Seperti yang kita tahu, India adalah negara dengan budaya yang amat kaya. Kemajemukan masyarakat menciptakan budaya yang beragam. Uniknya, meskipun sudah berlangsung selama berabad-abad, budaya masyarakat India tidak pernah tergerus oleh zaman.
Jika negara lain sudah banyak yang meninggalkan cara hidup kuno dan beralih ke era modern, lain halnya dengan India.
India dengan cantiknya bisa menyandingkan kedua era ini dengan tetap melestarikan budayanya, namun tak ketinggalan dengan perkembangan teknologi.
Salah satu budaya India yang terkenal hingga mancanegara adalah festivalnya. Ada beragam festival di India. Berikut adalah 4 festival India yang biasa kita jumpai di film maupun series.
1. Festival Holi atau Festival Warna
Festival Holi adalah sebuah perayaan awal masuknya musim semi, dirayakan oleh negara-negara yang penduduknya menganut agama Hindu seperti India, Nepal, dan Bangladesh. Di India, kota-kota yang pernah ditinggali oleh Dewa Krishna seperti Mathura dan Vrindavan merayakan Holi dengan sangat meriah.
Holi dirayakan pada akhir musim dingin dan berlangsung selama 6 hari. Pada puncak perayaan Holi, masyarakat saling melempar bubuk atau air warna warni.
2. Pesta Diwali atau Festival Cahaya
Di India, Diwali merupakan festival yang krusial bagi tiga agama yakni Hindu, Jain, dan Sikh. Festival Diwali ini dirayakan sebagai simbol kemenangan yang menang atas keburukan, yakni saat Dewa Rama berhasil kembali bersama istrinya Sita dan adiknya, Laksamana, ke Ayodhya.
Pada hari Diwali, lampu dinyalakan sebagai pertanda harapan umat manusia, orang-orang mengenakan pakaian baru, dan berbagi permen. Biasanya Diwali jatuh pada bulan Oktober-November.
3. Raksha Bandhan
Festival satu ini mungkin tidak sepopuler Diwali atau Holi. Namun jika anda penggemar film atau series India, maka pasti pernah melihat festival ini dalam adegannya. Festival Raksha Bandhan adalah festival dimana saudara saling mengikat gelang atau tali jimat yang disebut Rakhi pada saudaranya yang lain.
Gelang ini disimbolkan sebagai perlindungan dan hadiah. Festival ini dilaksanakan pada hari terakhir bulan Shraavana pada kalender Hindu, atau biasanya pada akhir Agustus.
4. Festival Karva Chauth
Festival ini dirayakan oleh seluruh perempuan di India yang sudah menikah. Mereka akan berpuasa mulai terbitnya matahari hingga terbitnya bulan agar suami mereka diberi panjang umur dan keselamatan.
Karva Chauth biasanya jatuh pada bulan Oktober. Festival ini dulunya dilakukan para istri prajurit yang pergi untuk berperang. Sementara saat suami pergi, maka para istri akan berdoa demi keselamatannya.
Itulah 4 Festival di India yang terkenal dan biasa kita temui di film atau series. Selain yang disebutkan di atas, India masih memiliki banyak sekali festival keagamaan yang masih dirayakan hingga saat ini.
Tag
Baca Juga
-
Hanya Mendominasi Sprint Race, Marc Marquez Harus Fokus di Main Race
-
Aleix Espargaro Sesumbar Honda Akan Menang Lagi, Sedang Rayu Jorge Martin?
-
Pusing, Enea Bastianini Jadi Korban Rumitnya GP Le Mans 2025
-
Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2025, Lewis Hamilton Tampil Di Hadapan Tifosi
-
Tak Dapat Poin dari GP Le Mans 2025, Pecco Bagnaia: Balapan Tak Terlupakan
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Resmi Rilis, Oppo Reno 14 Pro Chipset Kencang dan Triple Rear Camera 50 MP
-
Nggak Perlu ke Salon! 5 Hairdo Wonyoung IVE Ini Bisa Kamu Coba Sendiri
-
Infinix Note 50S 5G+ Resmi Masuk ke Indonesia, Kamera 64MP dari Sony IMX682
-
4 OOTD Clean Look Simpel ala Wi Ha Joon, Bikin Gaya Makin Chic dan Stylish!
-
Chic dan Effortless, Ini 4 Inspirasi OOTD Irene RED VELVET yang Menawan!
Terkini
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora
-
BRI Liga 1: Madura United Terhindar dari Degradasi, Bali United Gigit Jari
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang