Kapten timnas Indonesia U-19, Dony Tri Pamungkas mengaku cukup antusias menyambut ajang AFF Cup U-19 2024 atau yang nanti akan memiliki nama baru. yakni ASEAN U-19 Boys Championship 2024. Menurut pemain yang berposisi sebagai bek kiri dan gelandang bertahan tersebut, dirinya dan rekan-rekannya harus berani melangkah maju dan mengambil banyak pelajaran dari hasil minor yang dialami selama ajang Toulon Cup 2024 kemarin di Prancis.
“Kami harus optimistis yang tentunya didukung dengan kerja keras. Kami semua insya Allah akan memberikan yang terbaik. Insya Allah bisa meraih hasil yang baik juga. Saat ini kami harus terus belajar. Dari turnamen tersebut kami mendapatkan pengalaman sangat luar biasa,” ujar Dony Tri Pamungkas, dikutip dari laman resmi klub Persija (persija.id) pada Selasa (25/06/2024).
Di ajang Toulon Cup 2024 kemarin, timnas Indonesia U-19 atau yang pada turnamen tersebut memakai nama timnas Indonesia U-20 harus menuai hasil buruk setelah menelan 5 kekalahan. Skuad garuda U-20 menelan kekalahan dari Ukraina (0-3), Panama (4-0), Jepang, (1-4), Italia (1-0) dan Korea Selatan (2-1).
Indra Sjafri Panggil 33 Nama ke Pemusatan Latihan Timnas U-19
Jelang ajang AFF Cup U-19 2024 nanti, pelatih timnas Indonesia U-19, yakni Indra Sjafri memanggil 33 nama pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan dan seleksi pemain di Jakarta. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org) yang dikutip pada Selasa (26/06/2024), Indra Sjafri juga turut memanggil beberapa nama pemain keturunan seperti Jens Raven, Ji Da-Bin, Welber Halim Jardim, Camara Ousmane dan Meshaal Hamzah ke dalam pemusatan latihan.
“Setelah kita melakukan uji coba di Toulon sebanyak lebih kurang lima pertandingan, tanggal 23 Juni 2024 kemarin kita memanggil 33 pemain untuk melakukan TC persiapan AFF U-19 di Surabaya nanti tanggal 17 sampai 29 Juli 2024. Pemain-pemain ini sudah mempersiapkan diri untuk bisa menjadi bagian tim AFF kita,” ujar Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI.
Timnas Indonesia U-19 di ajang ASEAN U-19 Boys Championship 2024 sendiri tergabung di grup A bersama Timor Leste, Kamboja dan Filipina.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Artikel Terkait
-
3 Pemain Keturunan Akan Jalani Naturalisasi untuk Indonesia
-
Selangor FC Pantau Eliano Reijnders, Harus Bayar 7 Kali Lipat dari Harga Pemain Termahal Ini
-
Virus Apa yg Tengah Menyerang Ragnar Oratmangoen?
-
Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang, Kevin Diks: Seperti Itu Kenyataannya
-
Eliano Reijnders Bakal Ikuti Jejak Legenda Timnas Indonesia Bambang Pamungkas?
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance