Piala Euro 2024 yang menjadi salah satu kompetisi sepak bola paling akbar dan bergengsi di Benua Biru nyatanya juga tak lepas dari fakta menyakitkan bagi pemain, yakni gol bunuh diri. Kesalahan fatal yang merugikan tim kerap terjadi usai pertandingan kedua di semua grup selesai digelar.
Menariknya, belum ada pemain yang begitu dominan dalam daftar pencetak gol terbanyak. Justru daftar tersebut dipimpin oleh fenomena own goal atau gol bunuh diri. Terbaru, hal ini terjadi di duel sengit Turki vs. Portugal pada Sabtu (22/6/2024).
Melansir dari laman resmi Euro, satu dari tiga gol yang bersarang di gawang Al Yildizlilar diakibatkan karena blunder sang penjaga gawang Altay Bayindir dan Samet Akaydin. Kurangnya komunikasi kedua pemain itu membuat Selecao menambah pundi-pundi gol.
Total sudah ada enam gol bunuh diri yang tercipta. Selain di laga Turki menghadapi Portugal, ada juga Riccardo Calafiori. Siapa sangka, Calafiori yang banjir pujian di laga perdana, justru ia banyak digunjing usai mencatatkan gol bunuh diri saat menghadapi Spanyol.
Sebelumnya ada juga Antonio Ruediger, pemain Jerman yang membobol gawangnya sendiri ketika meladeni perlawanan Skotlandia. Gol bunuh diri di menit-menit akhir itu berhasil mencoreng catatan clean sheet yang telah dijaga oleh pasukan tuan rumah.
Robin Hranac juga mengalami nasib apek usai tepisan kiper Ceko, Jindrich Stanek justru jatuh di tulang keringnya saat dirinya menghadap ke gawang. Bola yang bergulir masuk pun membuat Ceko ikut serta menambah daftar gol bunuh diri.
Tak ketinggalan, Klaus Gjasula pun menjadi salah satu pemain yang disorot dalam hal own goal. Ia masuk dari bangku cadangan Albania untuk membantu tim membongkar pertahanan Kroasia. Naasnya, Gjasula justru melakukan blunder yang membuat mereka sempat tertinggal skor.
Namun untuknya Gjasula membayar tuntas kesalahan tersebut dengan mencetak gol penyama kedudukan di menit-menit akhir menjelang pertandingan selesai.
Gol bunuh diri pertama dalam gelaran Piala Euro 2024 sebelumnya dicatatkan oleh Maximilian Wober. Pemain andalan Austria itu tak mampu berkutik usai bola mengenai kepalanya dan justru masuk ke dalam gawang dan malah mengantarkan kemenangan perdana untuk Prancis.
Lantas, akankah catatan gol bunuh diri di Piala Euro edisi tahun ini akan kembali bertambah?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Zahaby Gholy, Pembuka Keran Gol Timnas U-17 dan Aset Masa Depan Persija
-
Shin Tae-yong Buka Suara soal Keberhasilan Nova Arianto, Murid Kesayangan?
-
Nova Arianto Capai Tonggak Sejarah Baru, Bukti Nyata Talenta Pelatih Lokal?
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beda saat Gasak Yaman, Nova Arianto Soroti Dua Hal Ini
-
Apresiasi Kinerja Timnas Indonesia U-17, Erick Thohir: Perjuangan Belum Selesai!
Artikel Terkait
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
KTB Serahkan Fuso Canter Euro 4 Sebagai Bahan Materi Uji Praktik Siswa SMK
-
Makna Mendalam Selebrasi Gol Ole Romeny: Ini Pesan untuk Anak-anak Muda Indonesia
-
Adu Ketajaman Jelang Duel Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Striker Debutan Incar Cetak Gol Perdana di Timnas Indonesia
Hobi
-
Masuki Fase Krusial, Bagaimana Aturan Kelolosan Babak Grup Piala Asia U-17?
-
3 Pencapaian Indonesia yang Bisa Bikin Malu Korea Selatan di AFC U-17, Pernah Kepikiran?
-
Masuk Daftar Top Skor AFC U-17, Evandra Florasta Terbantu Kelebihan Mental Reboundnya
-
Zahaby Gholy, Pembuka Keran Gol Timnas U-17 dan Aset Masa Depan Persija
-
Piala Asia U-17: Jeniusnya Nova Arianto Ambil Keputusan di Babak Kedua Laga Lawan Yaman
Terkini
-
Kang Daniel Terjebak dalam Hubungan Cinta yang Menyakitkan di Lagu 'Mess'
-
5 Rekomendasi Buku untuk Belajar Mindfulness ala Orang Jepang, Wajib Baca!
-
Ulasan Lagu FIFTY FIFTY 'Perfect Crime': Cinta Gelap yang Memikat
-
Media Asing Turut Soroti Rekor Jumbo Usai Raup 1 Juta Penonton di Bioskop
-
Ulasan Novel Like Mother, Like Daughter: Pencarian di Balik Hilangnya Ibu