Di antara hal paling menakutkan saat menjalin hubungan, adalah mengetahui bahwa pasangan yang sudah kamu percaya, ternyata berkhianat. Tak disangka-sangka, dia yang sempat kamu anggap sosok yang sempurna, begitu kejam sudah melakukan perselingkuhan di belakangmu.
Ketika itu terjadi, selain rasa sakit hati yang mendalam, tak jarang kamu jadi trauma dan takut untuk kembali menjalin hubungan yang baru. Khawatir bila nantinya akan mendapat pasangan yang juga berlaku sama.
Tentu saja hal itu tidak baik bagi hidupmu, karena bisa menghalangimu mendapatkan pasangan yang sebenarnya mampu setia. Untuk itu, yuk, ikuti beberapa tips move on dari luka perselingkuhan supaya kamu tidak mengalami trauma berkepanjangan. Simak terus!
1. Jangan menyangkal
Hal pertama yang harus kamu lakukan agar bisa sembuh dari luka patah hati, yakni tidak perlu menyangkal kalau kamu sudah mengalami hubungan yang gagal. Terima saja kenyataan pahit bahwa kamu telah diselingkuhi, karena umumnya penyangkalan inilah yang bikin kamu susah move on.
2. Lakukan introspeksi
Setiap kejadian pasti punya hikmah di dalamnya, terutama yang menyangkut kejadian buruk. Sering kali ketika perselingkuhan terjadi, yang menjadi korban selingkuh begitu fokus menyalahkan pihak ketiga. Padahal, pasangan atau mantannya pun berperan besar.
Sekalipun hubunganmu mengalami masalah, bukan berarti bisa membenarkan perbuatan selingkuhnya. Bila memang dia sudah tak cinta, semestinya berani untuk berbicara langsung padamu, bukan malah menikam diam-diam.
Meski berat, cobalah introspeksi kenapa hubungan asmaramu yang lalu itu gagal. Bisa jadi dia gak nyaman di hubungan kalian karena kamu egois. Oleh karena itu, di hubungan berikutnya dengan pasangan yang baru, jangan lakukan hal sama.
3. Melakukan aktivitas bersama orang-orang tercinta
Sering kali ketika diselingkuhi, korbannya akan merasa tak layak dicintai. Padahal, itu tak benar. Ada banyak, kok, yang masih mencintaimu. Untuk meningkatkan kepercayaan dirimu lagi, cobalah menghabiskan waktu bersama orang-orang yang kesetiaannya telah teruji, entah itu keluarga atau teman.
Mereka pasti akan berusaha menguatkanmu, sehingga dapat mengembalikan kepercayaanmu, kalau kamu memang sosok yang layak dicintai.
Ingat, ya, seberat apa pun ujian perselingkuhan, jangan pernah menyalahkan diri sendiri. Kamu itu korban!
Tag
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
-
Bucin Abis! Selain Angga dan Shenina, Deretan Artis Ini Cuma Follow Pasangannya di Instagram
-
Cara Cegah Ghosting hingga KDRT, Kenali Pasangan Sebelum Menikah!
-
Terpaksa Bungkam, Influencer Mengaku Diberi Apartemen Mewah oleh Elon Musk untuk Rahasiakan Kehamilan
-
Tak Hanya Identifikasi Identitas, Tes DNA Juga Bisa Bantu Pasangan Raih Kebahagiaan dan Keharmonisan
-
Fakta Hubungan Lintang Fajar dan Lolly: Disangka Pengganti Vadel Badjideh, padahal...
Lifestyle
-
Microcredentials vs Sertifikat Online, Mana Menjanjikan di Dunia Kerja?
-
4 Serum dengan Tranexamic Acid untuk Warna Kulit Lebih Merata, Wajib Coba!
-
5 Tinted Lip Balm untuk Cover Bibir Hitam, Semua di Bawah Rp100 Ribu!
-
6 Dilema Anak Bungsu: Antara Ekspektasi Keluarga dan Cita-Cita Pribadi
-
4 Padu Padan Outfit Minimalis dari Jinyoung B1A4, Sederhana tapi Menawan!
Terkini
-
7 Karakter Penting dalam Drama China Blossom, Siapa Favoritmu?
-
Tak Sekadar Tontonan, Ternyata Penulis Bisa Banyak Belajar dari Drama Korea
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
-
Buku She and Her Cat:Ketika Seekor Kucing Menceritakan Kehidupan Pemiliknya
-
Madura United Dianggap Tim yang Berbahaya, Persib Bandung Ketar-ketir?