Turnamen antar negara level tertinggi di Benua Asia, AFC Asian Cup 2023 kini telah memasuki babak 8 besar. Seiring dengan usainya babak 16 besar, delapan tim terbaik akhirnya terkonfirmasi untuk kembali bertarung di babak perempat final gelaran edisi kali ini.
Menyadur laman resmi AFC, delapan negara yang telah memastikan diri adalah Tajikistan, Yordania, Australia, Korea Selatan, Iran, Jepang, Uzbekistan dan tuan rumah Qatar.
Jika menilik delapan negara yang ada di babak perempat final ini, tentu saja relatif tak ada kejutan besar, kecuali masuknya Tajikistan. Selain Tajikistan, ketujuh negara lainnya tercatat pernah mencicipi prestasi yang mentereng di sejarah gelaran Piala Asia.
Jepang, Qatar, Korea Selatan, Australia, dan Iran, tercatat pernah menjadi kampiun gelaran. Sementara Yordania, tercatat pernah menjadi perempatfinalis pada edisi 2004 dan 2011, dan Uzbekistan pernah menduduki empat besar turnamen pada edisi 2011 lalu.
Dengan demikian, maka dapat dipastikan bahwa hampir tak ada kejutan berarti yang terjadi di babak delapan besar ini kecuali lolosnya Tajikistan yang membuat rentetan sejarah di turnamen.
Sekadar informasi, Tajikistan terjun ke putaran final Piala Asia 2023 ini dengan status sebagai tim debutan. Dengan demikian, maka negara yang berada di kawasan Asia Tengah ini sama sekali belum pernah mencicipi ketatnya atmosfer persaingan antar negara di level tertinggi benua Asia tersebut.
Maka tak mengherankan jika pada akhirnya, munculnya nama Tajikistan di babak delapan besar, merupakan sebuah kejutan terbesar di turnamen Piala Asia kali ini.
Terlebih, di babak perempat final ini, mereka akan berhadapan dengan Yordania, yang secara kualitas tidaklah sekuat Jepang, Korea Selatan, Iran, maupun Qatar yang dalam beberapa tahun belakangan ini bertransformasi menjadi raksasa baru di persepakbolaan benua Asia.
Jadi, meskipun penghuni babak delapan besar kali ini adalah tim-tim yang secara sejarah sudah kenyang pengalaman, namun keberadaan Tajikistan di babak ini menjadi sebuah anomali tersendiri, di mana tim yang berangkat dari status sebagai debutan, justru sukses menumbangkan tim sekelas Uni Emirat Arab meskipun melalui adu tendangan penalti di babak 16 besar lalu.
Jadwal Pertandingan Babak 8 Besar Piala Asia 2023
- Tajikistan vs Yordania (2 Februari 2024)
- Australia vs Korea Selatan (2 Februari 2024)
- Iran vs Jepang (3 Februari 2024)
- Qatar vs Uzbekistan (3 Februari 2024)
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
-
Timnas Indonesia U-22, Piala AFF 2024 dan Kebijakan Potong Generasi Jilid II Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Artikel Terkait
-
Perbedaan Timnas Indonesia Sekarang dan Saat Dibantai Jepang 1-3: Naik Kelas, Yakin Menang?
-
Sandy Walsh Kangen Duet Maut Pratama Arhan - Elkan Baggott, Mau Lobi STY BIar Berdamai?
-
AFC Bikin Ribet, Kasih Ragnar Oratmangoen Permintaan Khusus Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Apa Itu?
-
Belajar dari Piala Asia, Marselino Ferdinan Minta Skuad Garuda Percaya Diri
-
Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae-yong Bisa Belajar dari Kekalahan di Piala Asia 2023
Hobi
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Ditelikung Leong Jun Hao, Jonatan Christie Kembali Buat Kecew Penggemar
Terkini
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan