Teka-teki apakah bek timnas Indonesia U-23, Justin Hubner dapat bermain di babak play-off Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea U-23 sepertinya masih belum jelas.
Merujuk akun tiktok @tebingtinggivideo, pemain asal klub Wolverhampton Wanderers yang kini dipinjam oleh Cerezo Osaka tersebut memang masih belum pasti apakah bisa membela skuad garuda muda kembali.
Pasalnya, pihak klub Cerezo Osaka hanya mengijinkan Justin Hubner untuk bermain di ajang Piala Asia U-23 2024 saja. Namun, untuk babak play-off Olimpiade 2024, pihak klub masih belum memberikan ijin kepada bek berusia 20 tahun tersebut.
Pihak PSSI sendiri juga telah mengirimkan surat kepada klub yang berbasis di kota Osaka, Jepang tersebut agar mau melepas Justin ke timnas Indonesia U-23. Namun, hingga saat ini belum ada kabar lebih lanjut mengenai balasan surat tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo menyatakan akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu proses negosiasi kepada pihak klub.
Menyadur kanal berita ANTARA (antaranews.com), dirinya akan menjembatani pemerintah Indonesia dan PSSI untuk bisa melakukan negosiasi kepada pihak klub melalui duta besar Jepang untuk Indonesia.
“Saya minta pemerintah Jepang mendorong Cerezo Osaka agar kasih izin Hubner bisa membela Timnas Indonesia di play-off,” ujar Dito Ariotedjo, dikutip dari akun instagram pribadinya, @ditoariotedjo.
Elkan Baggott Jadi Opsi Bila Justin Hubner Tak Bisa Main
Di sisi lain, bek asal klub Ipswisch Town, yakni Elkan Baggott juga masih diusahakan untuk bisa dipanggil memperkuat timnas Indonesia U-23 di babak play-off Olimpiade Paris 2024 kontra Guinea U-23.
Dilansir oleh laman resmi PSSI (pssi.org), pihak federasi sudah mengirimkan surat kepada klub Ipswich Town di Inggris guna mengijinkan pemain berusia 21 tahun tersebut untuk bergabung dengan timnas Indonesia U-23.
Tentunya dipilihnya Elkan Baggott tersebut apabila Justin Hubner tidak bisa main saat lawan Guinea U-23 nanti. Sebelumnya, Elkan Baggott harus absen dari ajang Piala Asia U-23 2024 kemarin bersama skuad garuda muda karena mengalami cedera dan baru pulih saat skuad garuda muda sudah menginjak fase gugur kompetisi tersebut.
Baca Juga
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
Artikel Terkait
-
Timnas Indonesia vs China: Kevin Diks Bakal Duel Lawan Mantan Rekan Setim
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beruntun di 2 Edisi Piala Dunia, PSSI Ingin Lebih
-
Berkah Dipecat PSSI, Shin Tae-yong Banjir Job di Korsel
-
Target Realistis Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025, Nova: Lihat Undian Dulu
-
Dipecat tapi Masih Dekat-dekat, PSSI Kembali Rekrut Indra Sjafri?
Hobi
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei