Kreativitas sangatlah penting, apalagi kalau sudah terjun ke dunia kerja. Orang yang kreatif, sangat dicari perusahaan karena biasanya berorientasi pada solusi. Dan kreativitas ini bisa dilatih sejak dini.
Sayangnya, justru karena cara asuh orang tua yang salah, bisa mematikan atau menghambat kreativitas anak, sehingga ketika dia besar, sulit untuk mengambil inisiatif. Karena itu, yuk, hindari beberapa cara asuh salah berikut ini!
1. Berlebihan memuji anak
Memuji anak bisa mendongkrak rasa percaya dirinya. Akan tetapi jika diberikan dalam porsi berlebihan, justru malah bisa mematikan kreativitas anak.
Anak jadinya hanya akan terdorong melakukan sesuatu jika dipuji. Dan mereka jadi berorientasi pada hasil, tapi gak menghargai proses usahanya.
2. Otoriter
Pengasuhan orang tua yang otoriter, juga bisa mematikan kreativitas anak. Anak terbiasa disuruh-suruh atau selalu menuruti keinginan orang tuanya, sehingga tak terlatih untuk mengandalkan daya pikirnya sendiri.
Cobalah untuk lebih memberi kebebasan pada anak. Biarkan dia memilih, dan jelaskan konsekuensi dari masing-masing pilihannya. Pengasuhan demikian, akan melatih anak untuk berpikir, mana yang kira-kira paling baik untuk dirinya.
3. Menuntut anak untuk sempurna
Hati-hati, lho, kendati maksudmu baik, supaya anak berprestasi, tapi menuntut hasil yang sempurna dari anak, malah bisa membuat mereka tertekan. Anak jadi takut untuk bereksplorasi atau mencoba-coba, karena orang tuanya selalu menuntut hasil yang bagus.
Hal tersebut membuat anak jadi gak kreatif. Selalu bermain di sisi aman saja.
4. Selalu menolak permintaan anak
Selalu mengiyakan permintaan anak memang gak baik. Anak jadi manja dan tak bisa memaknai hasil usaha atau kerja keras.
Akan tetapi, selalu menolak permintaan anak, ataupun ide-idenya, bisa mematikan kreativitas anak. Anak jadi malas berpikir, karena hasil pemikirannya selalu dibantah oleh orang tua. Akhirnya sikap ini terbawa sampai dia besar. Malas mikir!
Semua orang tua memang ingin memilih yang terbaik untuk anaknya. Sayangnya, sifat orang tua yang begitu menuntut anak, malah akan menjerumuskan anak jadi gak kreatif. Untuk itu, sebagai orang tua yang baik, hendaknya lebih bijak lagi dalam bersikap, agar tak sampai membawa pengaruh buruk bagi anak.
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Nikita Willy Ternyata Punya Chef Pribadi, Netizen: Pantes Bisa Gentle Parenting
-
Tips Mengasuh Anak Tanpa Gadget: Kreativitas Orang Tua Gak Boleh Mandek Nih!
-
Para Ayah Harus Tahu, Ini Cara Agar Anak Perempuan Terhindar dari Pergaulan Bebas
-
Ingin Anak Anteng Tanpa Bantuan Gadget? Simak Tips dari Psikolog Berikut
-
Orang Tua Mesti Tahu, Piskolog Ungkap Cara Terapkan Positive Parenting di Rumah
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings