Mendengarkan musik adalah suatu aktifitas yang menyenangkan. Setiap orang memiliki jenis musik kesukaan sendiri-sendiri. Ada yang yang suka musik jazz, pop, klasik, keroncong dan ada juga yang suka musik begenre dangdut atau rock.
Bagaimana dengan Anda, apakah Anda suka dengan alunan musik dengan dentuman suara bass dari jenis musik remix ataukah Anda lebih memilih untuk mendengarkan suara musik yang jernih dengan diiringi suara atraktif dari petikan gitar? Apapun pilihannya, Anda pasti sepakat bahwa kualitas audiolah yang tetap menjadi prioritas utama dalam mendengarkan musik.
Anda bisa memaksimalkan pengalaman mendengarkan musik melalui platform layanan musik pada Spotify. Terdapat cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan kualitas audio terbaik dari layanan streaming musik berlogo bulat hijau dan 3 garis hitam itu.
Langkah ini bisa Anda lakukan pada penggunaan Spotify baik versi desktop maupun versi mobile phone. Berikut adalah langkah-langkah untuk menyesuaikan audio di Spotify versi dekstop:
1. Buka Spotify dekstop
2. Pilih Preferences
3. Di bagian Music Quality, klik Streaming Quality
4. Pilih preferensi audio Anda
Adapun bagi Anda yang biasa mendengarkan lagu lewat Spotify pada smartphone, Anda bisa bisa lakukan langkah-langkah ini untuk mendapatkan kualitas audio yang lebih optimal:
1. Ketuk aplikasi Spotify
2. Pilih Home
3. Lalu, ketuk Settings
4. Pada bagian Audio Quality, pilih kualitas sesuai dengan preferensi Anda.
Cara ini akan membuat perubahan pada kualitas lagu yang tengah dimainkan. Anda akan merasakan perbedaan pengalaman dari mendengarkan musik melalui pengaturan audio di layanan streaming musik Spotify sesuai dengan kebutuhan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Sering Dianggap Buruk, Ini 5 Kelebihan Menjadi Orang Pemalu
-
Diperpanjang Lagi sampai 4 Oktober, PPKM Level 2-3 Berlaku di Jawa dan Bali
-
Jalan Keluar Suatu Masalah Jadi Pemantik Masalah Selanjutnya
-
Gelisah jelang Hari Senin, Ini 5 Cara Jitu Menanggulangi Lunaediesophobia
-
5 Minuman Berkhasiat yang Bisa Membakar Lemak di Tubuh Kamu
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Harga HP Poco M8 5G Terungkap, Bodi Melengkung 3D Ultra Tipis 7,35 mm
-
Poco X8 Pro Lolos Sertifikasi SDPPI, Tanda Rilis di Indonesia Makin Dekat
-
4 Serum Resveratrol Kaya Antioksidan Atasi Dark Spot dan Kerutan di Wajah
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Baterai 6000 mAh di Awal 2026, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
-
4 Padu Padan OOTD Layering Monokrom ala Felix Stray Kids yang Wajib Ditiru!