Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengungkap misi spesial yang diusung anak asuhannya saat menjamu Persik Kediri. Duel kedua kesebelasan bakal tersaji di Stadion Batakan, Balikpapan malam ini.
Baik tim tuan rumah maupun tamu sama-sama mencatatkan hasil positif. Pasukan Ramang terus konsisten mendulang poin dan belum tersentuh kekalahan sejak pekan keenam. Di sisi lain, skuad Macan Putih juga tak pernah kalah dalam laga tandang BRI Liga 1 2024-2025.
Ambisi kuat diusung oleh keduanya. Namun bagi PSM Makassar, hasil tiga poin akan sangat berharga. Selain berstatus sebagai tuan rumah, kemenangan juga bakal menjadi kado untuk ulang tahun mereka yang ke-109.
Seperti melansir ligaindonesiabaru.com, PSM Makassar merupakan klub tertua di Indonesia yang dibangun sejak 2 November. Tentu kini para pemain bertekad bulat untuk memberi kekalahan pertandingan laga away untuk Persik Kediri, sekaligus hadiah bagi tim dan suporter.
Namun di balik itu, Bernardo Tavares menyadari bahwa lawannya kali ini adalah tim yang tangguh. Ia mengharapkan dukungan suporter yang hadir di stadion untuk menambah semangat dan motivasi anak asuhannya.
“Meskipun banyak pemain kami yang cedera, kami akan mengusahakan yang terbaik. Persik adalah tim yang bagus. Makanya penting sekali suporter datang untuk memberikan energi ekstra kepada pemain. Merayakan ulang tahun klub dan mudah-mudahan kita bisa merayakan kemenangan di akhir laga,” tegas pelatih asal Portugal tersebut, Senin (4/11/2024).
Lebih lanjut, Tavares mengaku paham betul dengan kekuatan yang dimiliki oleh Persik Kediri. Terutama materi pemainnya. Meski harus kehilangan topskor kedua musim lalu, tapi mereka juga mendatangkan pemain asing dan lokal yang tak kalah berkualitas. Salah satunya adalah penjaga gawang yang berpengalaman di Liga Super Portugal.
“Melawan Persik Kediri adalah pertandingan yang sulit. Mereka adalah tim dengan hasil away terbaik. Menang tiga kali, imbang sekali dan belum pernah kalah. Saya tahu laga digelar hari Senin, tapi kalau suporter bisa menyempatkan diri untuk datang ke stadion mendukung kami, maka kami akan sangat mengapresiasi dukungan mereka,” tutupnya.
Kini PSM Makassar ada di urutan kelima klasemen dengan 15 poin yang dikumpulkan. Sedangkan Persik Kediri menempati peringkat kesembilan, hanya selisih satu angka lebih sedikit dari tim tuan rumah.
Lantas, akankah Macan Putih mampu menghentikan tekad bulat Pasukan Ramang?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Gaya Selebrasi Marselino Ferdinan Viral, Media Asing Soroti Rekam Jejaknya
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
-
Herve Renard Puji Timnas Indonesia, Katakan Hal Tak Terduga soal Arab Saudi
-
Brace Marselino Antar Timnas Indonesia Raih Kemenangan, Ini Nasib Arab Saudi
Artikel Terkait
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
Hobi
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
-
Pelatih Persebaya Waspadai Rizky Ridho Jelang Lawan Persija, Ini Alasannya
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
Terkini
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Ulasan Buku Jack Ma Karya Adhani J. Emha: From Zero to Hero