Kepindahan Pratama Arhan ke klub K1 League, Suwon FC memang cukup menggemparkan jagad sepakbola nasional dalam beberapa hari terakhir. Bagaimana tidak?
Setelah sempat dikabarkan akan pindah ke klub Saddil Ramdani, yakni Sabah FA di liga Malaysia, ternyata pemain berusia 21 tahun tersebut justru pindah ke Suwon FC yang merupakan tim kasta tertinggi liga Korea Selatan.
Usai diresmikan menjadi bagian tim yang bermarkas di kota Suwon, Korea Selatan tersebut, Pratama Arhan mendapatkan sorotan dari salah satu media sepakbola asal negeri gingseng tersebut, yakni Sports Seoul.
Melansir dari kanal berita suara.com, pemain yang sukses mempersembahkan medali emas Sea Games 2023 lalu tersebut dipuji oleh media Sports Seoul dan dianggap sebagai salah satu pemain asia tenggara terbaik saat ini.
“Berbeda dengan pandangan umum tentang pemain sepakbola Asia Tenggara yang sering dianggap cepat namun kurang canggih, Arhan dinilai sebagai pemain yang memiliki keterampilan teknis yang kompeten, termasuk dalam hal umpan silang, menggiring bola, dan mengoper,” tulis Sports Seoul dalam laporannya, Rabu (17/01/2024) kemarin.
Namun, Pratama Arhan harus menunggu debutnya untuk Suwon FC. Pasalnya, mantan pemain Tokyo Verdy tersebut kini sedang membela timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar.
Pratama Arhan Hanya Diberikan Kontrak 1 Musim Bersama Suwon FC
Kendati dipuji oleh media Korea Selatan, ternyata Pratama Arhan hanya dikontrak selama 1 musim saja oleh klub barunya, Suwon FC. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh agen sang pemain, Dusan Bogdanovic.
Namun, dirinya juga memiliki opsi perpanjangan selama 1 tahun apabila performanya dirasa memuasakn oleh pihak klub Suwon FC.
“(Kontraknya) 1 (tahun)+1 (opsi perpanjangan),” ujar Dusan Bogdanivic, dikutip dari kanal berita suara.com pada Kamis (18/01/2024).
Sepertinya kali ini sang pemain dan agen tidak mau terburu-buru mengambil kontrak jangka panjang seperti yang dilakukannya saat bergabung dengan klub Jepang, Tokyo Verdy. Selama berseragam klub asal kota Tokyo tersebut, Pratama Arhan memang hanya sering memanaskan bangku cadangan dan hanya bermain sebanyak 2 pertandingan saja.
Dirinya lebih sering diturunkan dalam laga-laga uji coba melawan tim sekelas Universitas di Jepang. Tentunya diharapkan di klub barunya nanti, Pratama Arhan dapat bisa mendapatkan lebih banyak menit bermain dibandingkan sebelumnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
Artikel Terkait
-
3 Alasan Pratama Arhan Beda Kelas dari Calvin Verdonk, dari Skill Saja Beda Jauh
-
Nah! Azizah Salsha Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi Bareng Anak Pemain Sepak Bola, Bapaknya Teman Pratama Arhan
-
Pratama Arhan Banjir Hujatan meski Bantu Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Kenapa?
-
Nempel ke Shin Tae Yong, Publik Sarankan Eliano Reijnders Tiru Pratama Arhan: Minimal Mertuanya Orang Gerindra..
-
Momong Bocah Vs Pamer Pesona, Beda Gaya Azizah Salsha dan Luna Bijl Nonton Timnas Indonesia
Hobi
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Terkini
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam