Toxic relationship atau hubungan beracun, adalah tipe hubungan yang selalu membawa penderitaan bagi korbannya. Namun, fakta di lapangan, ternyata banyak, lho, pasangan yang menjalani hubungan yang toksik.
Memang, bagi korban pasangan toksik, terkadang sulit sekali untuk bisa lepas dari hubungan yang merusak mental ini. Bisa jadi karena ia tidak sadar bawah sedang berada di jalinan asmara yang nggak sehat, atau memang sudah terlanjur cinta.
Nah, supaya kamu tidak jadi korbannya, kenali beberapa tanda yang mencirikan hubungan toksik. Apa saja?
1. Sering meremehkan perasaanmu
Ciri pertama dari hubungan yang toksik, adalah pasanganmu sering membuat kamu mempertanyakan sendiri validitas emosi yang kamu rasakan. Hal itu disebabkan, setiap kali kamu mengungkapkan apa yang kamu alami, kerap diremehkan.
Misalnya saja dengan kalimat “Ah, itu cuma perasaan kamu doang. Kamunya aja yang terlalu sensitif.”
Walaupun kalimat tersebut tampak biasa-biasa saja, tapi kalau sering mendapat respons demikian, bisa membuatmu jadi rendah diri. Seolah-olah apa yang kamu alami itu selalu salah.
2. Sering dijadikan kambing hitam
Dia yang bikin masalah, tapi dengan kepandaiannya bersilat lidah, membuatmu percaya bahwa hal itu disebabkan oleh kesalahan kamu. Padahal, kalau kamu mampu menilainya secara objektif, hal itu sama sekali tidak benar. Orang, dia yang salah, kok! Tapi malah kamu yang dijadikan kambing hitam.
3. Terkucilkan dari keluarga dan teman
Dalam hubungan yang toksik, pasanganmu akan berusaha untuk memiliki dan mendominasimu. Dan itu dilakukan dengan cara pelan-pelan membuatmu terkucilkan dari keluarga dan teman-teman.
Banyak alasan yang akan dia gunakan. Dia tidak suka keluargamulah, temanmu dibilang bawa pengaruh buruk, dan sebagainya. Intinya, sampai tak terasa kamu jadi minim sekali berinteraksi dengan orang-orang selain pasanganmu. Kamu jadi bergantung padanya.
4. Sering merasa stres
Tiap hubungan pasti punya masalah. Akan tetapi, kalau selama menjalin hubungan dengannya membuatmu selalu dalam kondisi stres dan tertekan, penanda ada yang tak beres. Hal itu bisa jadi ciri, kalau hubungan asmaramu itu beracun!
Jangan abaikan tanda-tanda di atas. Karena kalau sudah terlalu dalam menjalin hubungan dengan pasangan yang toksik, kamu bakal sulit keluar dari jebakan cinta tak sehat tersebut.
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Islam Melarang Umbar Aib Pasangan, Bagaimana Kaitannya dengan Perceraian Baim Wong dan Paula?
-
Marak PHK dan Daya Beli Lebaran Anjlok, Ekonomi Kuartal I Diramal 5,03 Persen
-
Ketika Hotma Sitompul Kalahkan Hotman Paris dalam Duel Maia Estianty vs Mulan Jameela
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
Lifestyle
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
Terkini
-
Makin Panas! Media Vietnam Soroti 3 Keputusan Aneh Thailand di SEA Games 2025
-
Piala AFF U-23: Peluang Jens Raven Buktikan Kualitasnya di Skuad Garuda
-
Ngobrol Santai Soal Pendidikan Indonesia dalam Buku Kopi Merah Putih
-
7 Drama China yang Dibintangi Su Xiao Tong, Ada Young Blood
-
Sinopsis Phule, Film Biopik India Dibintangi Pratik Gandhi dan Patralekha