Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Riva Khodijah
Ilustrasi waktu. (pexels.com/samer daboul)

Waktu adalah sumber daya yang sering disia-siakan banyak orang, dan nggak dihargai. Padahal, waktu yang sudah terbuang, nggak bisa diputar kembali. Dan tak ada satu pun makhluk yang bisa menjamin, berapa jatah waktu yang Tuhan beri di dunia ini.

Untuk itu, jangan lagi membuang-buang waktu. Ada beberapa kiat supaya hidupmu jadi lebih produktif dan bermakna. Yuk, disimak penjelasannya!

1. Terapkan aturan 2 menit

Banyak tugas yang menumpuk, sering kali membuatmu jadi merasa kewalahan, dan akhirnya jadi menunda-nunda. Untuk mengatasinya, coba terapkan aturan 2 menit.

Yakni, lakukan tugas yang simpel dulu, yang nggak sampai 2 menit untuk menyelesaikannya. Misalnya, cuci piring bekas makan tadi malam, atau meletakkan cucian kotor di ruang cuci. Simpel, tapi bisa membuatmu jadi merasa lebih baik.

2. Pecah tujuan besar ke dalam aksi-aksi kecil

Saat kamu membuat goals atau tujuan-tujuan yang besar, akan mudah merasa frustrasi, kalau berfokus pada hasil. Karena tujuan yang besar, nggak bisa cepat untuk dicapai, dan butuh proses panjang. Ini, yang kerap bikin kamu jadi gampang menyerah.

Supaya tujuan besarmu bisa terwujud, coba pecah ke dalam aksi-aksi kecil. Misalnya, kamu punya goal untuk membuat buku. Tentu bukan suatu hal yang gampang, kan? Nah, bagi ke dalam aksi kecil, misalnya satu hari cukup menulis dua halaman. Nggak hanya menghindarimu dari merasa hal tersebut sebagai beban, dengan membagi ke dalam aksi kecil dan konsisten melakukannya, nggak terasa, goal yang semula terlihat sulit sekali, ternyata bisa tercapai.

3. Kerjakan satu per satu

Kalau kamu ingin produktif, hindari multitasking. Hal tersebut benar-benar bisa menghabiskan energimu, lho. Karena perhatianmu jadi loncat-loncat.

Sementara fokus ke satu tugas aja dulu, malah bisa membuat tugas itu lebih cepat terselesaikan. Karena perhatianmu benar-benar ke satu hal saja.

4. Buat tenggat waktu, dan mematuhinya

Langkah lain yang bisa kamu terapkan, supaya nggak membuang-buang waktu lagi, adalah membuat tenggat waktu. Usahakan, deadline yang kamu buat, masuk akal. Jangan tugas besar dan sulit, tenggat waktunya sebentar. Kamu jadi stres, dan ketika nggak tercapai, malah menyebabkanmu kehilangan motivasi.

Tapi, nggak berhenti cuma bikin tenggat waktu aja. Yang terpenting, adalah mematuhinya. Jika memang tenggat waktunya besok pagi, maka harus dikerjakan hari ini. Tunda dulu nonton filmnya, dan fokus pada penyelesaian tugas.

Itu dia beberapa tips agar hidupmu jadi lebih produktif. Selamat mencoba!

Riva Khodijah