Masih menggunakan cara yang biasa-biasa saja untuk ajak balikan mantan? Hanya menggunakan cokelat atau bunga mawar?
Coba pikirkan cara yang lebih spesial agar acara ‘balikan’ mu lebih bermakna. Contohnya, kamu bisa ajak makan malam dan bawakan bunga yang memiliki arti keabadian dan CLBK alias 'Cinta Lama Bersemi Kembali' ini, dijamin kamu bakalan langsung balikan sama pacar.
Bunga memiliki berbagai macam makna. Ada yang melambangkan cinta, kebahagiaan, umur panjang, kesetiaan, hingga melambangkan kesedihan.
Dalam bahasa bunga, bunga Ambrosia memiliki arti yang cocok untuk dipilih sebagai hadiah untuk mengajak balikan dengan sang mantan.
Dikutip dari petalrepublic.com, bunga Ambrosia memiliki arti cinta dan kesetiaan, selain itu juga memiliki arti cinta timbal balik dan keabadian karena referensinya berasal dari metologi Yunani. Ambrosia juga dikenal sebagai lambang CLBK, jadi bunga ini cocok banget buat upaya untuk balikan.
Ambrosia pertama kali dikenal sebagai tanaman herbal dan tanaman simbolis di Yunani Kuno, tetapi jarang dibudidayakan sepanjang sejarah. Tanaman itu menyebar ke Eropa Barat pada pertengahan tahun 1800-an.
Ambrosia saat ini dijadikan sebagai nama salad yang berasal dari Amerika Serikat terinspirasi dari makanan Dewa-Dewi Yunani Kuno. Kebanyakan resep ambrosia mengandung nanas kalengan atau segar, irisan jeruk mandarin kalengan atau bagian jeruk segar, marshmallow miniatur, dan kelapa.
Nama Ambrosia sendiri datang dari Yunani Kuno untuk arti keabadian, yaitu “A-” yang berarti “tidak” dan “Mbrotos” yang berarti “Mortal” atau makhluk hidup. Dalam mitologi Yunani, Ambrosia digambarkan sebagai makanan dan minuman dewa-dewi. Karena memiliki arti keabadian, diyakini bahwa siapapun yang memakan bunga ambrosia akan diberi kehidupan yang abadi.
Kebanyakan bunga Ambrosia berwarna hijau, tetapi ada beberapa yang berwarna dan memiliki makna yang berbeda.
- Cream : Perdamaian, pesona, perhatian, rahmat, dan penyembuhan
- Kuning : Kegembiraan, persahabatan, kebahagiaan, kepercayaan diri, dan kesuksesan
- Mauve : Pengabdian, cinta yang kuat, rasa syukur, dan harapan. Ambrosia sendiri adalah bunga yang tak lekang oleh waktu, romantis, dan bersahaja.
Untuk mendapatkan bunga Ambrosia dapat dicari di beberapa toko bunga, mengingat bunga Ambrosia sedikit sulit untuk dicari karena hanya tersedia di bulan tertentu yakni Juli hingga Oktober. Karena bunga Ambrosia hanya dapat mekar dalam cuaca sedang.
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Sama-sama Hijau, Ini 5 Perbedaan Mendasar Teh Hijau dan Matcha
-
9 Makanan Terbaik untuk Mengontrol Kulit Berminyak dari Dalam
-
Stop Pusing Pilih Burung! 8 Pilihan Burung Peliharaan Low-Maintenance Terbaik untuk Pemula Sibuk
-
Wajib Tonton: 7 Film Adaptasi Kisah Nyata dengan Cerita Penuh Makna
-
4 Serum Symwhite 377 untuk Auto Wajah Cerah Bebas Kusam dan Hiperpigmentasi
Terkini
-
5 Rekomendasi Novel untuk Membaca Ulang Peristiwa Sejarah Tahun 1998
-
Rehat Sejenak di Belanda, Jennifer Coppen Tampilkan Rutinitas Santainya
-
Viral! Anak Muda Berbondong Ikut Tren 'Party Jamu' yang sedang Naik Daun
-
Penuh Energi, NCT Dream Rap Battle di Penampilan Live Lagu Tempo (0 to 100)
-
Belajar dari Spanyol, Legenda Timnas Spanyol Ungkap Cara Indonesia Lolos ke Piala Dunia