Kesetaraan gender merupakan satu langkah dalam menjamin Hak Asasi Manusia (HAM) menjadi lebih baik. Namun, tahukah Anda, bahwa tidak semua hal dari pria dan wanita bisa diperlakukan dengan sama. Baik dari bentuk fisik ataupun psikologis, beberapa hal pada pria dan wanita memang tercipta berbeda, dan akan lebih baik jika duperlakukan sebagaimana mestinya.
Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, kita pasti mendapat tantangan hidup dan bahagia secara silih berganti. Hal ini akan terjadi sepanjang hidup kita. Yang bisa kita lakukan adalah melakukan hal terbaik sesuai kemampuan kita.
Ternyata dalam merespons masalah pun, pria dan wanita memiliki sikap yang berbeda. Untuk itu perlu bagi kita mengetahui apa saja perbedaan dan bagaimana cara kita bersikap pada keduanya. Nah, lima hal berikut perlu kita ketahui dan kita terapkan ketika pria yang kita kenal atau cukup dekat dengan kita sedang berada dalam masalah.
1. Beri Waktu dan Kesempatan
Saat memiliki masalah pria akan cenderung menarik diri dan fokus memikirkan masalahnya. Nah, pada saat itu sebaiknya kita memberi ia waktu untuk berkonsentrasi dalam memecahkan masalahnya. Dan beri kesempatan bagaimana ia akan memecahkan masalah.
2. Kepercayaan
Sebagian dari hal yang akan memotivasi pria adalah kepercayaan yang besar. Pria lebih menyukai kepercayaan yang diberikan daripada didikte untuk keluar dari masalahnya.
3. Dukungan
Dukungan ini bisa dengan memuji yang tidak berlebihan. Dengan sedikit pujian dan kepercayaan penuh, pria biasanya akan lebih termotivasi untuk menyelesaikan masalah.
4. Kehadiran
Kehadiran yang dimaksud bukanlah keadaan di mana kita selalu mengikuti pria pergi atau selalu menanyakan apa yang sedang ia kerjakan. Berkaitan dengan poin 1, kehadiran yang dimaksud adalah kesediaan kita untuk selalu ada dan menemani saat ia sedang membutuhkan kita. Beri ia ruang tetapi juga berikan perhatian dan jangan berlebihan. Sikap berlebihan malah bisa membuat pria merasa cepat bosan.
5. Apresiasi
Apresiasi biasa diberikan setelah berhasil melakukan sesuatu. Namun, kita juga bisa memberi apresiasi pria saat ia sedang berusaha melakukan yang terbaik untuk keluar dari masalahnya. Apresiasi bisa berupa pujian atau hadiah kecil. Hindari memuji berlebihan atau membrri perayaan besar karena pria lebih rasional dan tidak banyak pria menyukai selebrasi berlebihan.
Itulah lima hal yang bisa kita lakukan saat pria sedang kalut dalam masalah. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
4 Tips agar Anak Menikmati Aktivitas Belajar
-
4 Hal yang Perlu Dihindari saat Laki-laki Mendadak Bersikap Dingin
-
Agar Tidak Berakibat Fatal, Hindari 4 Hal Berikut Ini saat Bercanda
-
3 Hal yang Tidak Perlu Dikhawatirkan Saat Dewasa, Salah Satunya Masa Depan
-
3 Tips agar Sikap Peduli Tidak Menciptakan Hubungan Toksik, Jangan Menghakimi!
Artikel Terkait
-
Iran Buka Klinik untuk Wanita "Pelanggar" Jilbab, Picu Kemarahan Publik
-
4 Nutrisi Penting yang Harus Diperhatikan Pria untuk Meningkatkan Kesehatan Jantung dan Tulang
-
Romantisasi Kesehatan Mental Gen Z: Saatnya Berhenti dan Berpikir Kembali
-
Rekam Jejak Vanessa Nabila, Blak-blakan Bantah Jadi Simpanan Cagub Jateng Ahmad Luthfi
-
Kulit Sehat Wajah Cerah: Cara Atasi Masalah Kulit di Tengah Perubahan Cuaca
Kolom
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ujian Nasional dan Tantangan Integritas Pendidikan Indonesia
-
Menggali Makna Mahasiswa 'Abadi': Antara Idealisme dan Keterlambatan Lulus
-
Nggak Perlu Inget Umur, Melakukan Hobi di Umur 30 Itu Nggak Dosa Kok!
-
Kuliah atau Kerja? Menyiasati Hidup Mahasiswa yang Multitasking
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk