
Hasil undian ajang AFF Womens Cup U-19 atau yang kini bernama AFF Womens U-19 Championship 2025 sudah resmi keluar. Melansir dari laman aseanutdfc.com, timnas Indonesia U-19 dalam ajang tersebut tergabung di grup B. Dalam grup B sendiri, timnas Indonesia U-19 akan tergabung bersama dengan Thailand, Kamboja dan Malaysia.
Skuad asuhan pelatih Satoru Mochizuki tentunya cukup paham timnas Indonesi U-19 berada di grup neraka bersama Thailand dan Malaysia. Dalam edisi sebelumnya, timnas putri Indonesia U-19 harus takluk dari Thailand dengan skor 1-7 di babak semifinal pada edisi 2023 silam. Tentunya memori kekalahan tersebut masih teringat jelas di ingatan Claudia Scheunemann dkk saat jumpa tim “White Elephants”.
Di sisi lain, PSSI sendiri juga meminta ajang AFF Womens U-19 Championship 2025 kali ini bisa dijadikan ajang uji coba dan tolak ukur kekuatan skuad garuda pertiwi U-19 di level sepakbola putri regional Asia tenggara. Seperti yang diketahui, dalam kurun 4 tahun terakhir sepakbola putri di Indonesia, khususnya timnas putri Indonesia sedang dicoba untuk dibangkitkan kembali dan kerap mengikuti ajang-ajang dan laga uji coba internasional.
Dalam ajang AFF Womens U-19 Championship, timnas putri Indonesia U-19 baru 2 kali mengikuti kompetisi tersebut, yakni pada edisi 2022 dan 2023 silam. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), pada debutnya di ajang tersebut di edisi 2022 silam, skuad garuda pertiwi U-19 harus gagal lolos dari fase grup setelah hanya meraih 2 kemennagan dari 4 laga.
Pada edisi berikutnya, yakni pada tahun 2023 silam, rekor timnas putri Indonesia U-19 mengalami peningkatkan. Skuad garuda pertiwi U-19 sukses melaju ke babak semifinal dengan raihan 3 kemenangan di fase grup sebelum akhirnya ditaklukkan tim kuat, Thailand dengan skor 1-7.
Usai takluk di babak semifinal, timnas putri Indonesia U-19 menjalani laga perebutan peringkat ke-3 melawan Myanmar. Bermain imbang di waktu normal dengan skor 1-1, Claudia Scheunemann harus takluk dengan skor 2-4 melalu drama adu pinalti sehingga harus puas finish di posisi ke-4 dalam turnamen kala itu. Namun, peningkatan performa timnas putri Indonesia U-19 di ajang AFF Womens U-19 Champioship 2023 memang patut diapresiasi karena sangat jauh meningkat daripada edisi 2022 silam.
Timnas Putri Indonesia U-19 Bisa Diperkuat Beberapa Pemain Diaspora
Dalam ajang AFF Womens U-19 Championship 2025 kali ini, PSSI memang belum memberikan target yang cukup jelas. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, ajang yang digelar di Ho Chi Minh City, Vietnam pada 9 hingga 18 Juni 2025 mendatang nanti tentunya diharapkan dapat memberikan performa yang cukup baik bagi skuad garuda pertiwi U-19.
Terlebih lagi, beberapa pemain keturunan dan diaspora Indonesia juga diprediksi bisa bergabung dan bermain di ajang tersebut. Beberapa nama seperti Gea Yumanda dan Nasywa Setira yang berkompetisi di liga Filipina kemungkinan akan bergabung dengan skuad garuda pertiwi U-19 di ajang tersebut.
Lalu, adapula nama Sydney Hopper yang juga diprediksi akan gabung skuad timnas putri Indonesia U-19. Pemain asal klub Amerika Serikat, Tulsa SC tersebut juga merupakan bagian dari timnas putri Indonesia senior kendati masih berusia 18 tahun. Selain itu, adapula nama Katarina Stalin yang kini berkompetisi di liga wanita Amerika Serikat bersama Sporting Blue Valley. Dirinya juga merupakan punggawa timnas Indonesia putri senior kendati masih berusia 16 tahun.
Terakhir, tentunya adapula nama Claudia Scheunemann yang juga dipastikan akan bergabung dengan skuad garuda pertiwi U-19. Pemain keturunan Jerman kelahiran Indonesia ini meraih predikat pemain terbaik dan topskor dengan 5 gol di ajang AFF Womens U-19 Championship 2023 kendati saat itu dirinya masih berusia 14 tahun.
Tentunya tidak heran jika nantinya PSSI kemungkinan besar akan menargetkan minima babak semifinal atau partai final bagi skuad garuda pertiwi U-19 di ajang tersebut.
Baca Juga
-
Futsal Indonesia: Mampukah Saingi Kepopuleran Sepak Bola di Negeri Ini?
-
Cetak 6 Gol, Jens Raven Bungkam Keraguan Publik atas Performanya di Timnas Indonesia!
-
Laris Manis! Klub Promosi Serie A Italia Dikabarkan Ingin Rekrut Jay Idzes
-
Media Vietnam Kritik Kuota 11 Pemain Asing di Liga Indonesia karena Hal ini
-
Jelang AFF U-23, Jens Raven Ungkap Hal Ini Kepada Suporter Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Jika Umumkan Pensiun dari Sepakbola, Ramadhan Sananta Ingin Geluti Dunia Ini!
-
Raih Gelar Juara Liga 1, Ini 3 Pemain Persib Bandung yang Layak Dipanggil ke Timnas
-
Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2024/2025, Catat 3 Fakta Bersejarah!
-
4 Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Bulan September 2025
-
Patrick Kluivert Coba Dekati Pascal Struijk, Media Asing Berikan Respon
Hobi
-
Futsal Indonesia: Mampukah Saingi Kepopuleran Sepak Bola di Negeri Ini?
-
Piala AFF U-23: Bikin Tumbang Malaysia, Bagaimana Strategi Skuat Garuda Kalahkan Filipina U-23?
-
SEA V League 2025: Timnas Voli Putra Indonesia Menang 3-2 atas Filipina
-
Sebabkan Pembalap Berjatuhan, Kenapa Tikungan 1 Sachsenring Berbahaya?
-
Piala AFF U-23, Gerald Vanenburg dan Pesan Sportifitas untuk Tetap Menjaga Marwah Tim Lawan
Terkini
-
7 Karakter di Drama China The Prisoner of Beauty, Ada Song Zuer
-
Wacana Ibu Rumah Tangga Produktif Diabaikan dalam Narasi Ekonomi RI?
-
4 Face Wash Niacinamide Bikin Wajah Auto Cerah, Harga Murah Rp20 Ribuan!
-
Potensi Wisata Lokal Padukuhan Kunang di Gunungkidul
-
Jadi Ketua RT Bukan Cuma Urusan Bapak-Bapak, Gen Z Siap Pegang Wilayah?