Setelah Gregoria Mariska Tunjung pastikan tiket babak semifinal India Open 2025, giliran Jonatan Christie menyusul di belakangnya. Kemenangan Jojo atas wakil China Taipei, Lin Chung Yi menjadi penyebabnya. Jojo unggul setelah melalui pertandingan 3 gim.
Dilansir dari bagan drawing laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, Jumat (17/1/2025) di babak semifinal, Jojo dipastikan akan memeras tenaga dan pikiran lebih keras lagi. Pasalnya, Viktor Axelsen, jagoan Denmark telah menunggunya.
Bagi Jojo, Viktor Axelsen tidak ubahnya monster. Sebab dari 12 kali pertemuan, Jojo hanya mampu meraih 2 kemenangan saja. Kemenangan terakhir Jojo terjadi pada tahun 2019, lima tahun yang lalu.
Namun meskipun begitu, Jojo tetap punya peluang untuk lolos. Pasalnya, beberapa bulan belakangan ini penampilan Axelsen tidak segarang dahulu. Hal ini disebabkan cedera bahu yang dideritanya.
Di babak perempat final, Jojo memulai laga dengan apik. Jojo langsung memimpin dengan skor 3-1 walau akhirnya terkejar menjadi 3-3.
Selepas angka sama tersebut, kesulitan mulai menghadang Jojo. Beberapa kali keduanya berada di poin sama seperti saat berada pada kedudukan 14-14 dan 16-16. Namun di posisi ini Jojo mampu melepaskan diri dengan memimpin 18-16.
Namun menjelang berakhirnya gim pertama, beberapa kesalahan justru dilakukan Jojo. Akhirnya Li Chung Yi mampu memaksakan setting, untung Jojo mampun mengakhiri dengan skor 22-20.
Memasuki gim kedua, Jojo kembali pada penyakit lamanya, inkonsistensi dalam permainan. Akibatnay Jojo tertingal dalam posisi 6-11. Upaya mengejar ketinggalan gagal, dan Jojo di gim kedua kalah dengan skor telak 9-21.
Di gim ketiga, Jojo mampu mengembalikan fokusnya. Poin yang dikumpulkan melesat jauh hingga di interval memimpin dengan poin 11-5.
Situasi ini membuat permainan Jojo semakin berkembang. Jojo tampak menikmati situasi ini, sementara Li Chung Yi tampak tidak bisa lepas dari tekanan.
Lewat aksi-aksi memikatnya, Jojo akhirnya menghentikan perlawanan Li Chung Yi dengan skor telak 21-10. Sebuah kemenangan ketiga Jojo atas Li Chung Yi dalam 3 kali pertemuannya.
Lewat kemenangan ini, Jojo menyelamatkan muka Indonesia di agenda BWF. Pasalnya, kubu Indonesia menuai hasil minor di Malaysia Open 2025. Dalam ajang itu, wakil Indonesia hanya sampai di babak perempat final.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Dua Wakil Tunggal Putri Indonesia Melaju ke Babak Kedua BAC 2025
-
Kekayaan Jonatan Christie, Viral Bagi-bagi Takjil Nasi Padang Sultan saat Ramadan
-
Didukung Suami, Karier Badminton Gregoria Mariska Tunjung Masih Berlanjut
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Alwi Farhan Akan Tantang Viktor Axelsen di Babak 16 Besar German Open 2025
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien