Pecco Bagnaia menjalani GP Emilia Romagna 2024 pada Minggu (22/09/24), dengan penuh ambisi untuk membalas kekalahannya di GP San Marino, sayangnya hal itu hanya kesampaian di hari Sabtu saja, ketika dia memenangkan balapan sprint setelah bertarung hebat dengan Jorge Martin.
Pole position ternyata juga tidak membuat Sang Juara Dunia bertahan bisa mendominasi balapan utama. Pecco disalip oleh Martin dan rekan setimnya sendiri, Enea Bastianini, sehingga membuatnya mundur ke posisi tiga sampai akhirnya mengalami crash saat balapan menyisakan 7 lap lagi.
Kegagalan meraih podium teratas untuk kali kedua di kampung halaman, tentu menjadi hal yang sangat menyakitkan bagi Bagnaia. Lebih-lebih, dia membawa misi bisa meraih kemenangan ke-100 untuk Ducati, dalam balapannya yang ke-100. Akan tetapi, lagi-lagi dia harus berlapang dada menerima kekalahan dan mengalami DNF ketujuhnya musim ini.
Lantas, apa yang membuat Pecco jatuh di GP Emilia Romagna kemarin? Melansir dari laman Crash, Pecco kembali mengalami masalah ban.
Menurutnya, sejak awal dia merasa bisa mengatur jarak, tapi kehilangan banyak waktu dalam semua akselerasi. Pecco kehilangan kendali pada ban belakang saat warm up lap, serta di tikungan 13 putaran pertama. Ban belakangnya baru berfungsi setelah balapan berjalan 15 putaran.
Begitu bannya berfungsi sebagaimana mestinya, Pecco tiba-tiba hilang kendali saat melakukan pengereman di tikungan 8 dan terjatuh.
"Saya sudah mengalami beberapa masalah dengan penguncian roda depan sejak awal balapan. Jadi, bahkan ketika ban belakang mulai berfungsi dengan baik setelah 15 putaran dan mencetak fastest lap dua kali berturut-turut, saya tetap berusaha untuk hati-hati," ungkap Pecco.
Lebih lanjut, dia juga menjelaskan bahwa seharusnya jika balapan dalam kondisi kering, masalah lepas kendali ini tidak akan terjadi, tapi hal ini sudah dia rasakan dua kali dalam tiga balapan terakhir.
Pecco merasa sangat kecewa dan menyayangkan kejadian yang terjadi kepadanya, ketika dirinya memiliki potensi untuk mengejar tapi malah jatuh dan tidak bisa melanjutkan balapan hingga selesai.
"Jadi saya sangat frustrasi dan marah karena hal itu tidak dapat terjadi di kejuaraan kami. Namun, begitulah adanya," katanya lagi.
Akibat insiden ini, kini jarak antara Pecco dan Martin di klasemen sementara kembali melebar, yakni sebesar 24 poin.
Untuk memperbaiki hal tersebut, pembalap asal Italia tersebut mengungkapkan bahwa dirinya dan tim akan berusaha lebih keras lagi, meskipun tidak memungkiri bahwa mereka membutuhkan sedikit keberuntungan.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Fabio Quartararo Sukses di MotoGP Malaysia 2024 Walau Tak Podium, Kok Bisa?
-
Menang 10 Balapan dalam Satu Musim, Pecco Bagnaia Masuk Jajaran Legenda
-
Masalah Panas pada Aprilia Buat Para Pembalapnya Hampir Menyerah
-
Tak Sengaja Menabrak Jack Miller di MotoGP Malaysia 2024, Joan Mir Khawatir
-
Tampil Agresif di MotoGP Malaysia 2024, Jorge Martin Ogah Hati-Hati
Artikel Terkait
-
Pilpres AS Kamala Harris KO, Sempat Dukung Komunitas LGBT di Amerika Serikat
-
Hasil Quick Count Pilpres AS: Donald Trump 51,2 Persen, Ini Perolehan Suara Kamala Harris
-
Quick Count Pilpres AS, Donald Trump Menang!
-
Fabio Quartararo Sukses di MotoGP Malaysia 2024 Walau Tak Podium, Kok Bisa?
-
Menang 10 Balapan dalam Satu Musim, Pecco Bagnaia Masuk Jajaran Legenda
Hobi
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
Terkini
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
4 Rekomendasi Film Komedi Dibintangi Zac Efron, Terbaru Ada A Family Affair
-
Keren! NewJeans Bakal Jadi Headliner di Festival Tahun Baru Terbesar di Jepang
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD