Gonjang-ganjing masa depan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong masih terus berlanjut hingga saat ini. Meskipun telah bertemu dengan Erick Thohir sang ketua umum PSSI beberapa waktu lalu, perpanjangan kontrak untuk pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut masih harus menunggu gelaran Piala Asia U-23 di bulan April mendatang.
Tak hanya itu, di tengah belum pastinya perpanjangan kontrak coach Shin, selentingan kabar mulai berhembus terkait kedatangan pelatih baru yang diproyeksikan untuk menggantikan STY. Disebut-sebut dalam berbagai media, sosok pelatih baru yang bakal menggantikan STY tersebut memiliki nama besar di kancah persepakbolaan dunia.
Namun jangan salah, meskipun beredar kabar bakal datangnya pelatih berkelas dunia untuk menukangi Timnas Indonesia, hal tersebut ternyata tak membuat pengamat sepak bola nasional, Justinus Lhaksana silau.
Malahan, pria yang akrab disapa dengan nama Kochi atau coach Justin tersebut menilai, Timnas Indonesia saat ini tak membutuhkan pelatih dengan nama besar. Namun yang diperlukan justru pengembangan fondasi yang telah dilakukan dalam beberapa tahun terakhir.
"Alangkah sayangnya, kalau pondasi yang sudah dibangun ini, dihilangkan dengan datangnya pelatih baru. It's not againity!" ujar Kochi melansir unggahan akun TikTok sahbat.bola pada 7 Februari 2024.
Berikutnya, pria yang juga mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia tersebut memberikan contoh nyata bahwa pelatih berkelas pun tak selalu bisa memberikan perubahan positif kepada tim yang dibesutnya.
"Contoh paling bagus, your club (MU). Setelah Sir Alex (Ferguson), berapa pelatih? Kurang besar apa namanya yang datang? Kurang mahal apa? Flop juga!" imbuh Kochi.
"Jadi bukan masalah nama hebat atau tidak, kecocokan, itu yang sulit," terang pria berkacamata tersebut.
Sependapat dengan Kochi, sejatinya untuk saat ini Skuat Garuda tak membutuhkan kedatangan sosok pelatih baru meskipun memiliki label dunia dan nama besar, karena hal tersebut belum tentu menjamin meningkatnya prestasi Pasukan Merah Putih.
Justru kecocokanlah yang saat ini menjadi hal penting di mata Kochi, karena jika pelatih cocok dengan pemain dan kultur sepak bola Indonesia, maka hal itu akan menjadi penjembatan untuk prestasi Timnas Indonesia di masa mendatang.
Dan sejauh ini, coach Shin punya banyak kecocokan dengan persepakbolaan Indonesia kok!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Arab Saudi dan Qatar Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026, Sebuah Hal yang Tak Mengejutkan!
-
Miliki Poin Sama dengan Irak, Mengapa Arab Saudi yang Lolos ke Piala Dunia? Ulah AFC Lagi?
-
Bukan Cuma Soal Komunikasi, Ini Alasan Sebenarnya Kenapa Shin Tae-yong Gagal di Ulsan HD
-
Perjalanan Tim-Tim ASEAN di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Banyak yang Gugur di Ronde Kedua!
-
Terbongkar! Catatan Kluivert Ternyata Lebih Baik Ketimbang Pelatih Timnas Indonesia Sebelumnya!
Artikel Terkait
-
Ada Marselino Ferdinan, Berikut 3 Pemain dengan Label Serba-bisa di Timnas Indonesia
-
Setelah Hadapi Suwon FC, Timnas Indonesia U-20 Alami Peningkatan
-
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Markas Timnas Indonesia Semengerikan Itu bagi Vietnam
-
Ngenesnya Jadi STY, Disanjung di Luar Negeri tapi Dijatuhkan Habis-Habisan di Indonesia
-
Jadi Tulang Punggung di Piala Asia 2023, 3 Pemain Timnas Indonesia Diprediksi Bakal Diincar Klub Top Eropa
Hobi
-
Arab Saudi dan Qatar Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026, Sebuah Hal yang Tak Mengejutkan!
-
Miliki Poin Sama dengan Irak, Mengapa Arab Saudi yang Lolos ke Piala Dunia? Ulah AFC Lagi?
-
Pecat Patrick Kluivert, Langkah Konkrit PSSI Rebut Hati Publik Sepakbola?
-
Beda Kelas! Ini Statistik Persentase Laga Antara STY dan Patrick Kluivert
-
Usai Timnas Senior Gagal Total, Timnas U-17 Jadi Harapan Terakhir Indonesia
Terkini
-
Kocak! Amanda Manopo Buat Sarapan hingga Cosplay Jadi Wonder Woman
-
Butuh Tempat Me Time? Ini 3 Library Cafe Paling Cozy di Utara Jogja
-
Rahasia Kucing Penurut Terungkap! 5 Langkah Mudah Latih Anabul dengan Cemilan
-
5 Rekomendasi Sepatu Streetwear Pria Biar Gaya Makin Trendy dan Kekinian!
-
Video Maxime Bouttier Bareng Ji Chang Wook Sapa Luna Maya, Warganet Heboh!