Pada lanjutan laga pekan ke-25 BRI Liga 1 musim 2023/2024, PS Barito Putera akan mejamu Persib Bandung di Stadion Sultan Agung, Bantul. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut dijadwalkan akan digelar pada Jumat (23/02/2024) pekan ini.
PS Barito Putera yang pada pekan ke-24 kemarin harus bermain imbang 2-2 saat jamu Dewa United akan menargetkan kemenangan ketika menjamu Persib Bandung kendati tidak bermain di kandang sendiri, yakni Stadion Gelora 17 Mei, Banjarmasin. Di sisi lain, Persib Bandung juga memerlukan hasil minimal 1 poin untuk menjaga asah lolos ke babak Championship series dengan finish di posisi 4 besar pada klasemen reguler.
Bojan Hodak Siapkan Timnya Untuk Raih Kemenangan
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak berujar akan mempersiapkan skuadnya untuk dapat meraih kemenangan saat laga hadapi PS Barito Putera pada akhir pekan ini. Melansir dari laman resmi klub Persib Bandung (persib.co.id), pelatih asal Kroasia tersebut kini sedang fokus mengasah taktik yang akan dimainkan oleh Ezra Walian dkk. Di sisi lain, dirinya juga cukup bersyukur dapat mempersiapkan timnya dengan jangka waktu panjang.
“Persiapan kami berjalan dengan bagus, saya rasa kami memiliki waktu yang ideal (melakukan persiapan) dari laga sebelumnya. Jadi saya harap pemain belajar akan hal itu. Saya juga berharap besok kedua tim bermain dengan bagus dan kami bisa meraih kemenangan,” ujar Bojan Hodak.
Senada dengan sang pelatih, bek Persib Bandung asal Belanda, Nick Kuipers mengaku juga siap tampil saat hadapi PS Barito Putera nanti. Bek berpostur 191 cm ini sempat mengalami penurunan kebugaran karena sakit beberapa waktu lalu. Namun, dirinya juga turut dibawa oleh Bojan Hodak untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi laga kontra Barito Putera.
“Kami sudah siap untuk pertandingan besok. Kami sudah melewati satu pekan latihan dengan bagus dan juga melakukan sesi latihan yang bagus di hari ini. Kami bersiap menghadapi Barito dan menatap laga ini dengan serius seperti biasanya,” ujar Nick Kuipers.
Namun, mantan bek klub Belanda, ADO Den Haag tersebut juga enggan meremehkan tuan rumah kendati bermain di tempat yang notabene netral bagi kedua kesebelasan.
“Mereka punya pemain yang bagus dan saya rasa kami harus mempersiapkannya seperti setiap pertandingan. Jadi kami sudah siap untuk besok dan berusaha memenangkan pertandingan,” imbuh Nick Kuipers.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Hal Ini Perlu Dibenahi oleh Timnas U-17 Usai Tersingkir di Piala Asia
-
Dibantai Korea Utara, Timnas Indonesia U-17 Memang Kalah dari Banyak Aspek
-
Timnas Indonesia U-17 Terhenti di Babak 8 Besar, Bagaimana Nasib Nova Arianto?
-
Media Asing Prediksi Nasib Timnas Indonesia di Ajang Piala Dunia U-17 2025
-
Dibantai Korea Utara 6-0, Timnas Indonesia U-17 Petik Pelajaran Berharga
Artikel Terkait
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
3 Klub BRI Liga 1 Butuh Rafael Struick
-
Profil Hery Fatah, Legenda Persib Bandung Era-70an Meninggal Dunia
Hobi
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Dihancurkan Korea Utara 6 Gol, Timnas Indonesia U-17 Tak Ubahnya Tottenham Hotspurs!
-
Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
-
Meski Gagal Samai Capaian STY, Nova Arianto Akhirnya Sukses Wujudkan Mimpi sang Mentor
-
Ironi Timnas Indonesia di AFC U-17: Dari Penampil Terbaik, Menjadi Paling Tak Berkutik
Terkini
-
Intip Trailer Resmi Eddington, Film Terbaru A24 yang Bertabur Bintang
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Kwon Eunbi 'Hello Stranger', Tebar Pesona Lewat Melodi yang Menggoda
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Misi Kemanusiaan Prabowo: Siapkah Indonesia Menampung Pengungsi Gaza?