Pertandingan sengit menghadapi Hungaria menyajikan hasil memuaskan bagi Jerman. Tim tuan rumah yang sukses membukukan dua gol tanpa balasan langsung mengamankan satu tiket menuju babak 16 besar. Laga bersejarah tersebut dimainkan di Mercedes-Benz Arena, Berlin dan berakhir pada Kamis (20/6/2025) dini hari WIB.
Melansir laman resmi Euro, dua gol kemenangan Jerman dicetak oleh Jamal Musiala di babak pertama, dan Ilkay Gundongan di babak kedua. Tim asuhan Julian Nagelsmann ini pun mengantongi enam poin dan dipastikan lolos ke babak selanjutnya.
Bukan tanpa perlawanan, Hungaria bahkan sudah mulai mengancam gawang Jerman di menit pertama usai kick off. Rolland Sallai mampu merebut bola dari kaki Joshua Kimmich dan menggiringnya ke kotak penalti Der Panzer.
Namun Manuel Neuer masih mampu mematahkan serangan Joshua. Jerman balas menebar ancaman pada menit ke-5 melalui tendangan jarak jauh Kai Havertz. Namun kiper Hungaria, eter Gulacsi juga tak kalah tangguh dan mengamankan gawangnya.
Havertz kembali mendapat peluang emas usai berduel dengan Willi Orban. Berhadapan langsung dengan Gulacsi, pemain andalan Arsenal itu masih gagal memecah kebuntuan. Jerman baru bisa mencetak gol di menit ke-22.
Ilkay Gundogan bermain ngotot merangsek ke kotak penalti, kemudian memberi umpan matang ke arah Musiala yang berhasil dieksekusi dengan baik. Gol ini sempat menuai kontroversi, lantaran Gundogan diklaim lebih dulu melakukan pelanggaran terhadap Orban.
Namun, VAR menyatakan bahwa gol tersebut sah. Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah tetap bertahan sampai waktu turun minum. Sederet upaya Hungaria menyamakan kedudukan gagal.
Di babak kedua, Jerman masih agresif menambah gol. Toni Kross nyaris menggandakan keunggulan, tetapi tembakan jarak jauhnya masih bisa diamankan Gulacsi. Barulah di menit 67, Jerman mengubah kedudukan menjadi 2-0 usai Maximilian Mittelstadt mengirim umpan silang datar dari sisi kiri dan disambar oleh Gundogan.
Tendangan yang mengarah ke sudut kanan gawang gagal diantisipasi oleh kiper Hungaria. Seolah belum puas, Jerman juga terus menggempur pertahanan lawan dengan menciptakan dua peluang berbahaya yang dibuat Josshua Kimmich dan Leroy Sane.
Sampai akhirnya skor 2-0 itu bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda pertandingan telah selesai. Jerman pun menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Euro 2024.
Namun mereka masih harus meladeni hadangan Swiss di laga terakhir untuk memastikan diri finis sebagai juara grup.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Jawab Keraguan, Shin Tae-yong Kembali Dapat Angin Positif dari Suporter?
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Gaya Selebrasi Marselino Ferdinan Viral, Media Asing Soroti Rekam Jejaknya
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
Artikel Terkait
-
Demi Datangkan Kevin Diks, Klub Bundesliga Jerman Rela Tendang Pemain Timnas Jepang
-
Ulasan Novel Alster Lake: Kisah Cinta Seorang Penulis di Danau Alster
-
Reboisasi Hutan dengan Drone: Hanya 20 Menit dan Hemat Hingga Setengah Biaya!
-
Mencari Kelemahan Jepang: Memori 6 Tahun Lalu Jadi Modal Shin Tae-yong
-
Disanksi FIFA, Ini Rekam Jejak Analis Timnas Kim Jong-jin yang Pernah 'Habisi' Jerman
Hobi
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
Terkini
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
Ulasan Novel Dari Arjuna untuk Bunda, Kisah Luka Seorang Anak
-
Regenerasi Terhambat: Dinasti Politik di Balik Layar Demokrasi
-
Ulasan Buku Al Ghazali karya Shohibul:Jejak Spiritual Sang Hujjatul Islam