Babak 8 besar Macau Open 2024 berakhir malam ini, Jumat (27/9/2024). Dari 4 wakil yang turun di babak 8 besar, hanya 3 wakil yang mampu tembus ke babak semifinal. Putri KW menjadi satu-satunya wakil yang gagal melangkah ke babak selanjutnya.
Ketiga wakil tersebut datang dari 3 nomor berbeda. Dari nomor Tunggal putra, Alwi Farhan. Sedangkan nomor ganda 2 orang, Dejan/Gloria di nomor ganda campuran dan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi di nomor ganda putra.
Kegagalan Putri di babak 8 besar sebenarnya patut disesali. Pasalnya belakangan ini permainan Putri tengah mengalami peningkatan luar biasa. Terbukti dia mampu meraih 2 tiket final di bulan ini, di Taipei Open 2024 dan Hong Kong Open 2024.
Di babak 8 besar kali ini, peluang Putri terbuka lebar. Pasalnya lawan yang dihadapi adalah Tomoka Miyazaki, lawan yang pernah dikalahkan di ajang sebelumnya. Namun kali ini situasinya berbalik. Meski sempat merebut gim kedua, Putri akhirnya menyerah dengan rubber game, 7-21, 21-7, dan 17-21.
Sementara itu Dejan/Gloria yang menghadapi pasangan baru Thailand, Ruttanapak/Jhenica tidak mengalami banyak kesulitan. Jam terbang pasangan Indonesia yang tinggi membuat pertandingan berlangsung dalam 2 gim saja.
Demikian pula dengan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi, finalis China Open 2024. Menghadapi pasangan China Taipei ini, pasangan Indonesia ini mampu memenangkan pertandingan dalam 2 gim saja, 21-11 dan 21-18.
Pertandingan semifinal akan digelar besok, Sabtu (28/9/2024) di tempat yang sama, Macau East Asian Games Dome, Maucau, China. Adapun sesuai order to play yang dirilis bwfworldtour.bwfbadminton.com, Jumat (27/9/2024), Dejan/Gloria akan bertanding di pertandingan ketiga menghadapi Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin dari Malaysia.
Sedangkan Alwi Farhan menurut jadwal akan bermain di pertandingan ketujuh. Bagi Alwi Farhan, lawan yang akan dihadapi cukup berat. Ng Ka Long Angus dari Hong Kong adalah pebulu tangkis senior. Maka Alwi Farhan perlu memeras keringat untuk melampauinya.
Setelah Alwi Farhan, Sabar Karyaman/Reza Pahlevi akan turun di partai ke-8. Lawan yang dihapai Sabar Karyaman/Reza Pahlevi juga berasal dari Malaysia, Nur Mohd Azyn/Tan Wee Kiong. Pasangan Malaysia ini adalah pasangan yang menaklukan Fikri/Daniel di babak sebelumnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Transformasi Anak Usaha PLN IP, Kembangkan Bisnis Beyond kWh hingga Kelola 60 Pembangkit
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Hobi
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak