Ajang AFF Cup 2024 atau yang kini bernama ASEAN Championship 2024 tinggal menghitung hari. Melansir dari laman aseanutdfc.com, ajang sepakbola terbesar di kawasan Asia tenggara tersebut akan mulai digelar pada tanggal 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025 mendatang. Timnas Indonesia sendiri tergabung di grup B bersama Vietnam, Filipina, Laos dan Myanmar.
Pada ajang AFF Cup kali ini, timnas Indonesia memutuskan untuk menurunkan skuad U-22. Langkah ini dipilih guna menjadikan ajang AFF Cup 2024 menjadi masa trial dan persiapan jelang ajang Sea Games 2025 dan babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 yang juga digelar tahun 2025 mendatang.
Lantas, dengan kondisi timnas Indonesia yang hanay menurunkan skuad U-22 di ajang AFF Cup 2024, bagaimanakah peta persaingan kontestan di grup B tersebut nantinya?
Vietnam Jadi yang Terkuat, Indonesia Masih Diunggulkan Lolos
Melihat peta persaingan di grup B ajang AFF Cup 2024, timnas Vietnam dianggap menjadi yang terkuat di grup ini setelah Indonesia memutuskan menurunkan skuad U-22 di turnamen tersebut. Melansir dari akun instagram @theaseanfootball.org, timnas Vietnam memang sebelumnya melalukan persiapan lama di Korea Selatan termasuk melakukan uji coba dengan tim-tim lokal.
Di sisi lain, timnas Vietnam juga akan diperkuat oleh striker naturalisasi barunya, yakni Rafaelson yang baru saja bergabung di tim berjuluk “The Golden Star Warriors” tersebut. Melansir dari laman Transfermarkt, striker naturalisasi asal Brazil tersebut diharapkan mampu menjadi andalan utama skuad asuhan pelatih Kim Sang-sik di lini depan.
Lalu, adapula timnas Filipina yang juga berpeluang menjadi kandidat lolos ke fase semifinal ajang AFF Cup 2024. Kembali bertemu dengan Indonesia, timnas Filipina tentunya berpeluang membalaskan dendam di babak grup AFF Cup 2022 lalu yang kala itu harus takluk dengan skor 1-2 dari Indonesia.
Di sisi lain, Myanmar dan Laos masih belum dianggap berpeluang lolos ke semifinal mengingat mereka menjadi negara terlemah di grup B nanti.
Lalu, bagaimana dengan Indonesia? kendati hanya menurunkan skuad U-22, anak asuh Shin Tae-yong tetap diunggulkan lolos ke babak semifinal AFF Cup 2024. Pasalnya, beberapa nama seperti Pratama Arhan, Hokky Caraka, Asnawi Mangkualam, Rafael Struick, Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan masih masuk ke dalam skuad garuda untuk AFF Cup kali ini. Nama-nama tersebut juga menjadi andalan Shin Tae-yong di skuad inti timnas senior yang kini masih berlaga di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3.
Tentunya persaingan antara Vietnam, Indonesia dan Filipina guna memperebutkan 2 tiket lolos otomatis ke babak semifinal di grup B akan cukup menarik ditunggu nantinya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Artikel Terkait
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
Pilihan Sulit Pemain Keturunan: Bela Timnas Indonesia atau Jerman?
-
Disalip Kamboja, 4 Kerugian Indonesia usai Peringkat BRI Liga 1 Melorot ke Urutan 6 ASEAN
-
Kata Erick Thohir: Bebas Mau Kritik tapi Jangan Hancurkan Timnas Indonesia
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance