Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez berhasil mengejutkan semua orang dengan tampil sangat kompetitif di seri pembuka MotoGP, GP Thailand 2025, beberapa waktu lalu.
Alex berhasil menyabet posisi kedua di sesi sprint dan main race, serta menjaga jarak yang cukup jauh dari pembalap di belakangnya, Pecco Bagnaia. Musim lalu, penampilannya tidak seimpresif ini, bahkan dapat dikatakan bahwa Alex tertinggal dibandingkan dengan Marc Marquez atau Fabio Di Giannantonio (pembalap dengan GP23).
Hal ini kemudian membuat penonton berspekulasi bahwa masa adaptasi Alex dengan motor GP24 sangat cepat atau motor GP24 lebih mudah dikendarai. Melansir dari laman Crash, Desmosedici GP23 yang digunakan oleh Alex tahun lalu dianggap sulit oleh semua pengendaranya.
Salah satunya karena Michelin membawa ban belakang baru yang mengubah keseimbangan cengkeraman antara depan dan belakang, hal ini berbeda dengan ban tahun sebelumnya yang sangat cocok dengan GP23.
Sementara motor GP23 masih bermasalah dengan cengkeraman tambahannya yang menyulitkan pembalap di area tikungan, pembalap dengan GP24 mampu melaju dengan kecepatan baik. Keunggulan ini langsung dimanfaatkan oleh Alex untuk memperoleh hasil terbaik di awal musim kemarin.
"Saya sangat menikmatinya sejak hari pertama mencoba motor ini. Di Catalunya saya sudah bisa melaju kencang sejak putaran pertama dengan motor ini dan saya bisa mengendarainya sesuai keinginan dan menikmatinya, itulah target utama saya, kalau Anda menikmatinya, Anda akan cepat," ujar Alex.
Lebih lanjut, Alex juga menjelaskan kesulitannya dalam menggunakan motor GP23. Kendati demikian, pengalaman yang dia dapat saat mengendarai motor tersebut menjadi sebuah pelajaran.
Kini menggunakan motor GP24, Alex lebih optimis dalam menjalani balapan demi balapan. Dia berharap bisa mengambil lebih banyak keuntungan dari motor GP24, sambil membenahi beberapa hal yang masih perlu ditingkatkan.
Lantas, dengan performa yang menjanjikan sejak awal musim, akankah Alex Marquez tampil sebagai penantang bagi duo Ducati yang salah satunya adalah kakaknya sendiri, Marc Marquez, serta Pecco Bagnaia dalam meraih gelar juara dunia musim ini?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Debut MotoGP Fermin Aldeguer, Sempat Tak Percaya Diri tapi Puas Finis P13
-
Masih Tahap Pemulihan, Jorge Martin: Saya Tak Tahu Kapan Bisa Balapan Lagi
-
Performa Turun di GP Thailand, Alex Rins Sebut Kemajuan Yamaha Rendah
-
Kontrak 1 Tahun di VR46, Bisakah Franco Morbidelli Bertahan di MotoGP?
-
Uang Bukan Prioritas, Marc Marquez Tolak Tawaran 2,2 Triliun dari Honda
Artikel Terkait
-
Performa Turun di GP Thailand, Alex Rins Sebut Kemajuan Yamaha Rendah
-
Mudik dengan Motor? Hindari Kesalahan Umum Ini!
-
Kontrak 1 Tahun di VR46, Bisakah Franco Morbidelli Bertahan di MotoGP?
-
Mobilitas Ramah Lingkungan, Wuling Industri Dukung Transportasi Operasional Polisi Militer
-
Uang Bukan Prioritas, Marc Marquez Tolak Tawaran 2,2 Triliun dari Honda
Hobi
-
Ladeni Semen Padang FC dengan Skuad Pincang, Bojan Hodak Pantang Putus Asa
-
Debut MotoGP Fermin Aldeguer, Sempat Tak Percaya Diri tapi Puas Finis P13
-
Selain Ernando Ari, 2 Kiper Ini Diprediksi Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Jadwal Laga Final Orleans Masters 2025, Terjadi All Korean di Ganda Putri
-
Joaquin Gomez Bicara Masa Sulit dan Tantangan Borneo FC, Masih Optimis?
Terkini
-
3 Rekomendasi Novel Thriler Psikologi yang Seru untuk Dibaca di Akhir Pekan
-
Ketika Diam Lebih Mematikan, Menilik Minimnya Dialog dalam Film Demon City
-
EXO Miracle in December: Vibe Musim Dingin yang Sendu dengan Tema Keajaiban
-
3 Langkah Membatasi Komentar Spam Judi Online di Kanal YouTube
-
5 Rekomendasi Drama China Genre Romance yang Disutradarai Gia Lee