Ambisi Persis Solo untuk melanjutkan tren kemenangannya ternyata harus pupus seketika. Alih-alih meraih kemenangan, Laskar Sambernyawa justru dihajar Bali United 0-3 tanpa bisa melakukan perlawanan. Kekalahan ini akhrinya menjadi kekalahan ke-6 Persis dari 9 partai yang dijalaninya.
Saat harus tandang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu (27/10/2024) sebenarnya Persis membawa motivasi bagus. Kemenangan mereka di Stadion Manahan, Solo saat menjamu Borneo FC, menjadi suntikan motivasi bagi mereka.
Namun saat menjalani laga tandang menghadapi Bali United, motivasi itu seakan hilang tidak berbekas. Tiga gol Bali United yang disarangkan oleh Mitsuru Maruoka (menit ke-6), Irfan Jaya (menit ke-27), dan Everton (menit ke-58) mengubur semua ambisi itu.
Dalam laga tersebut terlihat bahwa Bali United terlalu kuat bagi Persis. Apalagi mereka bermain di depan penggemarnya.
Berkaitan dengan kekalahan tersebut, Yogie Nugraha selaku caretaker pelatih angkat bicara.
“Selamat untuk Bali United yang mendapatkan 3 poin dan kekalahan ini bukan kesalahan pemain tapi kesalahan saya,” aku Yogie Nugraha pasca pertandingan dilansir dari laman ligaindonesiabaru.com, Senin (28/10/2024).
“Ini sepak bola, kalah 1-0, 2-0, atau 3-0 tetap kalah. Saya tidak mau berbicara tentang individu pemain saya. Sekali lagi, ini kekalahan karena saya,” lanjutnya.
Tindakan pasang badan yang dilakukan Yogie bukannya tanpa sebab. Langkah dilakukan dalam rangka menjaga kondisi psikologi para pemain. Hasil minor yang mereka raih dalam 9 pertandingan ini pasti juga menjadi beban bagi pemain.
Dalam posisi klasemen, kini Persis berada di posisi 15. Poin yang dikumpulkan dari 9 pertandingan, baru 7 poin. Sehingga posisi ini sangat rawan untuk tergelincir ke jurang degradasi.
Meskipun demikian, Persis masih punya harapan menangguk poin pada pertandingan ke-10 mereka. Pada Minggu (3/11/2024), mereka akan menjamu PSS Sleman yang juga tengah dalam kondisi kurang bagus di Stadion Manahan, Solo.
PSS Sleman sendiri kini berada di posisi ke-17 klasemen BRI Liga 1 2024/2025 dengan 5 poin. Maka wajar jika Persis dapat berharap banyak. Dengan tambahan 3 poin yang dapat diraih, akan sedikit memperbaiki posisinya di klasemen.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
Ketegasan Erick Thohir Terhadap Timnas Indonesia Akhirnya Berbuah Manis
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi 2-0, Begini Komentar Media Vietnam
Artikel Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'