Pengamat sepakbola, Justinus Laksana turut menyoroti manuver yang dilakukan oleh PSSI untuk mencari calon Direktur Teknik (dirtek). Melansir dari laman berita ANTARA (21/01/2025), pria yang juga pernah menjabat sebagai pelatih timnas futsal Indonesia ini menyebut kriteria calon direktur teknik PSSI selanjutnya harusnya merupakan orang Belanda.
Hal ini didasarkan bahwa pelatih timnas Indonesia saat ini, Patrick Kluivert adalah orang Belanda. Maka dari itu, memilih direktur teknik yang juga berasal dari negara Belanda merupakan kemungkinan paling masuk akal yang akan diambil oleh PSSI kedepannya. Namun, dirinya juga berpendapat bahwa orang benua Eropa lainnya bisa pula mengisi posisi tersebut.
“Dirtek juga harus cocok dengan tim pelatih, artinya harus orang Belanda. Itu faktor budaya. Kalo gue bilang 70-80 persen dari Belanda. Sementara 10-20 persen orang Eropa, yang budayanya enggak jauh beda lah. Orang Jerman contoh,” ujar pria yang akrab disapa Coach Justin tersebut.
Anggapan pria yang juga pernah menimba ilmu kepelatihan di Belanda ini memang cukup masuk akal. Dirtek PSSI sebelumnya, yakni Franck Wormuth merupakan orang Jerman yang tentunya cukup familiar dengan budaya dan gaya sepakbola Eropa. Pria asal Jerman tersebut menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI dari bulan Juni 2023 hingga Desember 2023 silam.
Coach Justin Sebut Peran Dirtek Akan Sangat Krusial Bagi Sepakbola Indonesia
Di sisi lain, Coach Justin juga menyebut bahwa peran direktur teknik atau dirtek akan sangat krusial di pesepakbolaan Indonesia. Menurutnya, seorang dirtek harus punya gambaran jangka panjang, visi dan misi serta kemampuan komunikasi guna menyatukan satu tujuan kedepan untuk pesepakbolaan Indonesia.
“Dirtek itu punya peran penting-penting enggak gitu lho. Jadi perannya adalah lebih di belakang layar. Jadi tugasnya itu menyatukan visi antara timnas youth sampe senior. Youth sampe senior, terus komunikasi dengan klub-klub liga. Artinya dirtek itu harus tinggal disini,” imbuh Coach Justin.
Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), meskipun Franck Wormuth adalah dirtek terakhir di PSSI, akan tetapi perannya hanya difokuskan untuk timnas Indonesia U-17 dan U-20. Peran dirtek yang lebih luas sejatinya dipegang oleh Indra Sjafri yang sempat menjabat posisi direktur teknik PSSI sejak tahun 2020 hingga pertengahan tahun 2023 silam.
Lantas, siapakah nama Direktur teknik baru PSSI kedepannya? tentunya hanya waktu yang bisa menjawab pertanyaan tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
Masuk Radar John Herdman, Gelandang Madura United Jordy Wehrmann Siap Jadi WNI?
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
-
Jumpa Bulgaria di FIFA Series 2026, Bagaimana Peluang Indonesia Raih Kemenangan?
Artikel Terkait
Hobi
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
John Herdman, FIFA Series dan Kutukan yang Menghantui Laga Debut Pelatih Timnas Indonesia
-
Guliran FIFA Series 2026 dan Tamparan Telak untuk Komentar Terlampau Tinggi EXCO PSSI
-
Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Gestur Selebrasi Jadi Sorotan
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?