Tahun baru yang akan berlangsung beberapa hari lagi, biasanya menjadi momen bagi segenap situs belanja online untuk menghadirkan berbagai promo menarik. Misalnya diskon, cahsback, maupun gratis ongkir. Hal tersebut tentu sangat menarik minat kita yang suka berbelanja, bukan?
Namun demikian, kita tidak boleh melupakan kebutuhan. Alih-alih uang hasil bekerja untuk kebutuhan sebulan, malah habis dipakai menguras keranjang belanjaan satu malam. Bagaimanapun, hidup terus berjalan. Jangan hanya utamakan keinginan saja, tapi ingat akan kebutuhan.
Nah, beberapa hal di bawah ini semoga mampu meredam jiwa berbelanjamu, agar keuanganmu tidak salah kaprah.
1. Buat tata kelola keuangan yang baik
Salah satu tips tidak boros menghadapi promo tahun baru, yakni kamu perlu membuat tata kelola keuangan yang baik. Kamu harus memahami seberapa banyak pendapatan dan pengeluaran. Dengan begitu, kamu tidak akan terpicu untuk menghambur-hamburkan uang.
Tata kelola keuangan yang baik nyatanya sangat beemanfaat, karena kita seringkali lupa telah membelanjakan uang ke mana. Dengan mencatat setiap kebutuhan, pemasukkan dan pengeluaran, keuangan akan terlihat jelas. Kamu pun bisa menimbang sendiri, apakah masih ada sisa uang untuk berbelanja online atau tidak.
2. Mengutamakan kebutuhan ketimbang keinginan
Tips kedua adalah harus mengutamakan kebutuhan ketimbang keinginan. Kalau berbicara keinginan, siapa sih yang tidak ingin berbelanja online dan berburu diskon besar-besaran di akhir tahun? Namun, kamu perlu menimbang kembali apakah keinginan tersebut benar-benar kamu butuhkan atau sekadar "lapar mata."
Ketimbang membeli segala sesuatu yang sudah dimiliki atau sekadar menambah koleksi, mending uangnya ditabung saja. Sekalipun belum mampu menabung, uang yang ada tetap harus dipertimbangkan untuk membeli kebutuhan selama satu bulan.
Apabila sudah berumah tangga dan memiliki anak, maka kamu perlu mempertimbangkan jajan anak, biaya sekolah, biaya rumah, listrik, serta sebagainya. Segala kebutuhan yang memang harus ada, jangan sampai di duakan dengan keinginan yang tiada habisnya. Kalau hanya menuruti keinginan dan mengabaikan kebutuhan, maka hidup boros akan terus berlanjut.
3. Mengingat bahwa mencari uang tidak mudah
Tips tidak boros selanjutnya adalah menyadari bahwa mencari uang tidaklah mudah. Jika kamu seorang ibu rumah tangga, maka kamu harus mengingat bahwa suami kamu sudah bekerja dengan keras agar sekeluarga tetap bisa makan sampai akhir bulan. Lalu, jika uangnya kamu pakai untuk berbelanja, adakah uang cadangannya?
Biar bagaimanapun, jika kita menyadari bahwa mencari uang bukanlah hal yang mudah, kita akan lebih jeli dalam menggunakan uang. Bahkan menggunakan sedikit uang untuk membeli sebuah benda yang masih bisa menggunakan benda yang ada saja rasanya sayang sekali. Dengan menyadari mencari uang tidaklah mudah, kamu akan terhindar dari sikap hura-hura, seperti berburu diskon tahun baru.
4. Hapus aplikasi belanja sementara
Tips yang keempat adalah dengan menghapus aplikasi belanja online. Hal ini bertujuan agar kamu tidak melulu kepikiran tentang belanja dan belanja. Tidak dimungkiri, dengan melihat logo aplikasi belanja online saja sudah kepengen buka ini dan itu, kan? Jadi, tidak ada salahnya untuk dihapus sementara waktu saja.
Kalau sudah gajian, tata kelola keuangan sudah diatur dengan baik, budget untuk ini itu sudah tertutup semua, bisa diinstal kembali aplikasi tersebut jika kamu mendapati sebuah kebutuhan yang memang harus dibeli.
5. Mencari hiburan lain
Tips menghadapi banyak promo tahun baru di situs belanja online berikutnya, adalah dengan mencari hiburan lain. Malam tahun baru biasanya ramai dari berbagai macam pertunjukan, kuliner, bahkan menikmati malam tahun baru dengan keluarga di rumah saja juga tidak kalah serunya.
Alih-alih berburu diskon di situs belanja online, kita bisa melakukan banyak hal seru dengan keluarga seperti bakar-bakar ikan, ngobrol sampai larut malam, atau yang lainnya. Tidak berbelanja bukan berarti malam tahun barumu tidak memiliki arti, kok.
Nah itu dia 5 tips agar kita tidak boros menghabiskan uang dengan berburu diskon tahun baru di situs belanja online. Semoga bermanfaat!
Tag
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Setiap Anak Rp500 Ribu, Gibran Ajak Puluhan Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran: Biar Senang
-
Diskon Harga Tiket Pesawat Arus Balik Lebaran 2025: Cara Dapat Tiket Murah
-
Katalog Alfamart Hari Ini Terbaru Spesial Lebaran 2025, Penuh Diskon dengan Harga Hemat
-
Belanja Pasca Lebaran Lebih Seru: Ada Promo Menarik dan Diskon Besar di Tiga Destinasi Belanja Ini
-
Jangan Sampai Kehabisan! 10 Promo Staycation Lebaran 2025 Diskon Gila-Gilaan
Lifestyle
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
Terkini
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
Review Film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai, dari Ritual Mistis sampai Jumpscare Kejam
-
Review Novel A Scandal in Scarlet: Acara Lelang yang Berujung Tragedi Mengerikan
-
5 Pilihan Film Netflix yang Tayang April 2025, dari Horor hingga Sci-Fi!
-
Sayang untuk Dilewatkan, Inilah 5 Anime yang Mengangkat Kisah Pemburu Iblis