PSSI telah resmi mengumumkan 26 pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Garuda Pertiwi dalam Piala AFF Wanita 2024. Kompetisi bergengsi di Asia Tenggara itu akan berlangsung mulai 23 November hingga 5 Desember mendatang.
Berlangsung di Vientiane, Laos, Timnas Wanita Indonesia telah melakukan sejumlah persiapan sebelumnya. Salah satunya adalah dengan memaksimalkan FIFA Match Day, di mana tim asuhan pelatih Satoru Mochizuki menghadapi Timnas Wanita Belanda.
Melansir laman resmi pssi.org, Garuda Pertiwi harus menelan kekalahan telak lewat 15 gol tanpa bisa membalas dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion De Vijverberg pada Sabtu (16/10/2024) lalu. Kendati demikian, pelajaran yang berharga didapatkan oleh pasukan Merah Putih.
Coach Mochi menilai bahwa para pemainnya sudah bekerja keras dan memberikan perlawanan. Namun perbedaan signifikan dari ranking FIFA maupun kualitas pemain mengakibatkan panen gol tak bisa dihindari.
“Kami sangat bersyukur mendapat kesempatan untuk bisa melawan tim kuat seperti Belanda. Namun memang sangat disayangkan kita banyak kebobolan di pertandingan ini,” kata juru taktik asal Jepang tersebut.
Pembelajaran dari uji coba maupun pemusatan latihan diharapkan nantinya bisa membuat Garuda Pertiwi mampu tampil maksimal hingga meraih hasil memuaskan dalam Piala AFF Wanita 2024.
Kabar gembiranya, kini Coach Mochi juga dapat menurunkan dua pemain diaspora, yakni Noa Leatomu dan Estella Loupattij. Mereka baru saja mendapat kewarganegaraan Indonesia setelah mengambil sumpah WNI bersama Kevin Diks.
Kemudian beberapa nama yang tak asing juga turut masuk dalam daftar pemain seperti Sheva Imut, Sidney Hopper, hingga Claudia Scheunemann.
Menyadur Instagram resmi @timnasindonesia, berikut 26 nama pemain yang diumumkan PSSI:
Kiper
1. Laita Roati Masykuroh
2. Thasza Amelia Putri
3. Indri Yuliyanti
Bek
1. Agnes S. Hutapea
2. Debby Alvani Zanaya
3. Gea Yumanda
4. Indira Jenna Almira
5. Nabila Sysilia Divany
6. Safira Ika
7. Noa Leatomu
8. Adinda Amalia Putri
9. Ellen Tria Ferlika
Gelandang
1. Nabila Saputri
2. Nasywa Zetira Rambe
3. Reva Octaviani
4. Sheva Imut Furyzcha
5. Viny Silfianus Sunaryo
6. Estella Raquel Loupattij
7. Ayunda Dwi Anggraini
8. Octavianti Dwi Nurmalita
9. Katarina Matilda Putri Stalin
Penyerang
1. Rosdilah Siti Nurrohmah
2. Vivi Oktavia Riski
3. Zahra Musdalifah
4. Sidney Sari Hopper
5. Claudia Alexandra Scheunemann
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Timnas U-17 Dapat Lebih Banyak Dukungan Suporter daripada Senior, Kok Bisa?
-
Status Onad Dikonfirmasi Polisi, Bisa Bebas dari Ancaman Penjara?
-
Tersandung Narkoba, Podcast Lama Onad bersama Denny Sumargo Kembali Viral
-
Nova Arianto Bawa Empat Pemain Diaspora, Timnas Indonesia U-17 Makin Solid?
-
Nova Arianto Optimis Tatap Piala Dunia U-17, Bekal Garuda Muda Sudah Cukup?
Artikel Terkait
Hobi
-
Timnas U-17 Dapat Lebih Banyak Dukungan Suporter daripada Senior, Kok Bisa?
-
Dua Bulan Aman, Aura Kartu Kuning Justin Hubner Akhirnya Muncul Lagi!
-
Nova Arianto Bawa Empat Pemain Diaspora, Timnas Indonesia U-17 Makin Solid?
-
Kepada FIFA, Bintang Timnas Indonesia U-17 Ungkap 2 Nama yang Jadi Inspirasinya Bermain Bola
-
Jadi Kunci Permainan Timnas Indonesia U-17, Ini Kelebihan Evandra Florasta Menurut FIFA
Terkini
-
Banda Neira 'Langit & Laut': Melankolis Manis yang Mengusik Memori Lama
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
10 Tahun 'Reply 1988': Ryu Jun Yeol Sempat Absen, Akhirnya Muncul di Acara Spesial
-
Ulasan Novel My Darling Dreadful Thing, Cerita Horor di Rumah Tua Beckman
-
Demi Mental Health Anak, Masayu Anastasia dan Lembu Kompak Meski Berpisah