Demi bisa terus meningkatkan level persaingan di pentas sepak bola internasional, PSSI terus memburu para pemain berkelas untuk memperkuat Timnas Indonesia. Seolah tak puas dengan para pemain berdarah Indonesia yang telah menjadi bagian dari Skuat Garuda, induk sepak bola Indonesia itu masih saja terus memburu para pemain yang memiliki kualitas lebih baik.
Belakangan ini, nama pemain berdarah Indonesia-Belanda-Suriname, Jairo Riedewald mulai muncul ke permukaan. Sepertimana lansiran laman Suara.com (14/1/2025), pemain berusia 28 tahun tersebut dikabarkan akan segera berganti jersey dari warna oranye Belanda, menjadi jersey Merah Putih dengan lambang garuda di dada.
Tentunya akan menjadi sebuah hal yang menarik untuk mengupas kekuatan yang dimiliki oleh seorang Jairo Riedewald ini. Karena pada prinsipnya, posisi Riedewald yang berada di barisan pertahanan, sudah disesaki dengan para pemain yang tentunya memiliki kualitas berkelas.
Menurut laman transfermarkt, kekuatan pertama yang dimiliki oleh Riedewald ini adalah dirinya termasuk dalam pemain yang cukup versatile. Sepertimana pemain lainnya yang versatile di barisan pertahanan, Riedewald bisa dimainkan di posisi bek kiri, duo bek tengah, dan tentunya gelandang bertahan yang merupakan posisi aslinya.
Selain memiliki versatility yang cukup tinggi, kekuatan lain yang dimiliki oleh Riedewald adalah pada fisiknya. Jika kita merunut data yang ada di laman fminside, pemain yang memiliki 3 caps bersama Timnas Belanda ini memiliki keunggulan dalam hal agility yang berarti dirinya bisa merubah arah tubuhnya dengan cepat saat bertarung.
Dalam catatan fminside, Riedewald memiliki nilai agility di angka 70/100, dan memiliki kekuatan fisik di angka 70/100 pula. Selain unggul dalam hal kekuatan fisik dan agility, Riedewald juga memiliki kekuatan cukup baik dalam hal kerja sama tim. Sama halnya dengan dua hal di atas, nilai teamwork yang dimiliki oleh Riedewald pun berada di angka 70/100.
Apakah hanya tiga hal ini saja yang menjadi kekuatan dari Riedewald? Tentu saja tidak. Meskipun tak sebesar agility, teamwork dan kekuatan, Riedewald juga memiliki kelebihan yang cukup mumpuni dalam hal sentuhan pertama (first touch), marking (penjagaan lawan), passing (umpan), tekel, composure (ketenangan bermain), antisipasi, visi, keseimbangan, dan kebugaran yang berada di angka 65.
Jadi, bisa dikatakan Jairo Riedewald ini memang cukup skillfull untuk melengkapi kekuatan Timnas Indonesia, secara banyak aspek bermain yang berada di atas rata-rata para penggawa Garuda saat ini.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
Artikel Terkait
-
Thom Haye Dihancurkan Mantan Sendiri, Hasil SC Heerenveen vs Almere City Liga Belanda
-
Elkan Baggott Jadi Kunci Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026, Makin Menggila di Liga Inggris
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Pengamat Belanda: Thom Haye Melakukan Hal Bodoh
-
Demi Kalahkan China, Erick Thohir Kasih Tawaran Khusus ke Patrick Kluivert: Terserah...
Hobi
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
Terkini
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!