Ada kalanya, kita memang harus bersikap cuek demi kebahagiaan diri sendiri. Terutama cuek menghadapi orang yang suka nyinyir, atau cuek terhadap respons orang-orang yang sering memanfaatkanmu.
Akan tetapi, jangan sampai sikap cuekmu itu malah kebablasan, dan membuatmu jadi pribadi yang egois. Karena kalau itu terus dilakukan, orang nggak akan ada yang mau bergaul denganmu.
Berikut ini akan dibahas mengenai beberapa sikap cuek yang sebaiknya kamu hindari. Bisa bikin orang lain sebal!
1. Melakukan apa pun yang kamu senang, tanpa peduli konsekuensinya
Meskipun kamu bebas melakukan apa pun yang kamu inginkan, bukan berarti bisa seenaknya tanpa ada rasa tanggung jawab. Tanggung jawab terhadap diri sendiri, maupun terhadap keluarga maupun lingkungan sekitar.
Dan cuek yang bikin orang sebal, salah satunya saat kamu melakukan hal-hal yang sebenarnya merugikan dirimu sendiri, bahkan berpengaruh pula pada orang lain, tapi kamu nggak peduli. Sebagai contoh, memakai narkoba. nggak hanya merusak diri sendiri, tapi juga melukai hati keluarga serta orang-orang yang menyayangimu.
2. Sering menjahili
Gak semua orang, lho, senang di-prank atau dijahili. Dan seharusnya, kamu menghargai itu. Akan tetapi, orang yang terlalu cuek, nggak peduli.
Harus menunggu orang sampai marah dulu, baru menghentikan aksinya yang mengganggu itu. nggak heran, orang jadi sebal.
3. Tak mau mendengarkan orang lain karena temanya nggak menarik
Meskipun kamu nggak sreg dengan topik yang sedang dibicarakan oleh teman atau keluargamu, bukan berarti kamu bisa bersikap nggak sopan. Misalnya, malah sibuk dengan HP.
Dalam berinteraksi sosial, mesti ada sikap tenggang rasa. Bisa saling berempati satu sama lain. Kalau posisinya dibalik, kamu sedang membicarakan sesuatu yang dianggap menarik, tapi ternyata nggak sesuai dengan apa yang disukai oleh lawan bicaramu. Dan dia, mengacuhkanmu. Bagaimana perasaanmu? Pasti bakal sakit hati juga, kan?
4. Sama sekali nggak mau mendengar nasihat
Saat orang lain memberi masukan, nggak selalu niatannya itu untuk menjatuhkan. Banyak pula yang berusaha menasihati, demi kebaikan dirimu sendiri.
Sikapmu yang begitu bodo amat terhadap saran dari orang lain, dan nggak mau mendengarkan nasihat sama sekali bisa jadi pertanda kalau kamu merasa paling benar. Sikap seperti ini nggak hanya bikin orang lain jadi sebal, tapi juga akan merugikan dirimu sendiri.
Semoga dari uraian tadi, bisa jadi bahan introspeksi, bahwa sikap cuek nggak akan bagus kalau diterapkan dengan berlebihan. Karena bisa membuat diri jadi egois. Jangan dilakukan lagi, ya!
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Celingak-celinguk di Puncak Harlah NU, Momen Gibran Dicuekin Prabowo Tuai Sorotan: Gak Dianggap
-
Prabowo Ngintip dari Jendela Kelas saat Tinjau MBG, Sikapnya Dibandingkan dengan Wapres: Coba Kalau Gibran...
-
Aksi Sigap Seskab Mayor Teddy Dampingi Presiden Prabowo Bikin Salfok, Muter-Muter Tangan Kode Keamanan atau Mau Ngulek?
-
Diajak Ngobrol Guru, Sikap Gibran Lihat ke Atas Tuai Kritik: Mana Sopan Santunnya?
-
Masuk Panci Demi Syuting, Sikap Asli Ayu Ting Ting Dibongkar Kru: Gak Neko-Neko!
Lifestyle
-
Anggun dan Stylish dengan 4 OOTD Sweet Feminine ala Sakura LE SSERAFIM
-
4 Gaya Kasual ala Seohyun SNSD, Nyaman tapi Tetap Fashionable!
-
Keren dan Minimalis, 4 Daily Outfit ala Lee Sun-bin yang Mudah Ditiru!
-
4 Look Simple dan Modis ala Karina aespa untuk Gaya Outfit Sehari-hari
-
Aplikasi Kencan, Solusi Baru Gen Z Atasi Kesepian?
Terkini
-
Piala Asia U-17: Pasukan Garuda Muda Harus Paksakan Kemenangan saat Hadapi Yaman!
-
Piala Asia U-17: Hadapi Yaman, Pasukan Garuda Muda Harus Waspadai Overconfidence
-
Kalahkan LE SSERAFIM dan Jennie, KiiiKiii Menang di Music Core Lewat I DO ME
-
Imbas Capaian Snow White, Produksi Live-Action Tangled Resmi Ditunda
-
Mark NCT Kisahkan Perjalanan Hidup dan Ambisi di Lagu Debut Solo '1999'