Timnas Vietnam membuka pertandingan pertamanya di Piala Asia U-23 2024. Anak asuh Hoang Anh Tuan membekap Kuwait dengan skor besar 3-1. Langkah ini menyamai apa yang dilakukan Thailand sehari sebelumnya atas Irak.
Namun di balik kemenangan gemilang tersebut, para pemain Vietnam juga menampilkan beberapa adegan konyol dalam laga tersebut. Tak urung apa yang mereka lakukan jadi bahan olok-olok berbagai pihak.
1. Van Truong Bermain Sandiwara Murahan
Hal konyol pertama terjadi saat Van Truong terlibat perebutan bola dengan pemain Kuwait. Pada awalnya semua berjalan biasa saja. Namun ketika pemain Kuwait menyenggol perut Van Truong, mendadak sang pemain jatuh guling-guling kesakitan.
“Usai perselisihan, Van Truong memamerkan ‘triknya’, ia memegangi dadanya dan terlihat sangat terluka seperti baru saja dipukul oleh lawannya, padahal sebelumnya tidak terjadi benturan fisik dengan pemain lawan,” tulis soha.vn pada Kamis (18/4/2024).
Aksi Van Truong ini pernah menimpa Egy Maulana Vikri. Dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026, sang pemain Vietnam terguling-guling hanya karena senggolan ringan dengan Egy. Lucunya jatuhnya sang pemain, beberapa saat kemudian setelah kontak ringan tersebut.
2. Pemain Vietnam Tubrukan di Depan Gawang Kuwait
Kekonyolan kedua pun menjadi bahan tertawaan para pengamat sepak bola Vietnam. Gegara hal ini, peluang matang di depan mata hilang seketika.
Dalam adegan yang viral di akun Instagram @seasia.goal, terlihat Nguyen Van Thung dan Khuat Van Khang bertubrukan hingga keduanya terjatuh. Saat itu keduanya berebut untuk menendang bola yang sudah ada di depan gawang Kuwait.
Bukannya gol yang tercipta, tapi justru mereka berdua yang terjatuh di kotak penalti Kuwait. Hal ini pun menjadi keprihatinan pengamat sepak bola Vietnam.
3. Kartu Merah buat Ngoc Thang
Kasus ini terbilang serius. Sebab karena ulah konyol Ngoc Thang, dia harus menerima kartu merah dan Vietnam mendapat tendangan penalti.
Tindakan konyol berawal dari dorongan Ngoc Thang pada pemain Kuwait di kotak penalti. Tindakan yang dilakukannya spontan tanpa memperhitungkan akibat yang mungkin terjadi. Padahal dalam ajang kali ini wasit dengan dibantu VAR begitu tegas.
Kekonyolan ini juga menunjukkan mereka tidak mau belajar. Padahal kekalahan Vietnam dari Indonesia pada Piala Asia 2023 karena pelanggaran seperti ini terhadap Rafael Struick.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Pilih Stadion Manahan Solo, Vietnam Tuduh Indonesia Remehkan Piala AFF 2024
-
Rafael Struick Absen di Babak Penyisihan Dianggap Keuntungan bagi Vietnam
-
Media Vietnam Anggap Remeh Ucapan Asnawi Mangkualam Jelang Piala AFF 2024
-
Raih Hasil Gemilang di China Masters, Jonatan Christie Masuk BWF World Tour Final 2024
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
Artikel Terkait
-
3 Bintang Timnas Vietnam Absen di Piala AFF 2024, Sang Kapten Sakit Hidung
-
Waspada Timnas Indonesia, Striker Naturalisasi Vietnam Bisa Main di Piala AFF 2024
-
Media Vietnam Nilai Misi Ambisius Indonesia Bisa Berantakan, Ini Alasannya!
-
Rafael Struick Absen di Babak Penyisihan Dianggap Keuntungan bagi Vietnam
-
Media Vietnam Tersinggung dengan Ucapan Asnawi Mangkualam
Hobi
-
Piala AFF 2024: Mayoritas Tim Gunakan Pelatih Asing, Korsel-Jepang Mendominasi
-
Pilih Stadion Manahan Solo, Vietnam Tuduh Indonesia Remehkan Piala AFF 2024
-
Tak Dapat Podium, Fabio Quartararo Tetap Nikmati Performa Motor M1
-
Media Vietnam Nilai Misi Ambisius Indonesia Bisa Berantakan, Ini Alasannya!
-
Nikmati Atmosfer Gila Bola di Indonesia, Ragnar Oratmangoen Ungkap Mimpinya
Terkini
-
7 Drama Korea Tayang Desember 2024, Ada Squid Game Season 2!
-
Transparansi Menjaga Demokrasi di Balik Layar Pemilu, Wacana atau Nyata?
-
Sinopsis Drama Korea Who Is She, Dibintangi Kim Hae Sook dan Jung Ji So
-
Ulasan Novel Semasa, Mencari Arti Rumah dalam Kisah Keluarga Kecil
-
Polemik KPU Menghadapi Tekanan Menjaga Netralitas dan Kepercayaan Publik