Asean Football Federation (AFF) alias induk sepak bola tertinggi Asia Tenggara, telah melakukan drawing gelaran Piala AFF 2020, Selasa (21/9/2021) hari ini. Bertempat di Singapura dan diikuti secara virtual, AFF yang sebelumnya telah membagi 10 tim calon peserta gelaran dalam 5 pot, akhirnya merilis undian untuk pembagian grupnya.
Dimulai dari unggulan pertama yang berisi Thailand dan Vietnam, kedua kesebelasan menjadi tim pertama yang diundi, dengan hasil Thailand berada di grup A, sementara Vietnam di grup B.
Hasil undian ini sendiri menempatkan skuat Garuda berada di grup B, bersama dengan Vietnam, musuh bebuyutan Malaysia, Kamboja, dan Laos. Sementara grup A yang ditempati oleh Thailand sebagai unggulan utama, berisikan tim kuda hitam Myanmar, Filipina, Singapura dan tim yang memenangi pertarungan babak play off antara Timor Leste vs Brunei Darussalam.
Jika dilihat konstelasi pembagian grup yang dirilis oleh laman resmi AFF melalui aseanfootball, grup B yang ditempati oleh Indonesia bisa dikatakan lebih “ramah” daripada grup A yang berisi tim-tim dengan kualitas dan sejarah yang manis di ajang ini.
Indonesia kemungkinan akan kesulitan kala bersua dengan Vietnam dan Malaysia, yang selalu merepotkan perjalanan Skuat Merah Putih di berbagai ajang internasional. Namun di atas kertas, Kamboja dan Laos bisa dikatakan berada sedikit di bawah Indonesia secara level permainannya.
Hal ini berbeda dengan grup A, di mana kekuatan tim yang menghuni grup ini sangat merata. Bagaimana tidak, selain Thailand yang menjadi unggulan utama dan favorit kejuaraan, empat tim lain yang menghuni grup ini memiliki kualitas yang merata.
Myanmar yang seringkali dianggap sebagai tim kelas dua di kawasan Asean, seringkali mampu menjadi batu sandungan bagi tim-tim yang difavoritkan. Belum lagi Filipina yang dalam sepuluh tahun belakangan ini benar-benar bangkit dengan proyek naturalisasi mereka dan menjadi langganan semi-final sejak gelaran 2010 lalu.
Pun demikian dengan Singapura, tengah menurun performanya di ajang ini, namun selalu memiliki kekuatan untuk meruntuhkan lawan sekelas Thailand.
Mungkin, untuk saat ini Indonesia sedikit bisa bersyukur karena terhindar dari grup neraka. Namun, persiapan maksimal perlu segera dilakukan. Pasalnya, Vietnam dan Malaysia bukanlah tim yang mudah untuk ditaklukkan, sementara Kamboja dan Laos juga bukanlah tim yang pantas untuk diremehkan. Selalu semangat skuat Garuda!
Tag
Baca Juga
-
Kembali Naik Peringkat, Timnas Indonesia Berpotensi Tempel Ketat Vietnam di Ranking FIFA
-
Piala Asia U-17 Matchday 1: Pasukan Garuda Muda Berjaya di Tengah Raihan Minor Wakil ASEAN
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Kembali Gendong Marwah Persepakbolaan Asia Tenggara
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda
-
4 Skema Warisan STY di Timnas U-17 yang Sukses Jungkalkan Korea Selatan, Apa Saja?
Artikel Terkait
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Klik di Sini Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025 di HP
-
Peluang Kelolosan Timnas Indonesia U-17 Jika Menang, Kalah, atau Imbang Kontra Yaman
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
Jam Berapa Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025: Jadwal Siaran Langsung
Kolom
-
Polri Menuju Lembaga Super Kuat? Ancaman di Balik Revisi UU Polri
-
Judi Online, Lebaran, dan Daya Beli yang Tergerus: Tanggung Jawab Siapa?
-
Warisan Politik Bapak Pendidikan Indonesia dalam Menjawab Tantangan Zaman
-
Ada Wacana Wamenaker Ingin Hapuskan Batas Usia pada Lowongan Kerja, Setuju?
-
Surat Ki Hadjar Dewantara untuk Generasi Z: Jangan Jadi Penonton Perubahan
Terkini
-
Dibintangi Jeon Yeo Been, Drama Nice Woman Boo Se Mi Umumkan Para Pemeran
-
5 Rekomendasi Drama Korea Baru Tayang April 2025, Ada Resident Playbook
-
Sinopsis Test, Film India Terbaru Nayanthara dan R Madhavan di Netflix
-
Keren dan Minimalis, 4 Daily Outfit ala Lee Sun-bin yang Mudah Ditiru!
-
Resensi Novel The Infinite Quest, Kasus Penculikan dan Teknologi Awet Muda