Timnas Vietnam membuka pertandingan pertamanya di Piala Asia U-23 2024. Anak asuh Hoang Anh Tuan membekap Kuwait dengan skor besar 3-1. Langkah ini menyamai apa yang dilakukan Thailand sehari sebelumnya atas Irak.
Namun di balik kemenangan gemilang tersebut, para pemain Vietnam juga menampilkan beberapa adegan konyol dalam laga tersebut. Tak urung apa yang mereka lakukan jadi bahan olok-olok berbagai pihak.
1. Van Truong Bermain Sandiwara Murahan
Hal konyol pertama terjadi saat Van Truong terlibat perebutan bola dengan pemain Kuwait. Pada awalnya semua berjalan biasa saja. Namun ketika pemain Kuwait menyenggol perut Van Truong, mendadak sang pemain jatuh guling-guling kesakitan.
“Usai perselisihan, Van Truong memamerkan ‘triknya’, ia memegangi dadanya dan terlihat sangat terluka seperti baru saja dipukul oleh lawannya, padahal sebelumnya tidak terjadi benturan fisik dengan pemain lawan,” tulis soha.vn pada Kamis (18/4/2024).
Aksi Van Truong ini pernah menimpa Egy Maulana Vikri. Dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026, sang pemain Vietnam terguling-guling hanya karena senggolan ringan dengan Egy. Lucunya jatuhnya sang pemain, beberapa saat kemudian setelah kontak ringan tersebut.
2. Pemain Vietnam Tubrukan di Depan Gawang Kuwait
Kekonyolan kedua pun menjadi bahan tertawaan para pengamat sepak bola Vietnam. Gegara hal ini, peluang matang di depan mata hilang seketika.
Dalam adegan yang viral di akun Instagram @seasia.goal, terlihat Nguyen Van Thung dan Khuat Van Khang bertubrukan hingga keduanya terjatuh. Saat itu keduanya berebut untuk menendang bola yang sudah ada di depan gawang Kuwait.
Bukannya gol yang tercipta, tapi justru mereka berdua yang terjatuh di kotak penalti Kuwait. Hal ini pun menjadi keprihatinan pengamat sepak bola Vietnam.
3. Kartu Merah buat Ngoc Thang
Kasus ini terbilang serius. Sebab karena ulah konyol Ngoc Thang, dia harus menerima kartu merah dan Vietnam mendapat tendangan penalti.
Tindakan konyol berawal dari dorongan Ngoc Thang pada pemain Kuwait di kotak penalti. Tindakan yang dilakukannya spontan tanpa memperhitungkan akibat yang mungkin terjadi. Padahal dalam ajang kali ini wasit dengan dibantu VAR begitu tegas.
Kekonyolan ini juga menunjukkan mereka tidak mau belajar. Padahal kekalahan Vietnam dari Indonesia pada Piala Asia 2023 karena pelanggaran seperti ini terhadap Rafael Struick.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Meski Jadi Raja ASEAN, Vietnam Tetap Simpan Ketakutan pada Timnas Indonesia
-
Tekuk Vietnam Lewat Adu Penalti, Filipina Kejutan Sempurna SEA Games 2025
-
Timnas Futsal Putri Lolos ke Final, Kalahkan Thailand Lewat Adu Penalti
-
Kalahkan Filipina 3-0, Rivan Nurmulki Jaga Asa Medali Emas Voli SEA Games
Artikel Terkait
-
Garuda Muda Taklukkan Australia 1-0, Jadi Modal Besar Lawan Yordania
-
Shin Tae-yong Gemas Keplak Kelly Sroyer, Ternyata Ini Penyababnya
-
Media Malaysia: Timnas Indonesia U-23 Ajari Australia Cara Main Bola
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempatifinal Pala Asia U-23 2024, Cuma Butuh Hasil Ini Lawan Yordania
-
3 Rekor Baru Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia
Hobi
-
Perempat Final Thailand Masters 2026: Ujian Konsistensi Wakil Indonesia
-
Aktor Dibalik Layar: Alexander Zwiers Disebut Tokoh Sentral Naturalisasi
-
Ajax Amsterdam, Maarten Paes dan Pentingnya Federasi Menaturalisasi Pemain yang Sudah Matang
-
Jadi Lawan Tertangguh, Bulgaria Terikat Erat dengan Timnas Indonesia Berkat 3 Hal Ini
-
Dihantui Fakta Minor 3 Pelatih Terdahulu, Bisakah John Herdman Catatkan Debut Manis di Indonesia?
Terkini
-
Merasa Gaya Hidup Sudah Eco Friendly? 5 Kebiasaan Ini Ternyata Keliru
-
Guru dan Cahaya Kecil yang Tak Pernah Padam
-
4 Serum Butylresorcinol, Solusi Cepat Bikin Kulit Cerah Bebas Noda Hitam
-
Unik! Novel Tentang Reinkarnasi Jadi Tulang Rusuk Pahlawan Diadaptasi Anime
-
Sunda Emperor Siap Tayang 2026, Film Petualangan Komedi Full Bahasa Sunda