Beberapa waktu lalu, salah satu pemain Timnas Vietnam, Do Duy Manh mengeluarkan statemen yang bernada menyindir Timnas Indonesia. Menyadur laman Soha.vn pada Senin (11/3/2024), pemain yang beroperasi di lini tengah Pasukan Naga Emas tersebut mengaku kebingungan ketika bersua dengan Timnas Indonesia.
Alasannya adalah, saat ini Pasukan Garuda diisi oleh banyak penggawa berdarah campuran Indonesia-Eropa, sehingga membuat mereka bingung akan berhadapan dengan Timnas Indonesia atau Timnas Belanda. Sebuah statemen yang tentunya sedikit banyak melukai perasaan dan hati para pencinta Timnas Indonesia.
Menanggapi komentar miring tersebut, ketua umum PSSI, Erick Thohir akhirnya memberikan reaksi. Bukannya membalas komentar miring yang dilontarkan oleh Do Duy Manh beberapa waktu lalu, mantan Presiden Inter Milan tersebut justru membalasnya dengan cara berkelas.
Tak ada sedikitpun kesan menjelekkan atau merendahkan Do Duy Manh dan Timnas Vietnam dalam komentar yang terlontar. Justru, Erick Thohir memberikan jawaban yang cukup mengundang senyum, karena lebih menonjolkan pencapaian PSSI di bawah komandonya belakangan ini.
"Mungkin mereka (pihak Vietnam) bingung kenapa Indonesia di bawah kepemimpinan ini (Erick Thohir) makin bagus gitu," terang mantan pemilik klub DC United tersebut menyadur unggahan akun TikTok vivagoalindonesia pada Kamis (14/3/2024).
"Sama ketika kita juga melihat Vietnam, mungkin 5 atau 6 tahun yang lalu. Kita juga bingung, kok mereka bagus gitu. Enggak apa-apa. Sama-sama bingung. Yang penting hasil nanti. Itu lumrah, lah," lanjutnya.
"Ya nggak apa-apa. Orang kita juga pernah bingung sama mereka, bagus banget. Masa kita nggak boleh juga dlihat mereka bingung, 'kok Indonesia bagus banget y?' gantian lah ya," canda Erick Thohir.
Terlihat jelas, Erick Thohir menanggapi komentar dari Do Duy Manh dengan santai dan tak merendahkan sama sekali bukan? Bahkan, dalam lontaran kalimat yang dikeluarkan oleh sang ketua umum, Erick justru menanggapi komentar miring pemain Vietnam itu dengan sangat santai dan dihiasi dengan canda.
Namun, jika melihat apa yang dikatakan oleh Erick Thohir, sepertinya kita bisa menyimpulkan bahwa, progres persepakbolaan Timnas Indonesia untuk saat ini bisa dikatakan berada di depan Vietnam. Hal tersebut dibuktikan dengan bingungnya kubu lawan melihat capaian-capaian yang diraih oleh Timnas Indonesia dan PSSI, khususnya di bawah kepemimpinan Erick Thohir belakangan ini.
Baca Juga
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
FIFA Puskas Award 2025 dan Potensi Besar Lambungan Market Value Rizky Ridho
-
Ironi Besar! Munculnya Roadmap Timnas Indonesia Justru Perlihatkan Carut Marut PSSI
Artikel Terkait
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan