Jelang putaran final Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar, timnas Indonesia U-23 kini tengah bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab untuk menjalani sesi pemusatan latihan. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), pemusatan latihan timnas Indonesia U-23 akan digelar sejak tanggal 1 hingga 11 April 2024 sebelum pada tanggal 12 April nanti akan bertolak ke Qatar.
Dalam masa pemusatan latihan tersebut, Rizky Ridho dkk akan menggelar 2 laga uji coba, yakni kontra Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. Kedua laga uji coba tersebut dipastikan akan digelar secara tertutup dan keduanya akan digelar di Dubai. Timnas Indonesia sendiri di ajang Piala Asia U-23 nanti tergabung di grup A bersama tuan rumah Qatar, Jordania dan Australia.
Melihat Peluang Lolos Timnas Indonesia Ke Babak Gugur
Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 2024 kali ini merupakan satu-satunya tim debutan. Sejak pertama kali digelar di tahun 2011 lalu, timnas Indonesia memang belum pernah sama sekali bermain di ajang Piala Asia U-23 dan baru akan menjalani debutnya di edisi 2024 ini.
Sebagai tim debutan, timnas Indonesia memang tidak diunggulkan untuk lolos ke babak 8 besar atau fase gugur. Hal ini dikarenakan timnas Indonesia memang tergabung di grup yang relatif beray, yakni grup A. Timnas Indonesia akan menghadapi Qatar, Jordania dan Australia yang notabene merupakan tim-tim kuat di benua Asia.
Qatar sendiri selaku tuan rumah memiliki prestasi terbaik dengan menjadi tim peringkat ke-3 di edisi 2018. Lalu, ada Jordania yang juga menjadi tim terbaik peringkat ke-3 di edisi 2013. Kemudian Australia juga memiliki prestasi terbaik sebagai tim peringkat ke-3 di edisi 2020 silam. Tentunya hal tersebut seakan-akan membuat peluang timnas Indonesia untuk lolos ke babak 8 besar cukup kecil.
Namun, sejatinya timnas Indonesia masih dapat berpeluang lolos ke babak 8 besar apabila mampu meraih setidaknya 1 kemenangan dan 2 hasil imbang di fase grup A nanti. Hal ini membuat timnas Indonesia setidaknya bisa meraih 5 poin dan paling tidak berada di posisi runner-up grup A yang menjadi batas lolos-tidaknya tim ke babak 8 besar.
Dengan materi pemain keturunan dan talenta terbaik di liga lokal yang turut dibawa oleh Shin Tae-yong kemungkinan timnas Indonesia untuk lolos memang terbuka lebar. Terlebih lagi, pihak federasi juga memberikan target untuk paling tidak lolos ke babak 4 besar di ajang Piala Asia U-23 2024 kali ini.
Baca Juga
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
-
Menebak Siapa yang Layak Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia di AFF Cup 2024
Artikel Terkait
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Ronaldo Tiba di Bali, Bertemu Timnas Indonesia
-
Bocoran Orang Dalam: Rizky Ridho Habis Dimaki-maki Shin Tae-yong
-
Mau Geser Maarten Paes dari Kiper Utama Timnas Indonesia? Nadeo Argawinata cs Harus Lakukan Ini
-
Statistik 2 Klub Lokal Terbanyak Penyumbang Pemain ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Hobi
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
Terkini
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Kandungan Paraben dalam Kosmetik Dianggap Menyebabkan Kanker, Benarkah?
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki