya, saya merasa tenang karena telah meluapkan emosi yang tertahan dengan menangis ketika membaca cerita dengan alur yang menyedihkan.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
Hobi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
PSSI Rilis 27 Nama Pemain Timnas untuk AFF Cup 2024, Ada Alumni PD U-17
-
Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab
Terkini
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi