Perhelatan Piala Asia 2023 tinggal menghitung hari, sebagian besar negara peserta telah melakukan persiapan menghadapi ajang tersebut. Berkaitan dengan ajang tersebut, soha.vn pada artikel yang diunggah pada Selasa (2/1) mengungkap jumlah hadiah yang disiapkan AFC.
Dalam pengumumannya, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menyiapkan hadiah uang sebesar 5 juta USD, bagi juara ajang bergengsi level Asia ini. Jika di-kurs rupiah, uang yang bakal diterima juara sebesar 76,9 miliar rupiah.
Sedangkan bagi runner up, hadiah yang disediakan sebesar 3 juta USD, atau setara 15,3 miliar rupiah. Untuk juara 3 bersama, AFC siapkan hadiah 1 juta USD, setara dengan 5 miliar rupiah.
Jika dibandingkan dengan ajang sebelumnya, hadiah yang disiapkan AFC tidak jauh berbeda. Di mana ajang tersebut diadakan di Uni Emirat Arab tahun 2019.
Secara keseluruhan, dana yang disiapkan AFC terhitung besar untuk menghelat ajang 4 tahunan ini. Berdasarkan laporan yang disampaikan AFC, mereka mengalokasikan dana sebesar 14,3 USD atau setara 220,1 miliar rupiah.
Jumlah ini tentu saja sepadan dengan panjangnya pelaksanaan Piala Asia 2023. Sebenarnya ajang ini seharusnya digelar tahun kemarin di China, namun karena berkaitan dengan pandemi, maka Qatar yang kemudian dipilih oleh AFC.
Selain bagi pemenang, AFC juga memberikan sejumlah bonus bagi negara-negara yang lolos ke babak final Piala Asia 2023. Terhitung 24 negara yang ada terbagi dalam 6 grup. Bagi negara-negara yang lolos, AFC memberikan bonus 220.000 USD atau setara 2,9 miliar rupiah.
Bonus ini sudah dicairkan oleh AFC pada pertengahan tahun lalu. Indonesia sebagai salah satu kontestan juga kecipratan bonus ini.
Berkaitan dengan sejumlah uang bagi juara, tentu saja menjadi jumlah yang relatif besar. Angka 5 juta USD menjadi jumlah yang menarik bagi siapa pun yang berhasil meraihnya.
Namun di atas semua itu hadiah itu bukan segalanya bagi para peserta. Gengsi menjadi juara Piala Asia justru menjadi motivasi utama. Karena bagaimanapun juga, untuk meraih gelar ini bukan hal yang mudah.
Bagi Indonesia sendiri, sejak awal PSSI telah menargetkan lolos ke babak 16 besar. Target yang realistis mengingat kekuatan timnas Indonesia sendiri dibandingkan para pesaingnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dua Wakil Indonesia Alami Lonjakan Drastis dalam Ranking BWF World Tour 2024
-
Giliran Malaysia Tuduh Indonesia Kerdilkan Piala AFF karena Kirim Tim Muda
-
Pilih Stadion Manahan Solo, Vietnam Tuduh Indonesia Remehkan Piala AFF 2024
-
Rafael Struick Absen di Babak Penyisihan Dianggap Keuntungan bagi Vietnam
-
Media Vietnam Anggap Remeh Ucapan Asnawi Mangkualam Jelang Piala AFF 2024
Artikel Terkait
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
-
Berapa Harga Mobil McQueen Hadiah Ultah Rayyanza? Effort Raffi Ahmad untuk Anak Gak Main-Main
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Minim Cetak Gol, Rafael Struick Minim Kontribusi? AFC Ungkap Fakta Mengejutkan
Hobi
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
Terkini
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki
-
Apatis atau Aktif? Menguak Peran Pemilih Muda dalam Pilkada
-
3 Rekomendasi Film Maddie Ziegler yang Wajib Kamu Saksikan, Ada My Old Ass!
-
Bae Doona dan Ryoo Seung Bum Bersatu Hadapi Villain di Drama Korea Family Matters
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat