Setia menjadi kunci penting dalam menjalin hubungan yang langgeng. Meski mudah untuk diucapkan, namun kenyataannya setia tak semudah itu untuk dilakukan. Dibutuhkan komitmen yang jelas dan tegas antara kamu dan pasangan untuk membangun kesetiaan.
Berikut ini ada sejumlah kebiasaan yang bisa menjadi tanda bahwa sebenarnya kamu masih belum setia:
1. Masih suka jalan dengan mantan
Hubungan sebelumnya sudah berakhir, tapi kalian masih saja bersikap seolah sedang berpacaran. Kebiasaan ini bisa menjauhkanmu dari orang baru yang ingin mengenalmu.
Mereka bisa jadi menganggap kamu belum move on sepenuhnya dari masa lalu. Saat sudah kandas, cobalah untuk membuat batasan antara kamu dan dia. Bukan berarti tidak boleh berteman, hanya saja kamu mesti sadar diri bahwa dia bukan milikmu lagi.
2. Kurang terbuka tentang sahabat kepada pasangan
Selama kamu menjalani hubungan dengan pasangan, adakah kamu menceritakan sahabatmu kepadanya? Mungkin kamu memiliki sahabat lawan jenis yang dekat denganmu dan pasanganmu berhak tau untuk itu. Hal ini bertujuan mencegah kesalahpahaman di antara kalian.
Cobalah untuk lebih terbuka menjelaskan sosok-sosok yang dekat dengan pasangan. Ia pasti lebih menerima penjelasan darimu daripada mesti sakit hati saat mencari penjelasan dari luar.
3. Enggan memasang foto dengan pasangan di media sosial
Hubungan sudah berlangsung lama, tapi tak ada satu foto pun yang kamu pajang saat bersama dia. Bukan tidak mungkin, hal ini bisa menimbulkan kecurigaan pasanganmu.
Jangan-jangan masih ada hati yang dijaga, sehingga kamu enggan melakukan hal ini. Tak perlu selalu menunjukkan kemesraan, namun sesekali bolehlah mengunggah foto dengan pasangan agar ia juga merasa dihargai.
4. Masih mengakses aplikasi biro jodoh
Di tengah jalinan asmara dengan pasangan, kamu masih suka mengakses aplikasi biro jodoh. Jika pasanganmu tahu akan hal ini, bisa saja dia merasa tersakiti. Sebaiknya, kamu segera menghapus aplikasi tersebut apabila tak ingin mendapat masalah di kemudian hari. Menyimpan aplikasi itu bisa diartikan bahwa kamu memiliki peluang atau niatan untuk membuka hati kepada orang baru.
Nah, itulah beberapa kebiasaan yang bisa menjadi tanda bahwa kamu belum setia sepenuhnya dengan pasangan. Apakah ada kebiasaanmu di atas?
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Cleanser Alpha Arbutin untuk Wajah Bersih dan Cerah Maksimal Bebas Kusam
-
Anti Delay! 5 Mouse Gaming Wireless 100 Ribuan Paling Worth It
-
4 Inspirasi Daily Outfit Lu Yu Xiao untuk Tampilan yang Manis dan Sopan!
-
5 Cleanser dengan Ekstrak Semangka untuk Wajah Bersih dan Glowing Alami
-
5 Pilihan Sepatu Slip On Anti Ribet untuk Gen Z yang Aktif, Desain Stylish!
Terkini
-
Setelah 9 Tahun, BTS Kembali Gelar Konser 2 Hari di Jakarta Desember 2026
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Baru Netflix tentang Luka Masa Kecil
-
Manga Karya Minoru Toyoda Siap Hadir sebagai Anime Musim Panas 2026
-
Jejak Sampah Skincare di Balik Wajah Industri Kecantikan
-
John Herdman Siap Lanjutkan Naturalisasi, Cari Pemain Keturunan Inggris?