Ajang Piala AFF U-19 2024 tinggal menghitung jam. Timnas Indonesia U-19 akan ditantang oleh Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Surabaya, Rabu (17/7/2024) pukul 19.30 WIB.
Laga tersebut menjadi laga pertama anak asuh Indra Sjafri dalam fase grup. Tiga hari kemudian anak-anak timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Kamboja lalu Timorleste.
Secara hitungan matematis, untuk lolos dari fase grup, bukan hal yang sulit bagi Indonesia. Hal itu dilihat dari skuad yang dibawa Indra Sjafri saat ini. Pelatih yang sukses membawa Evan Dimas dan kawan-kawan sukses ini mengakuinya.
Langkah berat Indonesia dipastikan akan terjadi di babak semifinal. Di babak ini, Indonesia potensi berhadapan dengan Vietnam, Australia, ataupun Thailand. Tiga negara inilah yang secara kekuatan hampir seimbang dengan Indonesia.
Melihat skuad yang dibawanya, Indra Sjafri mempunyai keyakinan mampu mengatasi lawan-lawannya. Hal ini diakui dalam sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa skuad kali ini jauh lebih baik dari skuad tahun 2013. Saat itu Indra Sjafri sukses dengan Evan Dimas dan kawan-kawan.
Namun dalam jumpa pers pada Selasa (16/7/2024) Indra Sjafri mengeluarkan pernyataan mengejutkan.
“Turnamen ini saya gunakan sebagai ajang sasaran antara untuk mengikuti Piala AFC U-20 di bulan September nanti,” ungkap Indra Sjafri dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa (16/7/2024).
Ungkapan ini secara implisit menyatakan bahwa Indra Sjafri tidak mengincar juara. Dalam pemikirannya ada ajang lebih besar yang akan dihadapi setelah Piala AFF U-19 2024 ini. Ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 yang akan digelar di bulan September juga menjadi pembuka jalan ke Piala Dunia U-20 2025.
Sementara itu ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2024 dipastikan akan digelar di Indonesia. Peluang lolos Indonesia sangat besar, sebab di ajang ini Indonesia satu grup dengan Yaman, Maladewa, dan Timorleste.
Namun meskipun hanya ajang sasaran antara, Indra Sjafri tidak main-main dengan ajang ini.
“Saya akan berusaha memenuhi target. Tapi jangan digiring saya menjadi seperti Tuhan. Karena saya hanya manusia dan akan berusaha maksimal tentang pemenuhan target itu,” janji Indra Sjafri.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Dipecat tapi Masih Dekat-dekat, PSSI Kembali Rekrut Indra Sjafri?
-
Nova Arianto, Indra Sjafri, dan Torehan Prestasi Keduanya yang Saling Berkebalikan
-
Eks Partner STY Kasih Dukungan ke Timnas Indonesia U-17 Hadapi Korut: Selamat Berjuang Coach Nova!
-
Evandra Florasta: Melempem Diasuh Indra Sjafri, Gacor bersama Nova Arianto
-
Indra Sjafri Muncul usai Timnas Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Bilang Apa?
Hobi
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
Terkini
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya
-
Baper, Film Jepang 'The Blue Skies at Your Feet': Cinta, Waktu dan Air Mata