Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Asnawi Mangkualam (Kiri) Saat Membela Timnas Indonesia Menghadapi Brunei Darussalam. (ANTARA/Galih Pradipta)

Kabar yang cukup mengejutkan datang dari salah satu klub BRI Liga 1, yakni Persib Bandung. Melansir dari laman berita suara.com (25/04/2025), klub yang juga berstatus sebagai juara bertahan BRI Liga 1 musim 2023/2024 ini dikabarkan tertarik untuk memboyong pemain berlabel timnas Indonesia yang kini berstatus sebagai pemain diaspora ataupun abroad.

Rumor lebih lanjut, Persib Bandung bahkan menginginkan 3 pemain diaspora untuk hadir di Stadion Bandung Lautan Api pada Liga 1 musim 2025/2026 mendatang. Hal ini tentunya cukup mengejutkan karena sebelumnya skuad Persib Bandung dianggap menjadi salah satu skuad terkuat di Liga 1 musim ini. Bahkan, Persib Bandung saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara.

Di sisi lain, menurut penuturan pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, dirinya dan manajemen memang tertarik mendatangkan sejumlah nama pemain berlabel timnas Indonesia yang kini berstatus sebagai pemain diaspora. Namun, rencana tersebut tentunya masih menunggu dari realisasi anggaran dan peraturan Liga 1 di musim depan.

Persib sejauh ini punya anggaran yang bagus, tapi kita juga harus lihat berapa anggaran musim depan dan regulasi soal gaji,” ujar Bojan Hodak.

Berikut ini adalah nama-nama pemain timnas Indonesia yang dikabarkan tengah didekati oleh Persib Bandung.

1. Saddil Ramdani

Nama pertama adalah Saddil Ramdani. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, winger berusia 26 tahun ini dikabarkan tengah didekati oleh manajemen Persib Bandung guna membuka peluang untuk bisa direkrut oleh skuad “Maung Bandung” untuk Liga musim 2025/2026 mendatang. Saddil Ramdani sendiri memang sudah laman dikaitkan dengan klub asal kota Bandung tersebut dan selalu disebut sedang dipantau oleh pihak manajemen.

Saddil Ramdani sendiri pada musim 2024/2025 kali ini akan menjadi musim terakhirnya bersama klub Malaysia, Sabah FC. Pada musim 2024/2025 kali ini, Saddil Ramdani sudah bermain sebanyak 15 kali dan mencetak 5 gol serta 2 asisst untuk Sabah FC. Hal inilah yang membuat dirinya dianggap sebagai incaran paling memungkinkan bagi Persib Bandung mengingat kontraknya juga akan habis pada bulan Juni 2025 nanti.

2. Jordi Amat

Bek timnas Indonesia keturunan Spanyol-Indonesia ini juga dirumorkan akan menjadi rekrutan terbaru klub Persib Bandung. Bek veteran berusia 33 tahun yang kini masih berstatus pemain Johor Darul Ta’zim ini memang dianggap mulai kalah saing dengan bek-bek yang jauh lebih muda di klub Malaysia tersebut. Hal inilah yang membuat dirinya tengah didekati oleh klub Persib Bandung guna peluang untuk direkrut.

Kendati sudah tak muda lagi, pengalaman Jordi Amat yang selama 10 tahun lebih bermain di benua Eropa tentunya tak perlu diragukan lagi. Pemain dengan 18 caps bersama timnas Indonesia ini dianggap sebagai salah satu pemain paling berpengalaman di skuad garuda saat ini. Tak heran dirinya bisa juga ditunjuk sebagai bek senior sekaligus mentor bagi bek-bek muda klub Persib Bandung.

3. Asnawi Mangkualam

Nama bek kanan timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam juga disebut tengah diincar oleh klub Persib Bandung saat ini. Pemain yang kini masih berstatus sebagai punggawa klub Thailand, Port FC tersebut sempat dikabarkan tengah diinginkan oleh pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak untuk diboyong ke skuadnya. Pengalaman mantan kapten timnas Indonesia ini di liga-liga besar Asia tentunya menjadi jaminan kualitas baginya.

Hadirnya Asnawi Mangkualam sendiri tentunya bisa membuat posisi full-back Persib Bandung saat ini menjadi duet punggawa timnas Indonesia. Di sektor kiri, ada nama Edo Febriansyah yang juga merupakan punggawa timnas Indonesia. Sementara itu, Asnawi Mangkulaman dipastikan akan mengisi posisi bek kanan.

Nah, itulah beberapa pemain berlabel timnas Indonesia yang tengah diincar oleh klub Persib Bandung.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

zahir zahir