Pada lanjutan laga di pekan ke-4 BRI Liga 1 musim 2024/2025, PSS Sleman akan menjamu tamunya, Borneo FC Samarinda di Stadion Manahan, Solo. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut dijadwalkan digelar pada Kamis (12/09/2024) pukul 15.30 WIB.
PSS Sleman yang kini masih berada di posisi juru kunci klasemen tentunya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan atas Borneo FC Samarinda di laga pekan ke-4 nanti. Skuad berjuluk “Super Elang Jawa” tersebut harus segera keluar dari kondisi yang sangat buruk saat ini karena hingga saat ini belum sekalipun meraih 1 poin di BRI Liga 1 musim 2024/2025.
Di sisi lain, Borneo FC Samarinda yang kini tengah dalam tren cukup baik usai meraih 3 kemenangan beruntun di awal musim tentunya akan kembali berusaha mencuri 3 poin di kandang PSS Sleman. Diego Michels dkk yang juga tengah bersaing dengan PSM Makassar yang saat ini memuncaki klasemen sementara tentunya tak akan menyia-nyiakan kondisi buruk yang sedang dialami oleh PSS Sleman saat ini.
Gelandang Muda Borneo FC, Ikhsan Zikrak Tak Ingin Remehkan Tim Lawan
Kendati lebih diunggulkan meraih kemenangan atas PSS Sleman, Borneo FC Samarinda tetap tidak boleh meremehkan tim yang kini menghuni dasar klasemen tersebut. Hal ini juga turut diutarakan oleh gelandang muda Borneo FC Samarinda, Ikhsan Zikrak. Melansir dari laman resmi klub Borneo FC (borneofc.id) pada Kamis (05/09/2024), pemain berusia 21 tahun tersebut menyebut PSS Sleman bisa saja mengejutkan Borneo FC.
Oleh karena itu, gelandang yang juga punggawa timnas Indonesia U-23 tersebut juga akan selalu melakukan evaluasi bersama rekan-rekannya dan tetap memberikan permainan terbaiknya di setiap laga. Tentunya menjaga chemistry antar pemain adalah salah satu kunci dari performa gemilan Borneo FC Samarinda di awal musim 2024/2025 ini.
“Kami selalu berusaha memberikan penampilan terbaik dan membuat pertandingan semenyenangkan mungkin untuk penonton. Tujuan kami adalah membuat mereka merasa puas dengan aksi kami di lapangan. Kami sangat kompak dan terus bekerja sama, sehingga chemistry antar pemain bisa terjalin dengan cepat,” ujar Ikhsan Zikrak.
Jika Borneo FC Samarinda sukses meraih kemenangan atas PSS Sleman di laga pekan ke-4 nanti, bukan tak mungkin mereka akan mengkudeta PSM Makassar di puncak klasemen sementara yang akan menghadapi Persib Bandung sehari sebelumnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Pemain yang Diprediksi Jadi Pesaing Shayne Pattynama di Buriram United
-
Dilema Nathan Tjoe-A-On: Jadi Cadangan Mati di Klub, Karir di Timnas Kian Abu-abu
-
3 Pemain Alumni Sea Games 2023 yang Masih Bisa Main di Sea Games 2025
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Pemanggilan Rafael Struick: Statistiknya Buat Fans Meragukan Kemampuannya
Artikel Terkait
-
BRI Liga 1: Jalani Jadwal Padat, Persebaya Fokus Latih Kebugaran Fisik
-
BRI Liga 1: Persib Bertekad Hentikan Tren Sempurna PSM Makassar, Apakah Mampu?
-
BRI Liga 1: Hadapi PSIS Semarang, Taisei Marukawa Tak Ingin Selebrasi karena Hal Ini
-
BRI Liga 1: Hadapi PSBS Biak, Persija Jakarta Bisa Diperkuat Pemain Baru?
-
BRI Liga 1: Bojan Hodak Ingin Hentikan Kemenangan Beruntun PSM Makassar
Hobi
-
Kevin Diks, Sandy Walsh dan Cara Semesta Beri Kesempatan Pemain Reserve Berbakti ke Timnas
-
Kalah di Final Europa League, Tak Ada Kebanggaan yang Dibawa MU dalam Lawatan Asia Tenggara
-
Dilepas Persebaya, Muhammad Hidayat Bakal Jadi Kapten saat Jamu Bali United
-
Laga Nan Menentukan Lawan China, Patrick Kluivert Jangan Berjudi dengan Lini Pertahanan!
-
3 Pemain yang Diprediksi Jadi Pesaing Shayne Pattynama di Buriram United
Terkini
-
Review Film Birthday, Cerita Luka Mendalam Pasca Tragedi Kapal Sewol
-
Sudah Tayang di Bioskop, Intip Sinopsis Film Lilo & Stitch (2025)
-
Isu Konflik Batin dan Rekayasa Kehidupan Idol di Lagu FIFTY FIFTY Bertajuk Pookie
-
Fly Up oleh RIIZE: Satukan Perbedaan Lewat Musik dan Tari
-
Tampil Menawan Lewat 4 Ide OOTD Elegan ala Shin Se Kyung Ini